Sempat Diretas, Website Resmi DPRD Riau Sudah Pulih
Jumat, 30 September 2022 - 19:23:30 WIB
 |
Screenshot halaman website resmi DPRD Riau saat diretas. |
PEKANBARU - Website resmi DPRD Riau DPRD.Riau.go.id sudah pulih kembali setelah beberapa jam diretas hacker, Jumat (30/9/2022). Pihak sekretariat dewan belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait peretasan tersebut.
Saat diretas, website resmi yang menyajikan kegiatan-kegiatan DPRD Riau tersebut berubah tampilan halamannya. Halaman menampilkan layar hitam dentan tulisan berwarna merah dan putih.
Tulisan tersebut menyebut nama hacker yang tengah heboh dibicarakan yakni Bjorka.
"$ Java Team ft Banyumas Cyber Team $. Hmmm, Bjorka? siapa Bjorka? mengapa publik begitu sibuk membicarakan Bjorka? apakah Bjorka adalah seorang hacker berbahaya atau hanya sepotong kecil sampah yang merupakan level terendah di antara hacker lainnya, mengapa publik membicarakan Bjorka padahal bagi kami Bjorka bukanlah sebuah ancaman. dia hanya seorang anak puber, tidak ada yang peru dicari tahu dari kehidupannya karena dia adalah seorang introvert. Persetan Bjorka, kita selalu ingat kasus Shambo!!!," bunyi tulisan dari situs yang sudah diretas tersebut.
Kepala Sub Bagian Humas DPRD Riau Raja Faisal saat dihubungi tidak mengangkat telepon wartawan. Begitu juga pesan WhatsApp belum dibalas hingga berita ini dinaikkan.
Penulis: Rico Mardianto
Editor: Satria
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
BERITA LAINNYA |
|
|
Kelayakan Angkutan Mudik Lebaran 2023 Diperiksa, Dishub Riau: Tak Lengkap, Dilarang Beroperasi
 Aneh, WN Malaysia Punya KTP Bengkalis, Buka Kantor Tambang Batu Bara di Pekanbaru
 Tangkap Terduga Pencuri Sawit, 4 Security BGN Malah Ditahan
 Honda Civic Type R 2023 Meluncur dengan Harga Rp1,4 Miliar, 95 Orang Rebutan Beli
 Disperindag Pekanbaru Imbau Masyarakat Agar Waspadai Takjil dengan Kandungan Bahan Berbahaya
 |
|
Guru Dapat Tunjungan Profesi 50 Persen, Pencairan THR PNS Dipercepat
 BMKG: Riau Berpotensi Diguyur Hujan Tak Merata
 Riau Masih Terdeteksi Hotspot, Tersebar di Kepulauan Meranti dan Inhil
 Safari Ramadan di Bagansiapiapi, Gubri Salurkan Bantuan Ratusan Juta Rupiah
 Inilah 8 Pejabat Tinggi di Riau yang Mendapatkan Fasilitas Mewah Mobil Listrik Seharga Rp 1,3 M
 |
Komentar Anda :