Otomotif
BREAKING NEWS :
Balai Serindit Gedung Daerah Riau Bergelora Semangati Timnas Indonesia di Piala Asia U-23
 
PT CDN Bagi Tips Wujudkan Momen Manis Silaturahmi dengan Berkendara #Cari_Aman
Selasa, 09 April 2024 - 10:41:50 WIB

KAMPAR - Lebaran Idulfitri adalah momen setahun sekali yang membahagiakan. Di mana kita menahan lapar dan hawa nafsu sebulan penuh ditutup dengan kelapangan hati untuk saling memaafkan kesalahan.

Tentu saja dalam menjalankan momen ini kita tetap harus cari_aman saat berkendara. Agar momen ini menjadi kenangan manis dalam hidup kita, menjalin silaturahmi dengan keluarga, kerabat, sahabat dan tetangga.

PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Riau akan selalu berusaha menjadi pelopor keselamatan berkendara untuk masyarakat luas terkhususnya konsumen setia Honda.

PT CDN berikan tips bagaimana cara mewujudkan momen manis silaturahmi di hari lebaran idul fitri dengan #Cari_aman saat berkendara yang dirangkum dari Arif Rahman Hakim selaku instruktur safety riding PT CDN:

1. Selalu utamakan keselamatan
Dalam momen bahagia ini jangan sampai kita lengah dalam hal keselamatan. Selalu gunakan perlengkapan berkendara, helm, jaket,sarung tangan, celana panjang dan sepatu baik untuk pengendara maupun untuk pembonceng.

2. Selalu fokus saat berkendara
Momen idul fitri adalah momen yang membahagiakan namun jangan sampai terlena, tetap fokus ketika berkendara, walau hati senang tapi tetap kalem dengan cari_aman.

3. Berfikir positif
Ketika berkendara saat idul fitri anda akan menemui banyak pengendara yang mungkin tidak dapat mengendalikan rasa bahagia ketika menyambut hari idul fitri ini dan berkendara secara arogan. Untuk itu selalu berfikir positif agar momen idul fitri kita tidak di isi dengan amarah dan kesedihan.

4. Jaga asupan makanan
Ketika berkunjung untuk silahturahmi di momen idul fitri tidak luput dari opor, nastar, rendang dan hidangan enak lainnya. nah tetap di kontrol ya, jangan sampai kita mengalami masalah ketika berkendara akibat makan secara tidak teratur seperti masalah pada kolesterol, asam urat, dan lainnya

“Momen idul fitri adalah momen bahagia dan penuh maaf, mari kita jadikan momen ini menjadi berkesan dan aman dengan selalu #Cari_aman saat berkendara” tutupnya. (Rls)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Balai Serindit Gedung Daerah Riau Bergelora Semangati Timnas Indonesia di Piala Asia U-23
  • Kembalikan Formulir Pendaftaran ke Demokrat, Ini Alasan Husni Thamrin Maju Pilkada Pelalawan 2024
  • Hadiri Halalbihalal Pemcam Mandau, Ini Pesan Bupati Kasmarni
  • Dikomplen Masyarakat, Komisi IV DPRD Pekanbaru Tinjau Jalan Rusak dan Gorong-gorong Ambruk di Air Hitam
  • Diberi Gelar Datuk Seri Lela Setia Junjungan Negeri, Ini Deretan Penghargaan Diraih Akmal Abbas
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved