www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Sengit! PSPS Pekanbaru Siap Hadapi Persiraja di Laga Perdana 8 Besar Liga 2 2024/2025
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Baznas Riau Buka Pendaftaran Beasiswa S1 Hingga S3, Ini Syarat dan Ketentuannya
Rabu, 31 Mei 2023 - 22:17:28 WIB

PEKANBARU - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Riau membuka pendaftaran beasiswa sejak 29 Mei 2023 untuk putra putri di Bumi Lancang Kuning.

Program ini ada dua jenis, yakni beasiswa Satu Keluarga Satu Sarjana (SKSS) atau untuk masyarakat tidak mampu dan prestasi, dan bantuan penelitian ziswaf atau bantuan program mahasiswa akhir.

Ketua Baznas Riau, Masriadi Hasan mengatakan, beasiswa SKSS berguna untuk mahasiswa yang berada di tingkat S1. Sedangkan mahasiswa S2 (Magister) dan S3 (Doktor) pada perguruan tinggi diarahkan kepada bantuan penelitian.

Dijelaskannya, program dari ini bertujuan untuk kolaborasi bersama Pemprov Riau dalam membantu pendidikan anak-anak di daerah.

"Jadi, program ini tujuannya ada hal-hal yang tidak ter-cover oleh biro Kesra bisa kita bantu. Karena kita inikan bagian dari mitra pemerintah. Hanya memang ada batasan zakatnya yang diikat dengan UU, apakah ini sesuai UU zakat atau tidak," ucap Masriadi dilansir mcr, Rabu (31/5/2023).

Masriadi menuturkan, dana yang digunakan untuk pemberian bantuan dan beasiswa ini bukan dari anggaran APBD maupun APBN. Melainkan dana pengumpulan zakat dari masyarakat dan pegawai Pemprov Riau.

"Anggaran program kita ini murni dari zakat, termasuk ya zakat dari pegawai Pemprov riau yang bisa dibilang ini tergolong besar," jelasnya.

Masriadi mengharapkan, dengan adanya beasiswa dan bantuan terhadap putra putri di Riau ini bisa dapat membentuk SDM yang berkualitas di masa yang akan datang.

"Diharapkan juga, ini nanti akan berdampak besar kepada provinsi riau dengan terdidiknya anak-anak kita di level sudah mapan untuk kehidupan mereka dimasa yang akan datang," pungkasnya.

Ketentuan untuk Beasiswa SKSS yaitu, beragama Islam, belum ada keluarga inti yang sarjana, diutamakan berasal dari daerah 3 T (Terdepan, Terluar, Tertinggal) dan berasal dari keluarga tidak mampu.

Kemudian, mahasiswa aktif D4/S1 maksimal semester 2, akreditasi PTN/PTS minimal B, mengisi form dan menyerahkan berkas pendaftaran, serta mengikuti semua sosial media Baznas Riau.

Sedangkan, bantuan penelitian ziswaf Baznas Riau ketentuan umumya, beragama Islam, sedang menyusun tugas akhir, penelitian tentang zakat, infak, sedekah dan judul penelitian sudah harus disetujui.

Lalu, berasal dari PTN/PTS yang terakreditasi, mengisi form dan menyerahkan berkas pendaftaran, serta mengikuti semua sosial media Baznas Riau.

Untuk tahapan seleksi, Baznas Riau menetapkan pendaftaran mulai dari 29 Mei-12 Juni setelah itu masuk fase verifikasi data pada tanggal 13-15 Juni. Penguman lulus administrasi 16 Juni 2023.

Setelah adanya lulus administrasi, mahasiswa dilanjutkan untuk tes ujian akademisi dan wawancara 20-22 Juni. Barulah final dari pengumuman kelulusan di tanggal 26 Juni 2023.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
PSPS Pekanbaru vs Persiraja beberapa waktu lalu.(foto: istimewa)Sengit! PSPS Pekanbaru Siap Hadapi Persiraja di Laga Perdana 8 Besar Liga 2 2024/2025
Paripurna Ranperda APBD Rohil 2025.(foto: afrizal/halloriau.com)Masukan Fraksi DPRD Rohil dalam Ranperda APBD 2025, Pemkab Janji Respons Cepat
Bikers di Pekanbaru jajal New Honda PCX160.(foto: istimewa)Keseruan Launching New Honda PCX160 di Pekanbaru: Inovasi dan Kebersamaan Komunitas
Cuaca Riau hari ini.(ilustrasi/int)Hujan Lebat dan Petir Ancam Riau Akhir Pekan ini, Cek Prakiraan Cuaca Lengkapnya!
Massa bakar mobil maling sawit di Kuansing (foto/ist)Mobil Baru Milik Pencuri Sawit di Kuansing Dibakar Massa
  Kegiatan cooling system Polsek Simpang Kanan.(foto: afrizal/halloriau.com)Polsek Simpang Kanan Gencarkan Cooling System Pasca Pilkada
Tersangka Dedew saat diamankan di Mapolsek Tembilahan Hulu.(foto: yendra/halloriau.com)Pengedar Narkoba di Tembilahan Hulu Diringkus, Polisi Temukan 12 Paket Sabu
Ramalan zodiak hari ini.(ilustrasi/int)Ramalan Zodiak 19 Januari 2025: Libra Jangan Patah Semangat, Scorpio Teguhkan Hati
Fenomena kematian massal ikan kembali melanda Danau Maninjau, Agam, Sumbar (foto/tribunpadang)Kematian Massal 25 Ton Ikan di Danau Maninjau, Kerugian Ratusan Juta Rupiah
Wisata Pulau Cinta, Teluk Jering lumpuh akibat terendam banjir Sungai Kampar (foto/kuantanesia)Banjir Besar Landa Kampar, Pulau Cinta Teluk Jering Lumpuh Total
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved