Peduli Korban Gempa Cianjur, Gubri Ajak OPD dan BUMD di Riau Berdonasi
Jumat, 25 November 2022 - 16:49:39 WIB
PEKANBARU - Gubernur Riau, Syamsuar mengajak seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Provinsi Riau dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) agar berdonasi untuk membantu korban gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat (Jabar).
Ajakan tersebut disampaikan Gubernur Syamsuar usai menggelar rapat bersama OPD dan BUMD di Menara Lancang Kuning Kantor Gubernur Riau, Jumat (25/11/2022).
Donasi tersebut nantinya akan dikumpulkan melalui Dinas Sosial (Dinsos) Riau, kemudian diberikan langsung ke para korban gempa di Cianjur, Jabar.
"Kita minta Dinsos nanti yang mengantar langsung kesana bersama BPBD riau, paling lambat hari selasa," kata Gubri dilansir mcr.
Gubri menuturkan, sebagai saudara, sudah sewajarnya Provinsi Riau ikut bertanggungjawab dalam membantu meringankan beban korban gempa bumi di Cianjur.
"Kita juga bertanggungjawab untuk membatu saudara-saudara kita yang mendapat bencana gempa di cianjur," tuturnya.
Atas kerjasama dan keikhlasan kepala OPD dan BUMD, Gubernur Syamsuar mengucapkan terimakasih, dan berharap semoga bantuan yang diberikan tersebut bermanfaat untuk masyarakat Cianjur.
"Semoga bermanfaat dan bagi saudara-saudara kita yang meninggal karena gempa bumi mendapat tempat di sisi Allah, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan iman," pungkasnya.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
BERITA LAINNYA |
|
|
Meski Hanya 2 Bulan, DPRD Pekanbaru Minta Pj Wako Roni Rakhmat Kerja Maksimal Pasca Sekdako Kena OTT, DPRD Pekanbaru Minta Pengganti Indra Pomi Segera Ditunjuk 3 Kabupaten/Kota di Riau Raih Penghargaan IGA 2024, Ini Daftarnya Kantongi 1,2 Juta Suara, Bermarwah Unggul Telak di 9 Kabupaten/Kota, Ini Rekapitulasi Hasil Pilkada Riau Gajah Liar Muncul Dekat Pemukiman Tenayan Raya Pekanbaru, Ini Arahan BKSDA Riau
|
|
Penetapan UMP Riau 2025, Pemprov Targetkan 1 Januari Komisi IV DPRD Pekanbaru Segera Rapat dengan Dishub dan OPD Terkait Sempat Tertunda, Pacu Jalur Tepian Datuk Bandaro Lelo Budi Digelar 20 Desember Tak Ada PSU, KPU Tetapkan Paslon Afni Zulkifli-Syamsurizal Pemenang Pilkada Siak Namanya Disebut KPK Terima Dana, Kadishub Pekanbaru Siap Buka-bukaan
|
Komentar Anda :