www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Jelang Akhir Pekan Hotspot di Riau Menurun, Tersisa 11 Titik Panas Pagi ini
 
Gerhana Matahari Total Bakal Hiasi Persiapan Lebaran Idulfitri 1445 Hijriah
Senin, 01 April 2024 - 08:55:38 WIB

JAKARTA - Persiapan menjelang Lebaran 2024 diwarnai dengan fenomena langka, yakni Gerhana Matahari Total yang dijadwalkan akan terjadi pada tanggal 8 April 2024.

Ketua Dewan Direksi Asosiasi Astronomi Uni Emirat Arab (UEA), Al Jarwan menyampaikan, Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah diperkirakan akan jatuh pada Rabu, 10 April 2024 mendatang.

Al Jarwan menjelaskan, Gerhana Matahari Total akan terjadi bersamaan dengan munculnya bulan sabit Syawal.

"Konsensus Islam menunjuk pada hari pertama bulan Syawal yang jatuh di tanggal 10 april 2024. Itu artinya, umat Muslim menjalankan puasa selama 30 hari," ucapnya dilansir detik.com, Senin (1/4/2024).

Menyikapi hal ini, Ahli Astronomi dan Astrofisika dari Pusat Riset Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Thomas Djamaluddin menuturkan, Gerhana Matahari Total akhir Ramadan 1445 H terjadi di Benua Amerika pada siang hari 8 April 2024 waktu Amerika.

"Di Indonesia, saat itu (sedang) malam hari. Puncak gerhana bersesuaian dengan bulan baru penanda awal Syawal 1445 H, dini hari 9 april 2024," ujar Thomas.

Thomas menjelaskan, bulan baru astronomis yang disebut konjungsi geosentrik ijtimak terjadi pada dini hari pukul 01.36 WIB.

"Karenanya pada saat Maghrib 9 april di indonesia posisi bulan sudah cukup jauh meninggalkan Matahari, sekitar 8 derajat. Secara hisab atau perhitungan dan rukyat atau pengamatan, posisi bulan sudah meyakinkan masuk awalnya Syawal atau Idulfitri pada 10 april 2024," tambahnya.

Fenomena Gerhana Matahari Total menjadi sorotan seiring dengan persiapan menyambut Lebaran 2024.

Masyarakat Muslim di seluruh dunia bersiap untuk merayakan akhir Ramadan dan awal bulan Syawal dengan menjalankan salat Idulfitri, yang biasanya diadakan di masjid maupun lapangan terbuka.(*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Sebaran titik panas di Riau.(ilustrasi/int)Jelang Akhir Pekan Hotspot di Riau Menurun, Tersisa 11 Titik Panas Pagi ini
Pemadaman Karhutla.(ilustrasi/int)Tak Ada Hujan Hari ini, BMKG Keluarkan Peringatan Dini Potensi Karhutla di Riau
Spanduk bewarna putih itu bertuliskan "Rumah dinas ini milik Pemerintah Provinsi Riau Dibawah Supervisi KPK,".Rumah Dinas Pemprov Riau Dikuasai Mantan Pejabat Disita, Dipasang Spanduk 'Dibawah Supervisi KPK'
  Tokoh Riau, Dr Chaidir.(foto: int)Dua Tokoh Riau Dipanggil Polda Riau Terkait Dugaan Ujaran Kebencian
Peresmian Riau Creative Hub di Pekanbaru, Riau.Sah Diresmikan, RCH Diharapkan Jadi Wadah Lahirnya Karya Insan Ekraf Riau
Acara Astra Financial di GIIAS 2024.Deretan Penawaran Astra Financial di GIIAS 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
RGE Jurnalism Workshop Perkaya Pengetahuan Wartawan
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved