www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Karhutla di Riau Mulai Meningkat, Petugas Gabungan Siap Siaga
 
Sudah 4.251 Hektare Kebun Sawit Petani Rohul Diremajakan dengan Program PSR BPDPKS
Sabtu, 21 Januari 2023 - 13:53:40 WIB

PEKANBARU - Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) masih menjadi program andalan dari Direktorat Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian. 

Di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), program ini juga masih berjalan dan telah berhasil meremajakan ribuan hektar kebun sawit petani. 

Dinas Peternakan dan Perkebunan (Disnakbun) Kabupaten Rokan Hulu mencatat, sejak digulirkan program PSR tersebut hingga saat ini, tercatat sudah lebih dari 4.250 hektare kebun sawit rakyat yang diremajakan. 

"Realisasi untuk Kabupaten Rokan Hulu, luas rekomtek-nya 4.251,16 hektar. Dengan dana yang sudah tersalurkan Rp95 miliar," kata Kepala Bidang Perkebunan Disnakbun Rohul, Herianto Riri kepada halloriau.com, Sabtu (21/1/2023). 

Namun, Riri mengatakan bahwa di tahun 2022 lalu, program PSR di Rohul sempat terkendala. Hal ini lantaran adanya persyaratan baru yang tertera dalam Peraturan Menteri Pertanian (Permentan) 03 Tahun 2022. 

"Tahun 2022 kosong karena terkait aturan terbaru yaitu Permentan 03 Tahun 2022. Di situ kan harus ada surat keterangan tidak tumpang tindih dengan HGU dari BPN, kemudian kehutanan dari LHK provinsi, terkait gambut juga dari KLHK," ujarnya. 

Namun di tahun 2023 ini diharapkan realisasinya akan semakin membaik. Karena salah satu syarat yang memberatkan di tahun 2022 telah dihapuskan, yakni syarat bebas dari kawasan lindung gambut.

Penulis: Bayu Derriansyah
Editor: Riki



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Karhutla Riau.(foto: mcr)Karhutla di Riau Mulai Meningkat, Petugas Gabungan Siap Siaga
Jalan SM Amin macet panjang.(foto: dini/halloriau.com)Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
Promo Xtra Ramadan Xiaomi.(foto: rivo/halloriau.com)Promo Xtra Ramadan Xiaomi Berlanjut Hingga 30 April 2024, Ada Potongan Harga Hingga Rp800 Ribu
  Plt Kakanwil Kemenag Riau, Dr H Muliardi MPd.(foto: mcr)Jamaah Haji Riau Mulai Diberangkatkan, Ini Jadwal Lengkapnya
Baliho Agung Nugroho maju sebagai calon Walikota Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Maju Pilwako Pekanbaru, Agung Nugroho Mulai Kerucutkan Kandidat Wakil
Pelepasan Kafilah Inhu ke MTQ ke-42 Riau.(foto: andri/halloriau.com)Lepas Kafilah Inhu untuk MTQ ke-42 Riau, Ini Pesan Sekda
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved