www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Pemprov Riau Beri Peluang Daerah Bangun Pelabuhan Baru, Ini Syaratnya
 
Harga TBS Sawit Riau Tembus Rp2.819 per Kg, Ini Rinciannya
Selasa, 08 November 2022 - 12:20:15 WIB

PEKANBARU - Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Provinsi Riau kembali naik tipis, Selasa (8/11/2022). Ini kabar baik bagi petani sawit Riau.

Hal itu hasil rapat tim penetapan harga Dinas Perkebunan Provinsi Riau. Hasilnya harga TBS sawit untuk periode 9-15 November 2022, ditetapkan mengalami kenaikan pada setiap kelompok umur tanam.

Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan (P2HP) Disbun Riau, Defris Hatmaja mengatakan, jumlah kenaikan terbesar terjadi pada kelompok umur 10-20 tahun. Yakni naik sebesar Rp27,82 per kg atau mencapai 1,00% dari harga pekan lalu.

"Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu ke depan naik menjadi 2.819,68 rupiah per kilogram," kata Defris.

Tak hanya TBS, harga minyak sawit mentah atau Crude Palm Oil (CPO) juga ditetapkan mengalami kenaikan. Harga CPO untuk periode sepekan ke depan Rp12.768,2 per kg, atau naik Rp155,08 dari harga pekan lalu.

Sedangkan harga kernel justru turun. Untuk harga kernel ditetapkan sebesar Rp5.633,95 per kg atau turun sebesar Rp69,49 per kg dari pekan lalu.

Berikut daftar harga TBS sawit Riau periode 9 - 15 November 2022:

Umur 3 tahun Rp 2.066,2
Umur 4 tahun Rp 2.243,4
Umur 5 tahun Rp 2.457,5
Umur 6 tahun Rp 2.517,4
Umur 7 tahun Rp 2.615,8
Umur 8 tahun Rp 2.688,8
Umur 9 tahun Rp 2.753,7
Umur 10-20 tahun Rp 2.819,6
Umur 21 tahun Rp Rp 2.696,8
Umur 22 tahun Rp 2.682,9
Umur 23 tahun Rp 2.671,3
Umur 24 tahun Rp 2.555,4
Umur 25 tahun Rp 2.491,7
Indeks K : 90,77%
Harga CPO Rp 12.768,2
Harga Kernel Rp 5.633,9.

Penulis: Bayu Derriansyah
Editor: Riki



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pelabuhan baru di Riau.(ilustrasi/int)Pemprov Riau Beri Peluang Daerah Bangun Pelabuhan Baru, Ini Syaratnya
Sebaran titik panas di Riau.(ilustrasi/int)Jelang Akhir Pekan Hotspot di Riau Menurun, Tersisa 11 Titik Panas Pagi ini
Pemadaman Karhutla.(ilustrasi/int)Tak Ada Hujan Hari ini, BMKG Keluarkan Peringatan Dini Potensi Karhutla di Riau
  Bupati Pelalawan, H Zukri secara simbolis memberikan tetes vaksin polio kepada balita sebagai tanda dimulainya pencanangan PIN polio serentak tingkat Kabupaten Pelalawan tahun 2024.(foto: istimewa)RAPP Dukung PIN 2024 di Pelalawan, Targetkan 62.441 Dosis Vaksin Polio
Tokoh Riau, Dr Chaidir.(foto: int)Dua Tokoh Riau Dipanggil Polda Riau Terkait Dugaan Ujaran Kebencian
Peresmian Riau Creative Hub di Pekanbaru, Riau.Sah Diresmikan, RCH Diharapkan Jadi Wadah Lahirnya Karya Insan Ekraf Riau
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
RGE Jurnalism Workshop Perkaya Pengetahuan Wartawan
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved