Otomotif
BREAKING NEWS :
PPDB SMPN Pekanbaru 2024 Dimulai 15 Juli, Ini Kata Kadisdik
 
SELAMAT! Wuling Almaz Mobil Terbaik 2019 versi FORWOT
Rabu, 16 Oktober 2019 - 17:44:39 WIB

JAKARTA - Gelar sebagai Mobil Terbaik 2019 versi Forum Wartawan Otomotif Indonesia (FORWOT) disabet Wuling Almaz dalam sermoni yang berlangsung Selasa (15/20/2019). Produk SUV asal Tiongkok tersebut menyisihkan empat finalis FORWOT Car of the Year (FCY) 2019 lain yakni Suzuki Jimny, DFSK Glory 560, Honda Brio dan Mazda 3.

Nominasi tersebut disaring dari sekitar 36 mobil baru yang diluncurkan serta sudah terjual dari periode Agustus 2018 sampai Juli 2019. "Angka tersebut lebih banyak dibandingkan 2017 yakni 32 mobil baru dan 2018 dengan 23 mobil baru," kata Ketua Umum FORWOT, Indra Prabowo dilansir liputan6.

Keberhasilan model Wuling Almaz meraih poin tertinggi dari nominasi lain, 159, berdasar pada penjurian 21 jurnalis anggota FORWOT asal berbagai media. Terdapat sebanyak 10 faktor penilaian meliputi desain, kenyamanan, keamanan, nilai ekonomis, handling, performa, pengalaman berkendara, fungsional, keramahan lingkungan, serta harga.

Sementara itu Indra Prabowo, Ketua Umum Forwot mengungkapkan, terpilihnya Wuling Almaz jadi yang terbaik jadi bukti kuatnya pemain baru di pasar otomotif Indonesia. Hadirnya brand baru seperti Wuling dan DFSK yang berasal dari China, patut menjadi perhatian. Kedua merek tersebut juga tak sekadar menjajakan produk-produknya di pasar domestik, namun mereka juga mengekspor.

“Terpilihnya Wuling Almaz sebagai Forwot Car of The Year 2019 menjadi bukti dari kuatnya komitmen merek pendatang baru dalam menghadirkan kendaraan-kendaraan yang sesuai untuk kebutuhan konsumen di Indonesia,” ungkap Indra.

Keunggulan sederet fitur dalam Wuling Almaz, ditambah dengan unggulan berupa Wuling Indonesian Command (WIND) menarik perhatian juri dalam gelaran ini. Mobil dengan mesin besin turbo itu juga mengusung dua pilihan transmisi yakni CVT serta manual enam percepatan sebagai pilihan konsumen.(*)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • PPDB SMPN Pekanbaru 2024 Dimulai 15 Juli, Ini Kata Kadisdik
  • AHASS Siaga Bantu Pemudik Servis Motor Honda
  • Sosialisasi KIP-K di UIR, LLDIKTI Wilayah XVII: Peran Yayasan dan PT Penting untuk Sukseskan Program
  • Makin Populer, Ini 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Beli Mobil Listrik
  • Ikuti MTQ ke-42 Riau, Besok Kafilah Pekanbaru Berangkat ke Dumai
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved