www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Masa Jabatan Pj Sekda Kampar yang Dikabarkan Maju Pilkada Sepekan Lagi, Dipertahankan atau Diganti?
 
Banyak Potensi Wisata, Asita Berharap Jokowi Jadikan Riau 'Bali" Baru
Senin, 17 Desember 2018 - 12:47:31 WIB

PEKANBARU-Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menerima gelar kehormatan dari Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau. Gelar tersebut yakni Datuk Seri Setia Amanah Negara.

Warga Riau pun berharap banyak dengan Presiden Jokowi. Mengingat infrastruktur di Riau seperti jembatan, jalan tol, juga bandara perlu diperhatikan lagi.

Seperti yang diharapkan Ketua Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (Asita) Riau, Dede Firmansyah. "Kita berharap Pak Jokowi bisa menjadikan Riau salah satu 'Bali' baru. Karena Riau punya banyak tempat wisata potensial.

"Pulau Rupat Utara salah satunya. Kalau beliau tahu, pasti beliau mau buat Pelabuhan di Rupat Utara. Karena pulau ini punya pantai yang cantik dan termasuk pulau terluar Indonesia yang berhadapan langsung dengan Malaysia," kata Dede.

Selain itu juga pemilik usaha Bursa Tiket (Butik) ini berharap pemerintahan Jokowi dapat mempercantik bandara-bandara yang ada di Riau.

"Airport - airport di Riau juga maunya direnovasi seperti bandara daerah lain. Kita tahu banyak airport - airport lama seperti di Dumai, Rengat, Tembilahan, dan banyak lagi. Kalau dihidupkan dan dimaksimalkan, tentu akan luar biasa majunya pariwisata Riau ke depan," harap Dede.

Dirinya mengucapkan Selamat atas Penabalan Gelar adat ke Jokowi dari LAM Riau. Semoga amanah gelar kehormatan itu bisa mengingatkan untuk lebih memperhatikan Riau dari segala aspek.

Editor : Yusni Fatimah



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah Kampar, Yusri Masa Jabatan Pj Sekda Kampar yang Dikabarkan Maju Pilkada Sepekan Lagi, Dipertahankan atau Diganti?
Honda Stylo 160Honda Stylo Diklaim Laris Manis, Pemesanan Capai 10 Ribu Unit
ilustrasi kebun sawitSah! Rencana Tata kelola Kelapa Sawit Era Jokowi Dilanjutkan Prabowo
  istMasa Jabatan Pj Wako Pekanbaru Muflihun Berakhir 23 Mei, Mendagri Minta Pemprov Riau Usulkan 3 Nama
ilustrasi berbuka puasa.Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Riau, 29 Maret 2024
Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF HariyantoLancang Kuning Carnival Angkat Fesyen Lokal Riau ke Kancah Internasional
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved