Otomotif
BREAKING NEWS :
Jangan Lupa Bawa Mantel, Potensi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Riau
 
Kini Beli Suku Cadang Mobil Suzuki Semakin Mudah di Aplikasi My Suzuki
Jumat, 04 September 2020 - 18:01:18 WIB

JAKARTA – Sejak diluncurkan November 2018, aplikasi My Suzuki telah melayani kebutuhan pembelian suku cadang asli untuk para pengguna sepeda motor Suzuki di seluruh Indonesia secara daring.

Kini, layanan My Suzuki telah ditingkatkan dengan adanya fitur pembelian suku cadang asli untuk mobil. Hal ini merupakan upaya Suzuki untuk memberikan kemudahan kepada konsumen setia.

Menurut Sparepart Dept. Head PT Suzuki Indomobil Motor (SIM), Christiana Yuwantie, “Pola konsumsi masyarakat yang bergeser dari konvensional ke daring, terus meningkat trennya pada saat pandemi Covid-19. Hal ini dapat dipahami sebagai respons dan kekhawatiran masyarakat terhadap kondisi saat ini. Untuk itu, dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada konsumen sekaligus membantu memutus rantai penyebaran Covid-19, selain melayani pembelian suku cadang sepeda motor sekarang My Suzuki juga menjual suku cadang asli untuk mobil.”

Para pengguna mobil Suzuki bisa membeli semua jenis suku cadang asli di aplikasi My Suzuki, baik untuk suku cadang mesin, transmisi, kelistrikan, suspensi, dan bodi. Selain itu, My Suzuki juga melayani pembelian oli dan chemical Suzuki. Untuk memastikan pesanan suku cadang atau membutuhkan informasi lain, konsumen bisa memanfaatkan menu chat di aplikasi My Suzuki.

Suku cadang yang sudah dibeli nantinya bisa dikirimkan atau diambil dari diler-diler terdekat, dan khusus bagi konsumen yang memilih untuk mengambil langsung suku cadang ke diler, tidak akan dikenakan ongkos kirim. Saat ini, diler-diler yang melayani pengiriman suku cadang masih berada di area Jabodetabek, Sumatera, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali. Namun konsumen tidak perlu khawatir, karena pengiriman meliputi ke seluruh Indonesia dengan jaminan sistem 1 harga. Jadi, tidak akan ada perbedaan harga suku cadang dari Sabang sampai Merauke.

“Untuk menjamin ketersediaan suku cadang mobil, kami selalu melakukan pengecekan baik di diler maupun gudang pusat. Kami juga menjamin transaksi di aplikasi My Suzuki 100% aman dan terpercaya. Kami harap dengan adanya aplikasi My Suzuki konsumen bisa lebih mudah mendapatkan suku cadang dan tetap menjaga kesehatan dengan meminimalkan kontak langsung saat bertransaksi,” tutup Christiana. 

Untuk dapat menggunakan aplikasi My Suzuki, konsumen dapat mengunduh langsung dari Play Store untuk pengguna Android atau Apps Store untuk pengguna iPhone. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi www.suzuki.co.id atau menghubungi layanan Halo Suzuki di 0800-1100-800 (bebas pulsa 24 jam). Melalui Halo Suzuki pula, pelanggan bisa mendapatkan layanan Home Service, Pick Up Service, dan SERA (Suzuki Emergency Roadside Assistance). (rilis)



   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Jangan Lupa Bawa Mantel, Potensi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Riau
  • Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
  • BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
  • Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
  • Alfedri Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved