www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pemko Dumai Matangkan Persiapan MTQ Riau ke-42
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Dikawal Ketat Polisi, KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Rohul ke 16 Kecamatan
Minggu, 06 Desember 2020 - 20:47:19 WIB
Sekda Abdul Haris, didampingi Kapolres, Ketua KPU dan lainnya, melepas rombongan truk angkut logistik Pilkada Rohul yang mulai didistribusikan ke 16 kecamatan di Rohul.
Sekda Abdul Haris, didampingi Kapolres, Ketua KPU dan lainnya, melepas rombongan truk angkut logistik Pilkada Rohul yang mulai didistribusikan ke 16 kecamatan di Rohul.

Baca juga:

Musrenbang Kecamatan Mempura Fokus Pembangunan Infrastruktur dan Stunting
Disbun Bengkalis Sosialisasikan STDB, ISPO dan Beasiswa
Cegah Abrasi, Bupati Bengkalis Apresiasi Penanaman Mangrove di Kecamatan Bantan

PASIR PANGARAIAN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rokan Hulu (Rohul), Minggu (6/13/2020) sekitar pukul 14.00 WIB, mulai mendistribusikan logistik Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati atau Pilkada Serentak 9 Desember 2020.

Pada perdana pendistribusian logistik Pilkada 2020,  dilepas Sekretaris Daerah (Sekda) Rohul Abdul Haris dari gudang logistik di Kompleks Perkantoran Pemkab Rohul, didampingi Kapolres AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat, Danramil 02/ Rambah diwakili Pelda M. Yakfi.

Juga hadir Komisioner KPU Riau Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM Nugroho Notosusanto, Ketua KPU Rohul Elfendri, ST, perwakilan Bawaslu Rohul Alamsyah Hasibuan, Azhar Hasibuan, Staf KPU dan PJU jajaran Polres Rohul

Komisioner KPU Riau, Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM, Nugroho Notosusanto menyatakan, bahwa pendistribusian logistik Pilkada Serentak 2020, lengkap dengan Alat Pelindung Diri (APD) dilakukan selama tiga hari. Untuk hari pertama didistribusikan ke PPK dan PPS Kecamatan Rokan IV Koto dan Kecamatan Pendalian IV Koto.

Sebutnya, seluruh logistik KPU sudah terpenuhi, sehingga keseluruhan sudah dinyatakan lengkap berikut juga logistik lainnya seperti APD.

"KPU berterima kasih ke seluruh intansi terkait, karena sudah setia ikut mengawal dan mengamankan setiap tahapan Pilkada yang sudah berjalan dari awal sampai tahapan ini," kata Nugroho.

Kapolres Rohul AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat, menyatakan kepolisian siap laksanakan pengamanan dan pengawalan pendistribusian logistik ke 16 kecamatan yang ada di Rohul.

"Kita memastikan logistik sampai ke tingkat kecamatan dalam kondisi aman dan kondusif," tegas AKBP Taufiq, didampingi Paur Humas Polres Rohul Ipda Totok Nurdianto.

Ucapnya, pada pendistribusian logistik di Rohul khususnya saat pergeseran dari kantor kecamatan ke kantor desa, ada beberapa lokasi yang terpaksa menggunakan sarana transportasi sungai, namun prosesnya tetap mengutamakan keselamatan logistik dan petugas.

"Mari bersama berdoa agar terciptanya Pilkada yang aman sejuk dan sehat serta kondusif di Rohul," harap Taufiq.

Sekda Abdul Haris, berharap dalam pendistribusian logistik Pilkada Serentak 2020 berlangsung aman, tertib dan lancar, dan tidak ada kendala di perjalanan.

Logistik yang didistribusikan lewat air, sambung Haris, Pemkab Rohul siap mendukung alat transportasi yang digunakan oleh petugas.

"Perahu dan alat lainnya akan didukung dari Pemkab Rohul, kami akan koordinasikan dengan BPBD Rohul untuk pelaksanaan sesuai kebutuhan," ucap Sekda Abdul Haris.

Dimana lgistik Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rohul diangkut menggunakan truk Nopol BM 8035 UO, yang dapat pengawalan ketat oleh personel Polsek Rokan IV Koto.

Penulis : Feri Hendrawan
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pemko Dumai gesa pembangunan Astaka MTQ Riau ke-42 Tahun 2024 di Taman Bukti Gelanggang Kota Dumai (foto/bambang)Pemko Dumai Matangkan Persiapan MTQ Riau ke-42
Sesuai arahan Pemkab, LPTQ Kabupaten Indragiri Hulu membina qori untuk MTQ (foto/andri)Pemkab Gelar Pembinaan Khafilah MTQ Inhu, Ini Targetnya
Toyota Fortuner.Mau Beli Toyota Fortuner, Segini Bayar Pajak Tahunannya
Ayi Ayo Onam di Kampar.Tak Sekadar Budaya Leluhur, Ayi Ayo Onam Menjadi Wisata Religi di Riau
Kondisi pagar hancur ditabrak mobil Bripda Yogi.Nyetir Mabuk, Anggota Polres Pelalawan Tabrak Pagar Kantor Dinas Peternakan Riau
  Ilustrasi harga emas Antam di Pekanbaru tembus Rp1.335.000 per gram (foto/int)Makin Silau, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Tembus Rp1.335.000
Ilustrasi petugas memadamkan Karhutla yang rawan terjadi di wilayah pesisir Riau (foto/int)Titik Api di Riau Nihil, Hotspot Sumatera Terdeteksi di 3 Provinsi Pagi Ini
Gedung KPU RI.Tahapan Pilkada Serentak 2024: Pendaftaran 27 Agustus, Coblosan 27 November
PT XL Axiata Tbk. (EXCL) atau XL Axiata mencatat peningkatan trafik penggunaan data sepanjang masa libur Ramadan dan Hari Raya Lebaran Idulfitri 1445 H.
XL Axiata Catat Trafik Data Naik 16% pada Momen Lebaran
Real Madrid lolos ke Semifinal Liga Champions 2023/2024 usai singkirkan Manchester City.Man City Vs Real Madrid: Menang Adu Penalti, El Real ke Semifinal
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved