www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Tak Perlu Rapat Fraksi, Pimpinan DPRD Pekanbaru Segera Usulkan Nama Calon Pj Walikota
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Dukung Zero Hotspot, Bupati Sukiman Intens Ikuti Rakornas BNPB di Bogor dan Rakorda di Riau
Selasa, 10 Maret 2020 - 15:52:34 WIB

PEKANBARU-Sebagai bentuk komitmen Pemkab Rokan Hulu (Rohul) agar Negeri Seribu Suluk Zero Hotspot, Bupati Rohul Sukiman, sebulan terakhir intens ikuti Rakornas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Bogor dan Rakorda tingkat Provinsi Riau, di Pekanbaru.

Pada Senin (9/3/2020) kemarin, Bupati Sukiman ikut menghadiri pertemuan dengan Kepala BNPB Letjend TNI Doni Monardo, di Ruang Melati Lantai III Kantor Gubernur Riau, Pekanbaru, sebagai bentuk komitmen dalam mencegah dan menimalisir Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla),

Dimana poin-poin dan instruksi penting dari Rakor Karhutla, nantinya kata Bupati bisa diimplementasikan Pemkab Rohul, dengan harapan Negeri Seribu Suluk masih tetap zero hotspot.

Dikegiatan pertemuan dengan BNPB Letjend TNI Doni Monardo dan Bupati/Walikota, Gubri Syamsuar yang juga Dansatgas Karhutla Provinsi Riau ini mengatakan, Provinsi Riau tahun 2020 berdasarkan informasi dari BMKG akan mengalami musim panas yang cukup panjang.

“Akan ada 2 kali mengalami musim panas, ini akan sangat berpengaruh terjadinya Karhutla. Sebagai Gubri saya mengajak seluruh Bupati/Walikota, aparatur daerah sampai dengan Lurah/Desa dan Instansi terkait untuk bersama-sama memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang kebakaran hutan terutama dalam membuka lahan,” imbau Gubri Syamsuar.

Juga diingatkan Gubri Kepada Bupati/Walikota, terhadap perizinan pembukaan lahan baru, agar tidak terjadi konflik antara masyarakat dan perusahaan maupun pemerintah daerah.

Kepala BNPB Letjend TNI Doni Monardo memberikan paparan tentang Karhutla, dimulai dari wilayah atau Provinsi yang sangat rentan terhadap terjadinya Karhutla, kerugian akibat Karhutla yang dtimbulkan tidak hanya kerugian lahan juga kerugian dana yang dikeluarkan untuk memadamkan Karhutla tersebut.

"Provinsi Riau dengan luas lahan Gambut nomor 3 terluas setelah Papua dan Kalimantan Tengah, sangat rentan Karhutla. Karena itu, bila terjadi api sangat gampang merambat dan susah dipadamkan. Karhutla terjadi karena 99 persen akibat ulah manusia baik itu disengaja maupun karena kelalaian,” katanya.

Melalui pertemuan dengan Gubernur, Bupati/Walikota dan seluruh stakeholder terkait, Doni Monardo mengajak Pemerintah Daerah, masyarakat, Ormas dan perusahaan agar bersama-sama TNI dan Polri untuk mencegah Karhutla.

Usai pertemuan dan Apel Kesiapsiagaan Karhutla dengan Kepala BNPB Letjend TNI Doni Monardo, Bupati Sukiman, Senin (9/3/2020),  menyambut baik pertemuan dengan Kepala BNPB dan Gubri. Karena dari pertemuan itu sebagai sarana koordinasi pencegahan dan penanggulangan bencana dengan seluruh pemangku kepentingan.

“Kita menyambut baik pertemuan ini, bersyukur selama beberapa bulan terakhir kita masih zero hotspot. Setiap saya turun ke desa-desa selalu menghimbau ke Camat, Kepala Desa dan masyarakat untuk bisa mencegah karhutla, karena mencegah lebih baik daripada memadamkan," tegas Bupati Sukiman.

Upaya mencegah Karhutla di Rohul, Bupati juga mengaku sudah meneken Surat Edaran kepada Camat dan desa-desa agar memberikan edukasi dan pencerahan kepada masyarakat, agar tidak membuka lahan dengan cara membakar.

Terkait usulan Kepala BNPB untuk mengalokasikan Dana Desa untuk Penanggulangan Karhutla di desa-desa, Bupati Sukiman akan berkoordinasi dengan Kabag Hukum dan instansi terkait dan menyesuaikan kemampuan keuangan. Bika hal itu tidak menabrak aturan, bukan tidak mungkin bisa dialokasikan melalui Dana Desa.

“Kita akan berkoordinasi dengan Bagian Hukum atau instansi terkait, sesuai kemampuan dana, bila memang bisa kita buat dasar hukumnya dalam bentuk Peraturan Bupati (Perbup) sebagai payung hukum untuk Kepala Desa,” sebut Sukiman

Terkait Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2020 tentang Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan, Bupati sebagai Komandan Satuan Tugas Karhutla di daerahnya, akan menjalin sinergitas dan kolaborasi dengan penyelenggara penanggulangan bencana antara Pemkab, Kapolres, Dandim, Perusahaan dan masyarakat.

"Dengan adanya Pertemuan dan Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Karhutla dengan Kepala BNPB, kami berharap sinergitas Pemkab, TNI-Polri, Perusahaan dan masyarakat dapat terjalin dengan baik, sehingga pencegahan dan penanganan Bencana dapat dilakukan secara maksimal," harapnya.

Usai pertemuan dengan Kepala BNPB, Bupati Rohul H. Sukiman juga mengikuti apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Karhutla tingkat Provinsi Riau 2020, dipimpin Kepala BNPB Letjend TNI Doni Monardo, di halaman Kantor Gubernur Riau, Pekanbaru.

Diacara itu, juha dihadiri Wagubri H. Edy Natar Nasution, Danrem 031/WB, Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Danlanal Dumai Kolonel Laut (P) Wahyu Dili Yudha Hadianto, Kapolres, Dandim, Kepala BPBD Riau Edwar Sanger, Unsur TNI/Polri dan Kepala BPBD se-Riau. (Adv/Humas Pemkab Rokan Hulu)


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Nofrizal (foto:ist)Tak Perlu Rapat Fraksi, Pimpinan DPRD Pekanbaru Segera Usulkan Nama Calon Pj Walikota
DPRD Pekanbaru belum ada membahas nama usulan Pj Walikota yang baru (foto/int)Deadline Tinggal 3 Hari, DPRD Masih Belum Bahas Nama Calon Pj Walikota Pekanbaru
Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru, Irma Novrita (foto/int)Warga Pekanbaru Tak Perlu Legalisir Dokumen Kependudukan, Kadisdukcapil: Sudah Ada Barcode
Bupati Suhardiman Amby tunjuk dr Fahdiansyah sebagai Pj Sekda Kuansing (foto/ultra)Bupati Lantik Mantan Direktur RSUD Teluk Kuantan Jadi Pj Sekda Kuansing
Achmad Faisal Reza, Caleg DPRD Pekanbaru terpilih periode 2024-2029 (foto/yuni)Achmad Faisal Reza Sebut Sirkuit Balap di Pekanbaru Bisa Akomodir Bakat dan Bantu UMKM
  Mahmuzin Taher tampak menyapa warga saat turun ke jalan membagikan paket Takjil.Mahmuzin Taher Bagikan Takjil untuk Pengendara
Penyerahan bantuan dari Telkomsel.Ajak Pelanggan Kedepankan Semangat Kebersamaan Raih Keberkahan, Ini yang Dilakukan Telkomsel
Pj Gubri, SF Hariyanto (tengah) pimpin rapat koordinasi untuk Ops Ketupat Lancang Kuning 2024 (foto/int)Jelang Idulfitri, Pj Gubri Minta Ketersediaan Pangan Tercukupi dan Antisipasi Bencana Alam
Penyerahan zakat dari PT BSP kepada Baznas Kabupaten Siak. Foto IstAlhamdulillah Nilainya Meningkat, PT BSP Serahkan Zakat melalui Baznas Siak
Kapolsek Bangko, Kompol Ihut MT Sinurat bersama personel mengamankan area perkuburan warga Tionghoa di Bagansiapiapi (foto/Afrizal)Ritual Cheng Beng di Bagansiapiapi, Polsek Bangko Mulai Tempatkan Anggota di Perkuburan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved