www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Yusmar Resmi Jabat Kadiskominfo Rohul, Sebut Rotasi Kepemimpinan di ASN Hal Biasa
Selasa, 12 November 2019 - 17:24:35 WIB

PASIR PANGARAIAN - Bertempat di Kantor Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Gorneng  SSos MSi melaksanakan serah terima jabatan dengan Drs Yusmar MSi, Selasa (12/11/2019) pagi.

Yusmar, resmi dilantik dan dikukuhkan Bupati Rohul H Sukiman beberapa waktu lalu, untuk menempati posisi jabatan sebagai Kadiskominfo Rohul, menggantikan Gorneng yang kini menjabat sebagai kepala Badan Pelayanan Terpadu dan penanaman Modal (BPTP2M). Sedangkan Yusmar sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Rohul.

Dalam serah terima tersebut, pejabat lama Gorneng mengatakan, bahwa rotasi kepemimpinan di tubuh ASN merupakan hal yang biasa dalam pemerintahan. Gorneng juga mengakui, dirinya sudah menjabat sebagai Kepala Diskominfo lebih kurang 2,5 tahun. Tentunya dengan waktu yang lumayan lama itu terasa sebentar karena keakraban dan rasa kekeluargaan di dinas tersebut.

"Namun rasa kekeluargaan itu sangat mendalam pada diri kita, terkhusus pada diri saya sendiri. Namun kita selaku ASN tentu siap ditempatkan dimana saja dan mau tidak mau semua harus dijalani," kata Gorneng.

Gorneng juga menyampaikan ke Kadis Kominfo yang baru Yakni Drs Yusmar bahwa masih banyak program-program yang masih tertunda serta belum terselesaikan. Dengan kepemimpinan Yusmar nantinya bisa menyelesaikan program tersebut. 

Gorneng juga berpesan kepada seluruh Staff Diskominfo, bahwa Diskominfo merupakan dinas yang masih tergolong baru. Selama ini pihaknya sudah berusaha agar bisa bersama-sama membangun dinas tersebut agar nantinya bisa sejajar dengan dinas yang lain. 

"Pesan saya, tetaplah jaga kedisiplinan serta laksanakan tugas yang diamanatkan siapapun pimpinannya itu sama. Jangan sampai kita membandingkan antara Kadis yang lama dengan yang baru apalagi masalah pekerjaan," jelas Gorneng.

Yusmar, dalam sambutannya menyampaikan bahwa jabatan itu merupakan suatu penghargaan bukan lah hak, itu merupakan konsep seorang ASN. Jadi jika terjadi rotasi kepemimpinan itu merupakan hal yang biasa. 

"Terkait apa yang sudah disampaikan Kadis Kominfo yang lama tentu saya siap akan melanjutkan semua program tersebut biar bagaimanapun juga pak Gorneng sudah memulainya dari nol," jelas Yusmar. 

"Pekerjaan kedinasan atau organisasi itu merupakan hal yang biasa dalam rangka peningkatan dinas atau organisasi. Dimana-mana itu sama, yang jelas kita kan berusaha untuk melaksakan dan neneruskan pekerjaan yang lama. Hal-hal positif yang kemungkinan itu baik kenapa tidak kita pakai, namun jika ada inisiatif atau sesuatu yang baru maka itu yang akan kita sesuaikan dengan yang sudah ada sekarang," ungkap Yusmar. 

Dengan kepemimpinan baru ini Kadis Kominfo Drs Yusmar, MSi mencetuskan sebuah ,oto baru yakni "Komunikasi bersahabat informasi akurat". "Moto ini berguna untuk memotivasi kita dalam rangka untuk memajukan organisasi atau dinas. Kemudian supaya ada pedoman untuk orang yang ada dalam organisasi/dinas itu memacu semangat dan spirit dalam rangka melaksanakan tugas dan fungsinya masing-masing," sebutnya.

Penulis : Feri Hendrawan
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
SDN 83 Pekanbaru yang terbakar.(foto: pgi)Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Petani pinang.(ilustrasi/int)Harga Komoditas Pertanian di Riau Stabil, Pinang Kering Tetap Rp4.400/Kg
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun.(foto: int)Pj Wako Bakal Berganti, Sekdako Tegaskan ASN Pemko Pekanbaru Tetap Produktif
Ketua PGRI Riau, Dr Adolf Bastian (foto/ist)Edaran Disdik Riau Melarang Acara Mewah Perpisahan Sekolah, Ini Respon PGRI Riau
Pelaksanaan presentase aplikasi Pajak Daerah oleh Tim pengembangan, kebijakan dan sistem informasi Bapenda Kabupaten Kepulauan MerantiGenjot Pendapatan Daerah, Bapenda Kepulauan Meranti Upgrade Aplikasi Sitanjak
  Pj Sekdaprov Riau, Indra saat memimpin Upacara Hari Otonomi Daerah ke-28 di Riau.(foto: mcr)Pj Sekdaprov: Otda untuk Kesejahteraan dan Demokrasi
Bandar narkoba Kampung Dalam digerebek Polda Riau.(foto: mcr)Digrebek, Bandar Narkoba Kampung Dalam Pekanbaru Tunggang Langgang Lompat ke Sungai Siak
Halalbihalal Golkar Institute.(foto: mimi/halloriau.com)Alumni Angkatan I, Sovia Septiana Wakilkan Caleg Terpilih dari Riau Hadiri Halalbihalal Golkar Institute
Ketua HKR, Junaidi.(foto: mcr)Sambut Pilkada Serentak 2024, HKR Dorong Generasi Muda Rohul Turut Berpolitik
Kapolda Riau beri apresiasi personel berdedikasi saat halalbihalal Polresta Pekanbaru.(foto: mcr)Ikut Halalbihalal Polresta Pekanbaru, Ini Pesan Kapolda Riau untuk Personel
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved