www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pemprov Riau Gencarkan Vaksinasi untuk Cegah Penyebaran PMK pada Ternak
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pembukaan MTQ XIX Rohil Meriah, Wujudkan Generasi Qurani Cerdas
Sabtu, 21 Desember 2024 - 13:29:54 WIB
Semarak pembukaan MTQ XIX Rohil.(foto: afrizal/halloriau.com)
Semarak pembukaan MTQ XIX Rohil.(foto: afrizal/halloriau.com)

Baca juga:

BAGANSIAPIAPI - Bupati Rohil, Afrizal Sintong, didampingi Wakil Bupati H Sulaiman serta jajaran Forkopimda, secara resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XIX tingkat Kabupaten Rohil pada Jumat (20/12/2024) malam.

Dalam kesempatan itu, Bupati Afrizal Sintong mengapresiasi kehadiran para undangan, dewan hakim dan kafilah dari seluruh kecamatan.

“Pelaksanaan MTQ ini adalah momentum istimewa untuk mempererat silaturahmi serta mencerminkan Islam sebagai agama yang teduh, damai, dan penuh toleransi,” ungkap Afrizal.

Bupati menegaskan pentingnya MTQ sebagai sarana membangun generasi Qurani yang cerdas dan berakhlak mulia.

“Kegiatan ini sejalan dengan visi Kabupaten Rohil untuk menjadi daerah yang maju, religius, dan berbudaya. Generasi Qurani bukan hanya memahami nilai-nilai agama, tetapi juga mampu menerapkan ilmu pengetahuan dari Al-Qur'an dalam kehidupan,” tambahnya.

Mengusung tema 'Dengan MTQ XIX, Kita Bangun Generasi Qurani yang Cerdas Menuju Rohil yang Gemilang', Afrizal berharap MTQ dapat melahirkan qari dan qariah terbaik yang mampu mengharumkan nama Rohil di tingkat provinsi Riau hingga nasional.

“Pemenang akan dipersiapkan untuk mewakili Rohil di MTQ tingkat provinsi di Kabupaten Bengkalis tahun depan,” ujarnya.

“Juara umum akan mendapatkan hadiah tambahan berupa paket umrah dari Baznas Rohil. Begitu pula para pemenang di masing-masing cabang akan menerima bonus dari Baznas,” sambungnya.

Sementara itu, Ketua Panitia, H Ferry H Parya melaporkan, MTQ XIX berlangsung dari tanggal 19-29 Desember 2024. Kompetisi ini melibatkan 425 peserta dari 18 kecamatan dalam berbagai cabang, termasuk Tilawah, Hifzil, Tafsir, Fahmil, Khotil Qur'an, hafalan hadis, karya tulis ilmiah dan Al Barzanji.

Acara pembukaan juga diwarnai dengan penyerahan piala bergilir MTQ dari Camat Kubu Syafrizal kepada Bupati Afrizal Sintong.

Prosesi diakhiri dengan penaikan bendera MTQ oleh Paskibra, penekanan tombol sirene, dan pemukulan beduk sebagai tanda dimulainya perhelatan.

Puncak acara dimeriahkan tarian massal yang melibatkan 125 penari dari sanggar seni setempat. Penampilan ini mendapat sambutan hangat dari hadirin yang memadati arena MTQ.

Penulis: Afrizal
Editor: Barkah

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
ilustrasi hewan ternak.Pemprov Riau Gencarkan Vaksinasi untuk Cegah Penyebaran PMK pada Ternak
Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Pekanbaru, Nurul Ikhsan.DPRD Pekanbaru Desak Pemko Segera Lunasi Tunda Bayar Rp 400 Miliar
Head of SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru, Paiman Sanen SAg MPdI and Editor-in-Chief of Halloriau.com, Budy Satria. (photo: risnaldi/hallroiau.com)Collaboration between Vocational Education and Industry: SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru and Halloriau.com Sign the MoU
Niar Erawati, Chairman of Commission III of the Pekanbaru City Regional PeoplePekanbaru Regional People's Representative Council Requests for Luxurious Farewell Events and School Study Tours to be Cancelled
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru, Maisisco (foto/ist)Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Ramadan, Pemko Pekanbaru Siapkan Pasokan Sembako
  Foto bersama setelah pelatihan.Unilak dan Pemprov Riau Gelar Pelatihan Digital Marketing untuk Penerima Beasiswa
ilustrasi.Pemprov Riau Pangkas Anggaran Seremonial, Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
ilustrasi sabu.Dibekuk di Pekanbaru! Kurir Narkoba Bawa 14 Kg Sabu dalam Operasi Kilat Polisi
Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra menjelaskan kasus penganiayaan di Minas Barat (foto/IG)Kronologi Lengkap Penganiayaan Sopir Truk di Minas yang Viral di Medsos
Ketua Komisi II DPRD Kota Pekanbaru, Zainal Arifin (foto/int)Makin Mahal, DPRD Pekanbaru Desak Disperindag Antisipasi Lonjakan Harga Sembako Jelang Ramadan 2025
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved