www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pengendara di Pekanbaru Keluhkan Pak Ogah, Sembarangan Beri Jalan untuk yang Beri Uang
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


AKBP Nurhadi Ismanto Pimpin Sertijab Kasat Intel Polres Rohil
Rabu, 24 Februari 2021 - 16:10:07 WIB

UJUNG TANJUNG - Kapolres Rohil, AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kasat Intel Polres Rokan Hilir (Rohil) di halaman Mapolres Rohil, Rabu (24/2/2021) pagi. Adapun jabatan diserahterimakan dari AKP P Banjar Nahor SSos MH kepada AKP Zulhendra SH.

"Promosi jabatan merupakan hal yang biasa dalam lingkungan institusi kepolisian bertujuan untuk memberikan refreshing terhadap personel yang melangsungkan serah terima jabatan," kata Nurhadi Ismanto.

Menurut Kapolres, serah terima jabatan juga merupakan bagian proses pembinaan SDM (Sumber Daya Manusia) Polri dalam rangka regenerasi yang dilakukan berdasarkan penilaian, evaluasi, hingga assessment secara sistematis.

Serah terima jabatan merupakan kebutuhan untuk medinamisasi peningkatan kinerja organisasi agar mampu menampilkan performa optimal dalam menghadapi setiap tugas dan tuntutan masyarakat.

"Setelah memimpin sebagai Kasat Intel Polres Rohil AKP P Banjar Nahor  berpindah untuk menduduki jabatan baru sebagai Panit 3 Subdit 4 Dit Intelkam Polda Riau. Sementara itu penggantinya, AKP Zulhendra  SH yang Sebelumnya menjabat sebagai Panit 2 Subdit 1 Dit Intelkam Polda Riau," kata Nurhadi Ismanto.

Kepada pejabat lama, Kapolres mengucapkan terima kasih atas kerjasama, dedikasi dan loyalitas yang telah diberikan selama di Polres Rohil. "Semoga apa yang sudah dilakukan di Polres Rohil bisa dilakukan bahkan ditingkatkan di kesatuan yang baru," harapnya.

“Kepada pejabat baru, saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung dengan keluarga besar Polres Rohil. Harapan saya, saudara tetap menjalin kerjasama dan komunikasi yang baik dengan personel dan saling berkoordinasi antar sesama unit," pesan Nurhadi Ismanto.

Kepada pejabat baru agar lebih siap dalam menghadapi berbagai tantangan tugas terutama yang berkaitan langsung dengan masyarakat luas. Kemampuan dengan tetap mengedepankan Polri yang humanis dan tegas.

Di akhir upacara, Kapolres Rohil juga menyampaikan arahannya tetap tingkatkan displin dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, terapkan protokol kesehatan selama pandemi Covid-19,tetap berikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat secara mudah.

Kemudian tetap menampilkan wajah tegas namun humanis, tegakkan hukum secara profesional dan objektif, transparan dan akuntabel, Jauhi dan hentikan tindakan yang mengarah kepada tindak pidana yang dapat merusak citra Polri, jaga netralitas dengan tidak memihak kepada golongan tertentu dalam memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat," tegasnya.

Kapolres mengingatkan kepada para personel Polres Rohil, untuk menjaga kesehatan dengan seksama agar terhindar dari Virus Covid-19, untuk itu bagi personel agar tetap menjaga kesehatan dan menerapkan Protokol Kesehatan sesuai aturan," pungkasnya.

Penulis : Afrizal
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Macet di Jalan Sudirman Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Pengendara di Pekanbaru Keluhkan Pak Ogah, Sembarangan Beri Jalan untuk yang Beri Uang
Irvan Herman saat bersama Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (foto/ist)Irvan Herman Masuk Kandidat Potensial Calon Walikota Pekanbaru, Komunikasi Politik Mulai Dijalankan
Pj Gubri SF Hariyanto meminta dukungan dari Menhub RI, Budi Karya Sumadi (foto/int)Pj Gubri Minta Dukungan Menhub dalam Gebyar BBI/BBWI 2024
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau, Boby Rachmat (foto/Yuni)Berimbas ke Karyawan, Disnakertrans Riau Turunkan Tim Pengawas ke PT TBS
Bus Sembodo ringsek tabrakan dengan truk di Sijunjung, Sumbar (foto/int)Gagal Nyalip, Bus Sembodo Tabrak Truk di Sijunjung Sumbar, Begini Kondisi Sopir
  Salah satu baliho sosialisasi Abdul Wahid sebagai bakal calon gubernur Riau (foto:rinai/halloriau) Lebih Baik Kembali ke DPR RI Daripada Jadi Wakil, PKB Pastikan Abdul Wahid Bacalon Gubri
Pj Gubri, SF Hariyanto dijadwalkan buka MTQ Tingkat Provinsi di Dumai (foto/int)Lusa, Pj Gubernur Riau Buka MTQ ke-42 Tingkat Provinsi di Dumai
Bupati Afrizal Sintong melepas rombongan Kafilah Rohil untuk mengikuti MTQ ke-XLll Tingkat Provinsi Riau di Dumai (foto/afrizal)Lepas Kafilah Rohil Ikuti MTQ Riau di Dumai, Bupati Harap Juara Umum Lagi
Seleksi ulang pimpinan BRK Syariah sepi peminat (foto/Yuni)Hanya 3 Peserta, Seleksi Ulang Pimpinan BRK Syariah Sepi Peminat
CEO Mastercard Michael Miebach, President Director & CEO IOH Vikram Sinha, Menkominfo RI Budi Arie Setiadi dan Wakil Rektor ITB Dr Ir Gusti Ayu (foto/ist)IOH dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence, Ini Targetnya
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved