www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Personel Polres Pelalawan Gelar Olah Raga Umum
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


DPW PAN Riau Buka Puasa Bersama dengan Para Tokoh Senior
Sabtu, 25 Juni 2016 - 19:09:37 WIB

PEKANBARU - Bertempat di Rumah PAN Jalan Arifin Ahmad Pekanbaru, keluarga besar DPW PAN Riau menggelar buka puasa bersama 19 Ramadan 1437 Hijriyah. 

Ketua DPW PAN Riau Drs H Irwan Nasir MSi di hadapan para tokoh dan kader se Riau mengatakan bahwa buka bersama adalah agenda tahunan dan ajang silaturahmi sesama kader dan para senior di keluarga besar Partai Amanat Nasional (PAN).

"Dengan momen inilah kita dapat saling bersilaturahmi dan  membangun sinergisitas antar pengurus, tokoh dan kader di daerah," ujar Bupati Kepulauan Meranti ini di hadapan ratusan kader dan simpatisan.

Irwan juga mengatakan untuk menyolidkan jajaran DPW PAN Riau, pihaknya mengundang ketua, sekretaris, bendahara DPD PAN se-Riau dan Fraksi PAN dari 12 kabupten/kota serta Fraksi PAN di DPRD Riau.

Buka bersama ini juga dihadiri oleh anggota DPR RI Dapil Riau H Jon Erizal, tokoh PAN H Djuarman Arifin Apt dan tausiyah dai kondang asal Yokyakarta KH Gus Miftah.

Jon Erizal dan Irwan menyerahkan langsung bingkisan bagi para tokoh PAN Riau dan santunan bagi sejumlah anak yatim yang ada di sekitar Rumah PAN Jalan Arifin Achmad serta beberapa panti asuhan.

Dalam orasinya Irwan mengatakan bahwa  agenda DPW PAN Riau ke depan adalah  menuntaskan Musda PAN yang masih tersisa sebanyak tiga DPD lagi. "Ini akan dilaksanakan secepatnya habis Lebaran Idul Fitri nanti," ujarnya.

Dia mengharapkan jajaran DPW PAN Riau tetap solid dan menjaga persatuan dan kesatuan. "Walaupun ada perbedaan, itu adalah motivasi diri PAN akan besar ke depan," ujarnya.

Di samping itu menurut Irwan dalam menghadapi Pilkada Kampar dan Pekanbaru banyak kader PAN yang ikut mencalonkan diri. Malam itu kader yang hadir di antaranya Hj Ade Hartati, MPd, Ir Nofrizal MM, Dr Irvan Herman, Drs H Mustafa Kamal, MSi dan Hj Rahma Yeni untuk Kota Pekanbaru dan ada H Yurjani Moga, Dra Hj Hikmani MPd, H Sahidin dari Kampar dan beberapa calon lain yang mendaftar ke DPD PAN.

Dalam dua Pilkada nantinya Irwan menegaskan agar seluruh kader PAN yang maju sebagai calon harus solid dan menjaga etika. "Dengan banyaknya kader PAN maju sebagai calon ini menandakan mesin partai bergerak. Silahkan berkompetisi secara sehat," ujarnya.

Dijelaskan lagi, yang diusung nanti dari PAN adalah kader terbaik partai dan bukan yang punya kedekatan pribadi, mereka yang memiliki hasil survei tertinggi. "Dan DPW PAN sudah mempersiapkan tim survei yang capable dan independen, bekerja sama dengan DPP PAN di Jakarta," ujarnya. 

Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Persone Polres Pelalawan olah raga di gelanggang olah raga kota Pangkalan Kerinci (foto/Andi)Personel Polres Pelalawan Gelar Olah Raga Umum
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto anggarkan kendaraan untuk desa (foto/int)Pemprov Riau Alokasikan Anggaran Rp45 Juta per Desa untuk Beli Kendaraan Operasional
Ilustrasi harga TBS sawit di Riau turun pekan ini (foto/int)Harga Sawit Plasma di Riau Turun Jadi Rp2.860 per Kg
Calon kepala daerah independen harus mengantongi jumlah minimal dukungan untuk maju Pilkada (ilustrasi)Ingin Maju Pilkada Riau Secara Independen? Ini Jumlah Minimal Dukungan yang Harus Disiapkan
Ilustrasi hujan lebat masih berpotensi mengguyur Pekanbaru dan sekitarnya (foto/int)Prediksi Cuaca Saat May Day di Riau: Ada Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang
  Wakapolres Rohil, Kompol Ricky pimpin Apel kesiapsiagaan dalam rangka Hari Buruh atau May Day (foto/afrizal)Peringatan May Day, Personel Polres Rohil Lakukan Patroli dan Pengamanan
Rekan media, pers kampus, serta korporasi/institusi hadiri SPS Awards ke-15 di Jakarta (foto/ist)SPS Awards ke-15 Kembali Digelar, Dukung Pers Sehat Demokrasi Kuat
Erianda mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati ke DPC PDIP Rokan Hilir (foto/afrizal)Maju di Pilkada Rohil, Putra Annas Maamun Mantap Daftar ke PDI-P
Wakil Bupati Inhu Drs Junaidi Rachmat (kiri) menghadiri prosesi penabalan gelar adat kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Tuan Akmal Abbas (foto/andri)Wabup Junaidi Hadiri Gelar Penabalan Adat Kajati Riau
Ilustrasi hotspot muncul di Riau (foto/int)Belasan Hotspot Muncul di Riau, Tersebar di 7 Kabupaten/Kota
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved