www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Sapi Kurban Kabur di Pekanbaru, Berujung Mati dalam Perjalanan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pilkada Inhu 2024
Ratusan Anggota PPS Dilantik, Ketua KPU Inhu: Jaga Integritas
Minggu, 26 Mei 2024 - 19:19:06 WIB

RENGAT - Pelaksaan Pilkada serentak tahun 2024 untuk wilayah Inhu semakin menggema. Pihak penyelenggara Komisi Pemilihan Umum(KPU) terus mempersiapkan kelengkapan pilkada seperti pelantikan Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Acara pelantikan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kabupaten Inhu untuk pemilihan kepala daerah berlangsung di Gelanggang Pematang Reba Rengat Barat, Minggu (26/5/2024).

582 anggota PPS yang dilantik berasal dari 178 desa dan 16 Kelurahan dari 14 Kecamatan yang ada di Inhu. Pelantikan dilakukan oleh Ketua KPU Inhu, Ronaldi Ardian serta dihadiri anggota KPU Inhu, Bupati diwakili Sekda Inhu, Kapolres Inhu diwakili, Kajar diwakilkan, Dandim 0302 Inhu diwakili Kesbangpol, Disdukcapil, Tapem, Ketua Pengadilan diwaikili, para Camat Se Kabupaten Inhu, Ketua Bawaslu Inhu serta undangan lainnya.

Ketua KPU Inhu Ronaldi Ardian dalam sambutannya antara lain mengatakan pelaksanaan Pilkada serentak tahun  2024 telah diatur dalam PKPU no 2 Tahun 2024. Ini harus menjadi pedoman dalam pelaksanaan tahapan berbagai kegiatan pilkada.

"Saya mengucapkan selamat kepada seluruh PPS yang baru dilantik. Kemudian meminta kepada PPS untuk melaksakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan ikhlas serta menjaga integritas. Serta mematuhi regulasi yang sudah diatur oleh KPU, menjaga integritas selaku penyelenggara pilkada," tegas Ardian

Disela sela kesibukan usai pelantikan PPS Ketua PU Inhu ini  menjelaskan bahwa anggota PPS yang dilantik telah melalui beberapa kali seleksi. Mulai dari seleksi administrasi pada tanggal 13 Mei 2024, sebanyak 1.060 dinyatakan telah menuhi syarat, sedangkan 21 orang tidak memenuhi syarat.

Tahap selanjutnya menurut Ardian adalah seleksi hasil tertulis yang dilaksanakan pada tanggal 19 Mei 2024. Tes tertulis ini diikuti oleh calon anggota PPS yang lulus administrasi sebelumnya dan dinyatakan lulus sebanyak 891 peserta.

"Sedangkan seleksi tahap ketiga dilaksanakan wawancara terhadap mereka yang lulus tes tertulis sebelumnya. Dari hasil tes wawancara dinyatakan lulus sebanyak 842 orang," jelas Ardian.

Dari jumlah tersebut menurut ketua KPU diambil tiga orang setiap desa dan kelurahan yang memilki nilai tertinggi. Dengan demikian hanya sekitar 582 orang yang dilantik, sedangkan sisanya dipersiapakan untuk menjadi anggota Pergantian Antar Waktu (PAW).

Dengan ketatnya seleksi anggota PPS ini diharapkan akan menghasilkan SDM yang bermutu. Sehingga setiap anggota PPS dapat memahami tugas pokok dan fungsinya untuk mensukseskan pilkada khususnya di Inhu.

Penulis: Dasmun
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Sapi di Masjid Paripurna Al Mukminin, Jalan Kutilang Sakti kabur (foto/int)Sapi Kurban Kabur di Pekanbaru, Berujung Mati dalam Perjalanan
Penyerahan hewan kurban dari PT ITA ke Lembaga Pemasyarakatan SelatpanjangPT. Imbang Tata Alam Salurkan 23 Sapi dan 10 Kambing untuk Kurban di Wilayah Operasional
Pj Gubri, SF Hariyanto juga ajak masyarakat jaga persatuan dan tauladani Nabi Ibrahim (foto/int)Momentum Iduladha 1445 H, Pj Gubri Makin Kompak dengan Semangat Kebersamaan
Tak ada payung elektrik Masjid Raya Annur yang dikembangkan saat momen Salat Iduladha (foto/Yuni)Salat Iduladha di Masjid Annur, Warga Kecewa Tak Ada Payung Elektrik yang Dikembangkan
Sapi kurban bantuan Presiden Jokowi disembelih di Masjid Ibadah, Jalan Kereta Api, Pekanbaru (foto/Yuni)Terima Bantuan Sapi Presiden, Warga Jalan Kereta Api Berterima Kasih ke Pj Gubri
  Polda Riau salurkan 52 hewan kurban (foto/int)Polda Riau Sumbangkan 52 Hewan Kurban: Bentuk Kepedulian dan Pengabdian
Ilustrasi hotspot di Riau muncul kembali (foto/int)Termasuk Riau, BMKG Deteksi Sejumlah Hotspot Sore Ini
Ketua DPW PPP Riau Syamsurizal (foto:int) Hasil Pemilu dan Gaya Kepemimpinan Syamsurizal Jadi Alasan Riak Internal PPP
Bupati Pelalawan, Zukri jadi khatib dalam perayaan Iduladha di Pangkalan Kuras (foto/Andy)Perayaan Iduladha di Pangkalan Kuras, Bupati Pelalawan Ajak Masyarakat Peduli Sesama
Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, bersama jajaran Forkopimda Salat Id di lapangan MPP (foto/Dini)Pj Walikota Pekanbaru Salat Iduladha Bersama Ratusan Warga di Lapangan MPP
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Salad Idul Adha di Masjid Awaluddin
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved