www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
CFD Pekanbaru Belum Dibuka, Warga: Informasi Dishub Tak Valid
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Wabup Rohil Serahkan Formulir Pendaftaran Pilkada 2024 ke PDIP, PKB, Nasdem dan Demokrat
Selasa, 07 Mei 2024 - 10:26:22 WIB
Wabup Rohil, Sulaiman mengembalikan formulir Pilkada Rohil 2024 ke PDIP.(foto; afrizal/halloriau.com)
Wabup Rohil, Sulaiman mengembalikan formulir Pilkada Rohil 2024 ke PDIP.(foto; afrizal/halloriau.com)

Baca juga:

BAGANSIAPIAPI - Wakil Bupati Rohil, H Sulaiman SS MH mengambil langkah penting dalam persiapan Pilkada Rohil 2024 dengan menyerahkan formulir pendaftaran penjaringan Calon Kepala Daerah (Cakada) kepada empat Partai Politik (Parpol) pada Senin (6/5/2024) sore kemarin.

Parpol yang menerima formulir tersebut meliputi Partai Demokrat, PDI-P, PKB dan Partai NasDem.

Kedatangan Wabup beserta timnya ke markas PDI-P Rohil disambut hangat Ketua DPC PDI-P Rohil, Drs H Jamiluddin didampingi Sekretaris Maston dan sejumlah pengurus, termasuk Fice K Watania, Febi Suryana dan Maria Tambunan.

"Kami mengikuti prosedur administrasi formulir pendaftaran yang harus dikembalikan kepada Parpol," kata Sulaiman.

"Pengembalian formulir ini juga sesuai dengan permintaan pengurus DPC PDIP Rohil yang tidak mengizinkan perwakilan," sambungnya.

Dia juga menyatakan kesiapannya untuk maju dalam Pilkada sebagai salah satu Cakada.

"Saya berharap DPC PDIP Rohil dapat mempertimbangkan dengan baik dan merekomendasikan saya," tambahnya.

Menanggapi hal ini, Ketua DPC PDIP Rohil, Drs Jamiluddin menjelaskan, hingga saat ini PDIP Rohil telah menerima formulir pendaftaran sebanyak 11 orang. Namun, untuk mengusung calon, PDIP perlu berkoalisi dengan partai lain.

"Partai PDIP tidak cukup untuk mengusung calon, harus koalisi dengan partai lain baru cukup untuk mengusung bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati," jelasnya.

Sulaiman juga menambahkan harapannya terhadap PDI-P dan partai lainnya untuk mendukungnya dalam Pilkada 2024.

"Partai PDI-P bukan hal yang asing bagi saya, banyak senior saya yang bergabung di PDI-P. Saya berharap PDI-P dan partai lainnya dapat merestui dan memberikan dukungan, sehingga saya dapat berlayar di Pilkada Rohil tahun 2024 mendatang," ucapnya.

Dalam proses ini, Sulaiman juga menjelaskan bahwa pihaknya masih terus berkomunikasi dengan pengurus Partai Gerindra Rohil untuk pengembalian formulir pendaftaran.

"Kita terus melakukan komunikasi kepada kawan-kawan pengurus partai Gerindra Rohil, kapan formulir pendaftaran bisa kita kembalikan," pungkasnya.

Penulis: Afrizal
Editor: Barkah

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Suasana di Bundaran Zapin Jalan Sudirman Pekanbaru Minggu pagi ramai kendaraan.(foto: sri/halloriau.com)CFD Pekanbaru Belum Dibuka, Warga: Informasi Dishub Tak Valid
Presiden Direktur dan CEO XL Axiata, Dian Siswarini (duduk) hadir di HUT ke-44 Dekranas.(foto: istimewa)XL Axiata Dukung Digitalisasi UKM dalam HUT ke-44 Dekranas
Pawai Waisak Bersama Umat Buddha Pekanbaru di Jalan Karet.(foto: dini/halloriau.com)3.480 Peserta Ikuti Pawai Waisak Bersama Umat Buddha Pekanbaru
ist.Pengedar Narkoba Berpistol di Bengkalis Ditangkap Polisi
Sebaran titik panas di Riau.(ilustrasi/int)Pagi Masih Terdeteksi 2 Hotspot di Kampar dan Siak, Titik Api Nihil
  Bus listrik, salah satu sarana transportasi di Riau Kompleks yang berlokasi di Pangkalan Kerinci.(foto: istimewa)Pangkalan Kerinci: Dari Desa Jadi Pusat Kontribusi Ekonomi Kelas Dunia
Ketua PDK Kosgoro Pekanbaru, Rahmansyah, beserta pengurus lainnya berikan bantuan secara langsung kepada korban bencana alam di Kabupaten Agam, Sumbar (foto:istimewa) PDK Kosgoro Pekanbaru Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Alam Sumbar
Liga Jerman 2023/2024.Sejarah! Bayer Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kekalahan
GP Emilia RomagnaKualifikasi GP Emilia Romagna: Asapi Duo McLaren, Verstappen Pole
Cuaca ekstrem di Riau.(ilustrasi/int)Akhir Pekan, Hujan Diprediksi Guyur Riau dari Sore Hingga Malam Nanti
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Pj Gubri SF Hariyanto Lepas CJH Riau
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved