www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Jalan Makin Rusak, Warga Tanam Pohon Pisang dan Tebar Lele
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kembali Nahkodai PKB Riau, Pengamat Nilai Wahid Berprestasi
Senin, 11 Januari 2021 - 14:28:01 WIB

PEKANBARU - Abdul Wahid kembali terpilih sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Riau. Keputusan itu berdasarkan hasil Musyawarah Wilayah VI yang diselenggarakan di salah satu hotel di Pekanbaru pada Sabtu lalu.

Pengamat Politik dari Universitas Riau, Tito Handoko, menilai, keputusan PKB memilih Wahid untuk memimpin DPW PKB Riau sudah tepat.

"Memang terpilihnya Wahid itu sudah diperkirakan sejak awal," kata Tito Handoko kepada halloriau.com, Senin (11/1/2021).

Tito menilai, mesin politik PKB Riau di bawah kepemimpinan Wahid berjalan cukup bagus. Hal ini terbukti dengan keberhasilan PKB dalam Pilkada 2020 di sejumlah daerah di Riau.

"Kepemimpinan Wahid memang menghadirkan prestasi yang baik untuk PKB, seperti di Pilkada dan Pileg yang lalu. Kemudian, mesin-mesin PKB juga berjalan dengan baik. Penentuan calon kepala daerah di kubu PKB, hasilnya juga optimal. Seperti di Rokan Hilir, Siak, Pelalawan dan Meranti. Itu kan merupakan pertimbangan yang logis, rasional, sehingga hasilnya juga bagus bagi PKB sendiri," ujarnya.

 Tito mengatakan, dengan terpilihnya kembali Wahid untuk memimpin DPW PKB Riau, bukan berarti tidak ada kader lain yang berkualitas. Namun saat ini, prestasi yang dicapai Wahid, dengan membawa warna milenial harus dipertahankan oleh PKB.

"Tentu, orang berprestasi itu harus dipertahankan, itu logika sederhananya. PKB di bawah kepemimpinan Wahid cukup adaptif terhadap perubahan lingkungan (politik). Warnanya lebih milenial, lebih lincah," sebutnya.

"Bukan berarti jenjang perkaderan di PKB mandeg. Pengkaderan juga harus tetap berjalan dengan pola-pola yang lebih modern. Mudah-mudahan dengan banyaknya anak muda di PKB, pengkaderan partai jadi lebih bagus," tambahnya.

Penulis : hr1
Editor : Fauzia



   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Warga Desa Sukarendah, Banten, protes jalan rusak dengan tanam pohon dan tebar lele (foto/int)Jalan Makin Rusak, Warga Tanam Pohon Pisang dan Tebar Lele
Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri (foto/int)Pak Ogah di Pekanbaru Meresahkan, TAF: Satpol PP Jangan Cuma Aktif di Medsos
Jalan Darma Bakti tambah parah tak kunjung diperbaiki Pemko Pekanbaru (foto/dini)Makin Parah, Warga Tagih Janji Pemko Pekanbaru Perbaiki Jalan Darma Bakti
BRK Syariah Buka Sentra UMKM di Kantor Arifin Ahmad.Wujudkan Misi Kesejahteraan Umat, BRK Syariah Buka Sentra UMKM di Kantor Arifin Ahmad
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau, Boby Rachmat turunkan tim ke PT TBS (foto/Yuni)Tim Disnakertrans Riau Turun ke PT TBS Kuansing Hari Ini
  Ketua DPC Demokrat Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri (foto/int)Ada Agung Nugroho, Demokrat Tetap Buka Penjaringan Bacalon Walikota Pekanbaru
Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM, Taufiq OH (foto/Yuni)150 Stand UMKM Disediakan Gratis Selama Gernas BBI/BBWI Riau
Viral debt collector menghadang pemobil diduga akan tarik paksa kendaraan di Pekanbaru (foto/int)Viral Debt Collector Hadang Mobil di Pekanbaru, Ini Aturan Tarik Kendaraan di Jalan
BRK Syariah Hadiri Pembukaan MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai.BRK Syariah Hadiri Pembukaan MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai
Anggota DPRD Riau dan politisi PAN, Mardianto Manan (foto:ist) Mardianto Manan Ungkap Keinginan Maju Pilwako, Yakin Bisa Benahi Pekanbaru
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved