www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
New Carry, Ikon Angkot Indonesia Rayakan Hari Angkutan Nasional
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kampuspreneur UIR Sediakan Rp 200 Juta untuk 20 Proposal Terbaik
Rabu, 22 Juli 2020 - 23:39:50 WIB

PEKANBARU - Pusat Karir Universitas Islam Riau (Puskar UIR) membuat terobosan baru dalam membangkitkan semangat dan gairah mahasiswa berwirausaha. Melalui program Kampuspreneur, Puskar menyediakan dana Rp 200 juta untuk 20 proposal terbaik. Masing-masing proposal dibantu Rp 10 juta buat modal usaha.

Bantuan itu terungkap dalam bincang-bincang Ketua Puskar UIR Dr Desi Mardianty dengan Sekretaris Dr Rendi Prayuda pada Webinar Nasional bertajuk, 'Peluang Usaha di Masa Pandemi' yang berlangsung selama dua jam pada Rabu (22/07 2020). Webinar yang diikuti ratusan mahasiswa itu menghadirkan tiga pembicara. Masing-masing Ketua Kamar Dagang Indonesia Pusat Roeslan Roslaini, M Arsjad Rasjid PM (President Direktur PT Indika Energy Tbk) dan Dr Desi Mardianty (Kepala Pusat Karir UIR).

Dalam sesi bincang-bincang, Desi dan Rendi mengungkap bahwa bantuan Rp 200 juta merupakan kerjasama Pusat Karir dengan Pertamina untuk proposal mahasiswa yang dibuat dan dipresentasikan oleh mahasiswa. Baik untuk usaha yang sedang berjalan (on going) maupun bisnis yang direncanakan (bisnis plan).

''Mahasiswa dapat mendaftarkan proposalnya secara perorangan maupun kelompok,'' kata Desi.

Proposal yang diikutkan dalam Kampuspreneur, menurut Desi dan Rendi, akan diseleksi oleh UIR dan sekaligus diikut-sertakan pada kompetisi Entrepreunership Award (EA)Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X pertengahan Oktober 2020. Kompetisi yang melibatkan perguruan tinggi swasta di empat provinsi (Riau, Sumbar, Jambi dan Kepualauan Riau) itu menyediakan hadiah kepada para pemenang sebesar Rp 110 juta.

Rektor UIR Prof Dr Syafrinaldi, SH, MCL menyambut baik program Kampuspreneur Pusat Karir kerjasama dengan Pertamina. Ia juga mengapresiasi terselenggaranya webinar untuk menjaring inovasi baru mahasiswa UIR yang berminat mengikuti EA 2020.

Menurut Rektor, Puskar berhasil menggagas webinar tingkat nasional dengan menghadirkan narasumber hebat yang namanya sudah dikenal luas masyarakat. Semoga kegiatan ini banyak memberi manfaat terutama bagi Pusat Karir dalam menjalankan tugas dan fungsinya di masa mendatang. Terkhusus di Era Pandemi Covid 19.

Wabah Corona telah membawa dampak serius dalam berbagai bidang. Walau covid merupakan ancaman bagi manusia, UIR tetap melaksanakan kegiatan-kegiatan akademik. Termasuk webinar. Rektor mengajak mahasiswa siap menghadapi berbagai tantangan. Termasuk mengikuti kompetisi nasional di bidang kewirausahaan.

''UIR selalu keluar sebagai juara di EA LLDIKTI. Saya berharap di bawah bimbingan Pusat Karir, UIR dapat mempertahankan nomor-nomor juara yang diraih tahun-tahun sebelumnya.

Hal senada disampaikan Ketua Umum KADIN Roeslan Roslaini. Pengusaha ini mengurai bahwa Covid 19 telah membuat pertumbuhan ekonomi dunia dan Indonesia terpuruk. Tetapi ia optimis di tahun 2021 pertumbuhan tersebut akan kembali ke angka 5%. Indonesia, katanya, salah satu negara di dunia yang paling optimis dalam pemulihan ekonomi pasca Covid 19.

Di era new normal, tambahnya, ada sejumlah bisnis yang berpotensi untuk berkembang. Antara lain coaching soal finansial, layanan kesehatan online, layanan pengiriman barang, masker dan pelindung wajah, makanan atau minuman herbal, aplikasi hiburan dan edukasi online serta software pendukung kerja berbasis cloud.

Sementara Arsjad Rasjid mengajak mahasiswa yang berminat terjun ke wirausaha tidak takut dengan kegagalan. Selalu lah berfikiran positif. Jangan putus asa. Sebaliknya harus selalu memberikan harapan. Nah, untuk mengurangi resiko, menurutnya, mahasiswa perlu merancang bisnis plan. ''Cek dulu pasar. Apapun usaha yang akan anda bangun direspon positif oleh pasar atau tidak. Dari situ kemudian kita melakukan kompetisi,'' tandasnya. (rilis)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Suzuki New Carry mikro bus.(foto: istimewa)New Carry, Ikon Angkot Indonesia Rayakan Hari Angkutan Nasional
Syafaruddin Poti (foto:int)Besok PDIP Riau Mulai Buka Penjaringan, Kandidat Bacalon Kepala Daerah Dipersilahkan Daftar
Bustami HY saat halalbihalal bersama Kepsek di Kecamatan Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bupati Bengkalis Harap Kepala Sekolah Mampu Tingkatkan Kualitas Pendidikan
DPC PKB buka penjaringan Bacabup dan Bacawabup Kepulauan MerantiMeski Punya Kader Unggul dan Diperhitungkan, DPC PKB Buka Penjaringan Bacabup dan Bacawabup Kepulauan Meranti
Satres Narkoba Polres Kuansing ungkap kasus di Sentajo Raya (foto/ultra)Dalam Satu Malam, Mata Elang Polres Kuansing Ungkap 2 Kasus Narkoba
  Diskes Bengkalis bersama KPU Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Diskes Siap Fasilitasi Pelayanan Kesehatan KPU Bengkalis Selama Pilkada 2024
Manajemen RS Eka Hospital Pekanbaru berkunjung ke Metro Riau Group.(foto: budy/halloriau.com)Pererat Silaturahmi dengan Media, Eka Hospital Kunjungi Metro Riau Group
Alan Zhou selaku Vice President of NETA & President of Overseas Business Dept.(foto: istimewa)NETA Resmi Memulai Produksi Mobil Listrik Lokal di Indonesia
Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Roni Rakhmat (foto/Yuni)Libatkan 10 Ribu Penari, Persiapan Lancang Kuning Carnival Riau Capai 70 Persen
Harga pinang kering di Riau alami kenaikan pekan ini (foto/int)Harga Pinang Kering di Riau Tembus Rp4.400 per Kg
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved