www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Seleksi Dirut Sepi Peminat, Komisi III DPRD Riau Beri Dua Opsi Pada Pemprov Riau
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Besok Gubri Ikut Rakor Bahas Penanggulangan Karhutla, Pulang Lebih Cepat dari Jadwal
Kamis, 12 September 2019 - 14:04:50 WIB

PEKANBARU - Gubernur Riau Syamsuar yang saat ini berkunjung ke Thailand pulang lebih cepat dari yang dijadwalkan. Ini mengingat kualitas udara di Provinsi Riau akibat kebakaran hutan dan lahan (karhutla) semakin mengkhawatirkan.

"Saya siang ini ke Jakarta, untuk rapat koordinasi khusus (Rakorsus) tingkat menteri membahas Karhutla, besok Jumat," kata Syamsuar kepada Wartawan, Kamis (12/9/2019) saat menunggu masuk pesawat untuk terbang ke Jakarta dari Thailand.

Dikatakan Syamsuar, Rakorsus tingkat menteri membahas Karhutla di Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Barat, seharusnya dilaksanakan hari ini. Namun, karena Indonesia sedang berduka atas kepulangan mantan Presiden RI ke 3 BJ Habibie, rapat diundur besok pukul 14.00 WIB.

"Besok siang rapat di Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Kemko Polhukam) di Jakarta. Kelima gubernur tersebut, termasuk saya, ikut rapat membahas penanggulangan karhutla yang terjadi dimasing-masing provinsi," ungkap Syamsuar.

Usai rakorsus tingkat menteri tersebut, dijelaskan Syamsuar, dirinya langsung bertolak ke Pekanbaru. Setibanya di Pekanbaru, dirinya akan mengumpulkan seluruh bupati/walikota, Forkopimda dan instansi terkait untuk melakukan aksi, agar asap tidak menyerang masyarakat.

"Satgas (satuan tugas) sudah berupaya melakukan pemadaman di Riau. Namun, karena angin mengarah ke Riau, asap akibat karhutla di provinsi tetangga mengarah ke Riau," ujar Syamsuar.

Rakorsus Tingkat Menteri di Kemenko Polhukam besok, akan dihadiri Panglima TNI, Kapolri, Menteri Luar Negeri, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Menteri Kesehatan, Menteri Perhubungan, Kepala BNPB, Kepala BMKG, Plt Sesmonko Polhukam, dan Deputi Bidkor Kamtibmas Kemenko Polhukam.

Selain itu yang hadir, Gubernur Riau, Kapolda Riau, Danrem 031/Wirabima, Gubernur Sumatera Selatan, Pangdam II/Sriwijaya, Kapolda Sumsel, Gubernur Jambi, Kapolda Jambi, Danrem 042/Garuda Putih, Gubernur Kalteng, Danrem 102/Panju Panjung, Kapolda Kalteng, Gubernur Kalbar, Pangdam XII/Tanjungpura, dan Kapolda Kalbar. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Gedung BRK Syariah (foto:int) Seleksi Dirut Sepi Peminat, Komisi III DPRD Riau Beri Dua Opsi Pada Pemprov Riau
Pj Gubri, SF Hariyanto ikuti peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII tahun 2024 di Surabaya (foto/int)Dipimpin Mendagri, Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otda XXVIII di Surabaya
Ilustrasi harga emas Antam di Pekanbaru masih turun (foto/int)Turun Lagi, Harga Emas Antam 1 Gram Hari Ini di Pekanbaru Dipatok Rp1.319.000
Kipper andalan Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Ernando Ari.(foto: int)Siap Tempur Hadapi Korsel di Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Ini 3 Pemain Berbahaya Timnas Indonesia
NissanConnect, fitur teknologi dari Nissan.(foto: int)NissanConnect Generasi Terbaru Meluncur untuk Kendaraan di Eropa
  Raja Baut bagikan ribuan sembako untuk masyarakat Bagansiapiapi, Rohil (foto/Afrizal)Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi
Dua pelaku jambret saat diamankan di Mapolsek Tenayan Raya.(foto: tribunpekanbaru.com)Bestian di Penjara, 2 Pemuda Residivis Dibekuk Usai Jambret IRT di Pekanbaru
PLN ubah tiang listrik jadi SPKLU.(foto: int)Sukses Uji Coba Konversi, PLN Bakal Ubah 2.000 Tiang Listrik Jadi SPKLU
Ketua DPC PDI perjuangan Kabupaten Pelalawan, Syafrizal (kanan) saat membuka penjaringan calon kepala daerah (foto/andi)Hari Ini PDIP Pelalawan Pastikan Hanya Buka Penjaringan Calon Wakil Bupati
Rupiah per dolar AS hari ini.(ilustrasi/int)Rupiah Melemah Terhadap Dolar AS Hari ini, Diprediksi Sentimen Negatif dari Pasar
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved