www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Hujan Diprediksi Masih Guyur Riau Sepanjang Hari ini
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Lepas Touring Komunitas Pecinta Fortuner IDE42Ner Pelalawan, Bupati: Ini Ajang Promosi Wisata
Rabu, 16 Agustus 2017 - 20:23:44 WIB

PELALAWAN - Membangun suatu daerah dalam kerangka ke Indonesia-an yang lebih luas bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya seperti kegiatan touring yang dilakukan komunitas pencinta mobil Fortuner yang tergabung dalam IDE42Ner.

Kegiatan seperti ini selain silaturahmi yang terus terjaga antar anggota komunitas, juga sekaligus dapat mempromosikan wisata yang ada di Riau, khususnya wisata Bono.

"Kegiatan touring ini adalah bentuk promosi wisata di Riau dan si Pelalawan yang paling efektif. Karena itu, saya mengapresiasi kegiatan-kegiatan seperti ini karena tidak hanya bernuansa hiburan saja namun bisa mempromosikan wisata-wisata di Riau khususnya Kabupaten Pelalawan," terang Bupati Pelalawan, HM Harris,  sebelum melepas secara resmi keberangkatan IDE42NER untuk touring dengan tujuan Lampung di halaman Kantor Bupati Pelalawan, Rabu (16/8/2017).

Harris mengatakan kegiatan touring seperti ini berdampak positif. Karena selain dapat menjaga silaturahmi, juga langsung atau tidak bisa mengejar target-target promosi wisata.

"Intinya, apa yang bisa kita lakukan selaku masyarakat Indonesia dengan kelebihan yang kita miliki dalam kerangka membangun Indonesia," tandasnya. 

Ketua Chapter IDE42NER Riau, Wanto, dalam sambutan singkatnya menyampaikan rasa terimakasihnya atas dukungan Bupati Pelalawan di tengah kesibukannya yang padat namun masih mampu memberikan waktu guna melepas touring yang dilaksanakan oleh IDE42NER.

"Tujuan dari touring ini sendiri adalah selain agenda rutin komunitas IDE42NER juga sekalian kami mempromosikan wisata-wisata yang ada di Riau khususnya di Kabupaten Pelalawan. Karena itu, mobil-mobil kami ditempeli stiker Bono sebagai sebuah bentuk promosi," katanya.

Wanto menjelaskan bahwa kegiatan touring ini diikuti oleh tiga chapter di wilayah Sumatra yakni chapter Kepri, Medan dan Riau. Untuk touring ini, usai dilepas oleh Bupati Pelalawan maka tujuan pertama adalah Jambi. Di sana, pihaknya akan bergabung dengan chapter Jambi. 

"Dari Jambi kemudian akan dilanjutkan ke Palembang, yang juga akan bergabung chapter dari sana. Dari Palembang baru kita akan menuju etape akhir yakni Lampung. Di Lampung nanti, akan berkumpul semua pencinta mobil Fortuner seluruh Indonesia," ujarnya seraya menyampaikan terima kasihnya pada pihak sponsor yang telah mendukung kegiatan ini.

Di Lampung nanti, sambungnya, Komunitas IDE42NER seluruh Indonesia akan menggelar bakti sosial ke panti asuhan dan merehab sekolah. Sampai saat ini, IDE42NER mempunyai 65 member di Riau, dimana 24 member diantaranya berasal dari Pelalawan.

Perwakilan dari pihak sponsor, dalam hal ini Agung Toyota yang menjadi sponsor utama, Uthe, saat sambutan singkatnya mengatakan bahwa setiap apapun kegiatan dari nasabah yang positif untuk kemajuan Riau, pasti akan didukung. Ia juga menyampaikan rasa terima kasihnya pada Bupati Pelalawan yang telah hadir guna melepas langsung keberangkatan tim IDE42NER Riau menuju Lampung.

"Kita doakan bersama semoga Bupati Pelalawan HM Harris berhasil menuju Riau Satu," tukas perempuan yang pernah menjabat sebagai Kepala Cabang Agung Toyota di Kabupaten Pelalawan ini, mengakhiri. 

Penulis : Andi Indrayanto
Editor : Unik Susanti
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Hujan deras.(ilustrasi/int)Hujan Diprediksi Masih Guyur Riau Sepanjang Hari ini
Komisioner KPU Riau Nugroho Noto Susanto (foto:istimewa) 3.610 Orang Calon Anggota PPK Pilkada Riau 2024 Ikuti Seleksi CAT Hari Ini
Pj Sekdaprov Riau, Indra saat penutupan Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival di halaman Kantor Gubernur Riau.(foto: mcr)Gebyar Gernas BBI-BBWI 2024 dan Lancang Kuning Carnival Sukses Digelar
Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas mengecek pelaksanaan SKD untuk formasi di lingkungan Kejaksaan Agung di BKN Kantor Regional Bali, Jumat (17/11). Pemda Nakal Rekrut Honorer Siap-Siap Kena Sanksi
Tim Badminton Indonesia di Thomas Cup 2024.(foto: detik.com)Tundukkan Indonesia 1-3 di Final, China Juarai Thomas Cup 2024
  Yopi Arianto (kiri) dan Edy Natar Nasution (kanan) sama-sama maju Pilgubri 2024 di bawah bendera Nasdem (foto:istimewa) Edy Natar dan Yopi Arianto, Dua Kader Inti Nasdem Bersaing Sebagai Bacalon Gubri
Arab Saudi panas terik.(ilustrasi/int)Panas Terik di Arab Saudi, Kadiskes Imbau JCH Riau Jaga Asupan
Penampilan Fourtwnty di puncak Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival.(foto: sri/halloriau.com)Bentangkan Bendera Merah Putih, Fourtwnty Ajak Masyarakat Pekanbaru Nyanyikan Indonesia Pusaka
F1 GP Miami 2024Hasil F1 GP Miami 2024: Norris Juara Ungguli Verstappen
Komisioner KPU Riau Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Riau Nahrawi. (Foto:doc-KPU) KPU Riau Mulai Terima Penyampaian Dukungan Bacalon Gubri Independen
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved