www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Raih 22 Poin, Kepulauan Meranti Berada di Peringkat 8 MTQ Riau ke-42 Tahun 2024
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Ditanya Laporan Penarikan Mobnas, Zulfahmi: Itu Tidak Terlalu Prinsip!
Rabu, 28 September 2016 - 18:06:20 WIB

PEKANBARU - Terkait beberapa Mobil Dinas (Mobnas) yang dikuasai mantan pejabat Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dan sudah ditarik Satpol PP Pekanbaru saat ini memang belum dilaporkan ke ke BPKAD Pekanbaru secara tertulis.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Satpol PP Pekanbaru, Zulfahmi Adrian kepada wartawan. Ia mengatakan mengakui laporan yang disampaikan Satpol PP ke BPKAD Pekanbaru baru sebatas laporan lisan, namun ia tidak memastikan kapan akan menyampaikan ke BPKAD Pekanbaru.

"Ya kan sama aja. Kan sudah ada laporan. Tertulis secepatnya kita kasih mereka," kata Zulfahmi melalui sambungan telepon, Rabu (28/9/2016).

Lanjutnya, permasalahan laporan tertulis atau tidak tertulisnya, tidak ada persoalan. Kalau BPKAD ingin memproses tinggal berkoordinasi dengan Satpol PP. "Itu kan tidak terlalu prinsip. Tertulis atau tidak tertulisnya, barang tu sudah ada," sebutnya.

Ditanya berapa unit kendaraan yang ditangani Satpol PP, Zulfahmi terdengar ragu menjawab. "Saya lupa pastinya. Kayaknya enam mobil," ujarnya ragu.

Diberitakan sebelumnya, beberapa Mobil Dinas (Mobnas) yang dikuasai mantan pejabat Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sudah ditarik Satpol PP Pekanbaru. Tapi, sampai kini belum ada laporan secara resmi kepada Badan Pengelola Aset Daerah (BPKAD) Kota Pekanbaru.

"Kami hanya menunggu, kalau sudah ditarik mestinya diserahkan kepada kami," ungkap Kepala Bidang  Pengelolaan Aset Daerah BPKAD Kota Pekanbaru, Dino Prima, Rabu (28/9/2016) kepada wartawan.

Lanjutnya, secara lisan sudah namun secara resmi masih belum. Sepanjang belum ada penyerahan resmi, belum bisa menentukan langkah selanjutnya untuk pengelolaan aset kendaraan dinas yang sudah dikembalikan oleh mantan pejabat.

"Kalau misalnya akan dilelang itu tentu ada mekanismenya juga namun yang terpenting dahulu kami harus masukkan kembali ke dalam daftar inventaris daerah, karena tugas kami mengamankan secara fisik dan administrasi selaku pengelola," terangnya.

Ditanya kemungkinan Mobnas dilelang, Dino menegaskan ada kajian tekhnis terlebih dahulu untuk pelelangan. Jika memang sudah memenuhi syarat, seperti sudah lama berumur di atas 5 tahun dan memakan biaya operasional yang tinggi.

"Lelang nanti akan dilaksanakan secara terbuka oleh Kantor Penyelenggara Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL)," imbuhnya.

Penulis : Delvi Adri
Editor   : Unik Susanti


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Penyerahan Piala Juara Umum MTQ Riau Tahun 2024 oleh ke Kota Pekanbaru oleh asisten 1 Setda Riau didampingi Walikota Dumai, Paisal kepada perwakilan kontingan Kota PekanbaruĀ 
Raih 22 Poin, Kepulauan Meranti Berada di Peringkat 8 MTQ Riau ke-42 Tahun 2024
JCH Riau nasabah BRK Syariah.(foto: tribunpekanbaru.com)BRK Syariah Silaturahmi dan Beri Bimbingan untuk Nasabah JCH
Ustaz Abdul Somad.(foto: int)Hasil Survei Pilgubri 2024: Ustaz Abdul Somad 'Singkirkan' Para Kandidat Hingga Petahana
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto hadiri pengukuhan DPP Onur 2023-2027.(foto: mcr)Hadiri Pengukuhan DPP Orahua Nias Nusantara Periode 2023-2027, Ini Harapan Pj Gubri
Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024.(foto: int)Marc Marquez Raih Pole Position MotoGP Spanyol 2024
  Ketua Bawaslu Kepulauan Meranti, Syamsurizal saat memberikan plakat sebagai penghargaan ikut mengawal Pemilu kepada Kapolres AKBP Kurnia SetyawanBawaslu Kepulauan Meranti Gelar Evaluasi Pengawasan Pemilu dan Persiapan Pilkada
Ketua KONI Riau, Iskandar Hoesin.(foto: mcr)KONI Riau Optimis Venue PON XII 2024 di Aceh-Sumut Siap Tepat Waktu
Asisten II Setdaprov Riau M Job Kurniawan, bersama Kepala BI Riau Panji Ahmad saat launching Riau Sharia Week 2024.(foto: mcr)BI Launching Riau Sharia Week 2024: Perkuat Ekonomi Syariah dengan Sinergi
Bupati Pelalawan hadiri Konfercab IV NU Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)Bupati Pelalawan Dorong Keberadaan NU di Tengah-tengah Masyarakat
LLMB Riau dukung Dr Afni Maju Pilkada Siak 2024.(foto: istimewa)LLMB Riau Komit Dukung Dr Afni Maju Pilkada Siak 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved