www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Jaga Kekompakan, Warga RT 08/11 Jalan Raja Pelalawan Bersihkan Lingkungan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Firdaus-Ayat Dukung Tiga Pejabatnya Ikut Seleksi Sekdaprov Riau
Rabu, 04 Mei 2016 - 14:08:07 WIB

PEKANBARU - Walikota Pekanbaru Firdaus ST MT dan Wakil Walikota Ayat Cahyadi memberikan dukungan pada tiga pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru yang mengikuti seleksi terbuka assesment Sekretaris Daerah Provinsi Riau.
 
Ketiga PTP yang mengikuti proses seleksi Sekdaprov Riau diantaranya Kepala BKD Kota Pekanbaru Drs Azharisman Rozie MSi, Staf Ahli Bidang Pembangunan HM Syukri Harto dan Sekretaris DPRD Kota Pekanbaru Ahmad Yani.
 
"Yang jelas saya dukung majunya tiga pejabat pemko itu. Semoga nantiya bisa menang dikompetisi yang diikutinya. Tak hanya itu saja, bagi mereka yang ikut artinya punya keberanian dan kemampuan untuk mengikuti assement itu," ujar Walikota pekanbaru, Firdaus ST MT.
 
Sementara itu Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi SSi sangat menyambut baik langkah yang telah dilakukan oleh tiga Aparatur Sipil Negara (ASN). Menurut Wawako, dengan system pemilihan Sekdaprov secara terbuka semua ASN yang mengikuti pemilihan Sekdaprov Riau memiliki peluang yang sama.
 
"Ini eranya ASN mengikuti assessment yang dibuka oleh Pemprov Riau. Jujur saya sangat mengapresiasi seluruh ASN Pemko Pekanbaru yang telah mengikuti assessment untuk calon sekda di provinsi itu," kata Ayat.
 
Tak hanya itu saja, Ayat juga berharap dari hasil yang nantinya bakal segera diumumkan oleh Pemprov Riau, diantaranya yang terbaik adalah ASN Pemko Pekanbaru.
 
"Mudah-mudahan hasilnya bagus bagi ASN Pemko Pekanbaru yang ikut assessment itu. Saya juga doakan agar ketiga ASN Pemko bisa berada di urutan pertama dan kedua. Yang jelas, saya doakan diantaranya akan terpilih menjadi Sekdaprov Riau," tutupnya.

Editor   : Unik Susanti

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Warga RT 08/11 Jalan Raja Pelalawan gotong royong.(foto: andi/halloriau.com)Jaga Kekompakan, Warga RT 08/11 Jalan Raja Pelalawan Bersihkan Lingkungan
Pengunjung Mal Living World Pekanbaru sambangi event Honda at Family Day 2024.(foto: istimewa)Ada EM1, Pengunjung Living World Pekanbaru Antusias ke Pameran Honda at Family Day
Pemkab Rohil kerjasama dengan PT Asuransi Jiwa Taspen.(foto: afrizal/halloriau.com)Pemkab Rohil Gandeng PT Asuransi Jiwa Taspen untuk Perlindungan ASN
Kegiatan PPGP Inhu.(foto: andri/halloriau.com)Guru dan Murid di Inhu Berkolaborasi dalam Inovasi Pendidikan
Kafilah Pekanbaru Juara Umum MTQ ke-42 Riau.(foto: int)Pekanbaru Juara Umum MTQ XLII Riau 2024, Ini Harapan Pj Wako
  Bawaslu Rohil rekrutmen ulang anggota Panwaslu Kecamatan.(foto: afrizal/halloriau.com)Bawaslu Rohil Mulai Rekrutmen Ulang Anggota Panwaslu Kecamatan Jelang Pilkada 2024
Kafilah Pelalawan Juara 5 MTQ ke-42 Riau 2024.(foto: andi/halloriau.com)Raih Juara 5 MTQ ke-42 Riau 2024, Ini Harapan Bupati Pelalawan
Pengerusi Jawatankuasa Pelancongan, Kebudayaan, Kesenian dan Warisan Negeri Kelantan, Datuk Kamarudin Md Nor bersama Astindo Riau dalam B2B di Pekanbaru (foto/ist)Perkenalkan Wisata Unggulan, Kelantan Malaysia Gelar B2B Bersama Travel Agent di Pekanbaru
NIP PPPK 2023.(ilustrasi/int)Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau 2023 Sudah 90 Persen
Mitsubishi Pajero Sport.Pajero Sport Jadi Simbol Kesuksesan Bisnis MLM, Memang Berapa Harganya?
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved