www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Ribuan Tamu Undangan Ramaikan Halalbihalal di Rumah Walikota Dumai
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Master Plan Pengendalian Banjir di Pekanbaru Rampung Akhir Tahun
Minggu, 18 Oktober 2020 - 11:50:46 WIB

PEKANBARU - Hujan yang mengguyur Kota Pekanbaru belakangan, menyebabkan banjir di sejumlah lokasi. Hal itu disinyalir disebabkan oleh drainase tersumbat, tertutup pasir, lumpur, sedimen atau batu-batuan yang sulit untuk dibersihkan. Ditambah lagi kurangnya kesadaran masyarakat yang membuang sampah sembarangan seperti di parit, drainase dan di sungai.

Hal itu dikemukakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution. Kata dia, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru terus berupaya dalam mengatasi banjir yang terjadi di Kota Pekanbaru. Salah satunya, menurunkan alat-alat berat untuk mengatasi banjir dengan cara membersihkan drainase, memperbaiki drainase yang rusak dan juga normalisasi sungai.

Selain itu, pihaknya juga tengah menggesa proses pembuatan masterplan pengendalian banjir. Proses itu ditargetkan rampung pada akhir tahun ini. Berharap, dengan mengerjakan masterplan tersebut banjir di wilayah Pekanbaru bisa teratasi.

“Progres pembuatan masterplan pengendalian banjir di Kota Pekanbaru  saat ini sudah mencapai 35 persen. Bahkan pihaknya juga sudah menyampaikan kepada Wali Kota Pekanbaru,” ujar Indra Pomi, Sabtu (17/10/2020) dikutip dari riaupos.

Menurutnya, pada masterplan pengendalian banjir itu akan diinventarisir titik-titik yang menjadi tempat genangan air di sejumlah wilayah di Pekanbaru. Dan juga akan menghitung jumlah drainase yang ada di Pekanbaru dan seberapa yang masih layak. Selain itu juga menghitung kedalaman dan elevasi drainase.

“Nanti konsultan akan menghitung berapa banyak kebutuhannya dan akan memberitahukan setelah dilakukan survei, pemetaan drainase dan anak sungai di seluruh wilayah di Pekanbaru,” terang Indra Pomi.

Dinas PUPR Pekanbaru, dikatakan dia, saat ini juga tengah menggesa perbaikan jalan rusak yang ada di sejumlah ruas Pekanbaru, atau ruas jalan yang menjadi kewenangan Pemko Pekanbaru. Begitu juga dengan perbaikan jalan rusak akibat adanya proyek atau pengerjaan IPAL ditargetkan tahun ini bisa kembali diperbaiki seperti semula.

“Kami rutin melakukan perbaikan, saat ini progres perbaikan jalan rusak di Pekanbaru telah mencapai 75 persen. Sisanya 25 persen lagi akan rampung hingga tiga bulan kedepan. Masih ada waktu tiga bulan lagi jelang akhir tahun untuk menggesa perbaikan jalan rusak di Pekanbaru,” pungkasnya.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Walikota Dumai bersama rombongan PWI Dumai saat halalbihalal.(foto: bambang/halloriau.com)Ribuan Tamu Undangan Ramaikan Halalbihalal di Rumah Walikota Dumai
Bupati Bengkalis, Kasmarni.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Kasmarni Deklarasikan Maju Pilkada Bengkalis 2024
Simpang SKA Pekanbaru.(foto: int)DPRD Pekanbaru Ingin Rencana Pelebaran Jalan Simpang SKA Terealisasi Tahun ini
Suasana Bandara SSK II Pekanbaru.(foto: mcr)Meningkat Pesat, Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Selama Idulfitri Capai 157.480 Orang
Indra Gunawan Eet (kiri) dan Syahrial (kanan) (foto:ist) Golkar Siapkan Eet dan Syahrial Maju di Pilkada Bengkalis 2024
  Konsumen Suzuki Jakarta, Yoga Nirmolo.(foto: istimewa)Hadirkan Jimny 5-Door, Suzuki Sukses Memanjakan Pecinta Offroad di Indonesia
Bupati Bengkalis, Kasmarni serahkan hadiah lomba lampu colok dan pawai takbir 2024.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bupati Bengkalis Serahkan Hadiah Lomba Lampu Colok dan Pawai Takbir 2024
Sebanyak 20 putra Riau mengikuti Pelatihan dan Sertifikasi Welder di BLK Kemenaker RI, Serang, Banten.(foto: istimewa)Pelatihan Vokasi Welder PHR, Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja
Pembersihan Jalan Lintas Perkantoran Batu Enam pasca banjir sungai rokan.(foto: afrizal/halloriau.com)DLH Rohil Bersihkan Lumpur Pasca Banjir Sungai Rokan
Anggota DPRD Pekanbaru, Zulkarnain.(foto: int)Selalu Bermasalah, DPRD Minta Disdik Perbaiki Sistem PPDB
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved