www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Helikopter Water Bombing BNPB Tiba di Pekanbaru untuk Antisipasi Karhutla Riau
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Jatuh Cinta pada Motor Trail
Suparman: Bermain Lumpur Lebih Nikmat Daripada Berpolitik
Senin, 03 April 2017 - 13:22:39 WIB

PEKANBARU - Bupati Rokan Hulu Suparman nampaknya mulai menyenangi hobi barunya yakni bermain motor trail dengan raider yang ada di Provinsi Riau dengan bermandikan lumpur hal itu terasa lebih nikmat dari pada berpolitik, meskipun dirinya merupakan salah satu politisi senior yang ada di Provinsi Riau. 

Hal tersebut disampaikan Suparman usai terpilih menjadi Ketua Ikatan Trail Adventure Riau untuk periode tiga tahun mendatang, Sabtu (1/4/2017). 

"Saya ingin organisasi trail yang kita bentuk ini tidak ada campur aduk dengan politik, saya sendiri sudah bosan berpolitik, karena ini saya sempat masuk penjara," ujar Suparman blak-blakan saat menyampaikan sambutan usai terpilih aklamasi menjadi Ketua Ikatan Trail Adventure yang digelar dihotel Pangeran Pekanbaru Minggu lalu. 

Hobi Trail adventure ini kata Suparman, tidak memandang batasan usia maupun status dan jabatan, semuanya bisa ikut bermain trail karena memang hobi dicintai banyak orang. Namun disisi lain, kegiatan trail ini juga cukup rentan dimanfaatkan untuk berpolitik.

"Sekali lagi saya tegaskan tidak ada nuansa politik, boleh ikut partai politik tapi tidak boleh ada nuansa politik dalam organisasi ini," ujar Suparman.
 
Karena dikatahui raider harus punya jiwa sportif, banyak aktor politik yang tidak berjiwa sportif, maka melalui wadah ini dididik untuk sportif. 
"Banyak hal yang bisa kita ambil dalam kegiatan trail ini, mulai kita saling bantu sesama raider, saling dorong, bahkan saya sangat merasakan hal itu saat main trail di Rohul, saya sempat dikasih vitamin oleh seorang raider yang tidak saya kenal. Mari kita pupuk kebersamaan ini dan ini sangat luar biasa," jelas Suparman.   

Lanjutnya, banyak objek wisata yang perlu digali, dan melalui momen kegiatan trail ini bisa gali objek wisata yang ada juga bisa dikenalkan kepada masyarakat Indonesia dan luar negeri demi kepentingan bersama memajukan Riau kedepan. 

"Kita bisa salurkan hobi tapi kita juga bisa sumbangkan pemikiran kita untuk negeri ini, objek wisata menjadi potensi yang bisa kita jual demi kepentingan bersama," jelasnya.  

Dalam waktu dekat ini kata Suparman, pihaknya akan selesaikan ADART, dan juga diharapkan dukungan dari organisasi trail yang ada di Riau untuk terus melakukan komunikasi dengan baik. 

"Sekali lagi ini bukan nuansa politik, saya hobi gaspol lebih cocok semangat jantan saya, sekali lagi tidak ada nuansa politik, boleh partai politik tapi tidak boleh ada nuansa politik," katanya.

Penulis : Robi Susanto
Editor : Unik Susanti
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Riau terima bantuan helikopter water bombing dari BNPB RI (foto/int)Helikopter Water Bombing BNPB Tiba di Pekanbaru untuk Antisipasi Karhutla Riau
Mimi Lutmila (jilbab merah) mengembalikan berkas pendaftaran bacalon gubernur Riau ke DPD PDIP Riau (foto:istimewa)Gagal di Pileg DPD RI, Mimi Lutmila Optimis Maju Jadi Bacalon Gubernur Riau
Yopi Arianto menunjukkan keseriusannya untuk mengikuti kontestasi Pilgubri 2024 dengan mendaftar ke beberapa partai politik (foto:istimewa)Mantap Maju Pilgubri, Yopi Arianto Lanjut Daftar ke PDIP
Wabup Bagus Santoso (tengah) tinjau progres pembangunan Masjid di STAIN Bengkalis (foto/Zul)Wabup Tinjau Pembangunan Masjid di STAIN Bengkalis
Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Abdul Jamal (foto/dini)Cuaca Ekstrem, Kadisdik Pekanbaru Imbau Siswa Kurangi Aktivitas di Luar
  Pameran PT CDN di Mall SKA Pekanbaru ramai pengunjung (foto/ist)Pameran Honda di Pekanbaru Tembus 169 Prospek dalam 5 Hari
Kasat Lantas Polres Pelalawan, AKP Akira Ceria menyampaikan materi keselamatan dan etika dalam berlalu lintas (foto/ist)Satlantas Polres Pelalawan Edukasi Tertib Lalu Lintas ke Karyawan PT ADEI Plantation
pixabay.com/id/photos/uang-koin-investasi-bisnis-4867332/5 Cara Memilih Investasi yang Tepat Sesuai Profil Keuangan
Ade Hartati, kader PAN mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon walikota Pekanbaru ke sekretariat DPW Partai NasDem (foto/int)Serius Maju Pilwako Pekanbaru, Ade Hartati Serahkan Formulir ke NasDem
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Ruslan Tarigan (foto/int)DPRD Pekanbaru Minta Pemerintah dan IOM Pulangkan Pengungsi Rohingya ke Kamboja
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved