www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pemprov Riau Pertegas Regulasi CSR, Kadisnaker: Bukan untuk Golongan Tertentu
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Jajaki Kerjasama untuk Layanan Kesehatan
Mahkota Medical Centre Malaysia Pererat Hubungan dengan Metro Riau Group
Selasa, 12 November 2024 - 17:04:30 WIB

PEKANBARU – Dalam upaya mempererat hubungan kerja sama dengan media lokal, manajemen Mahkota Medical Centre Malaysia mengadakan kunjungan ke Metro Riau Group di Jalan Soekarno-Hatta, Pekanbaru, pada Selasa (12/11/2024).

Kunjungan ini diwakili Yan Chwee Lan, Senior Manager Business Development International Marketing, dan Anggia Resti, Perwakilan Kantor Pelayanan dan Informasi Mahkot Medical Centre di Pekanbaru, Riau.

Kedatangan perwakilan Mahkota Medical disambut hangat jajaran pimpinan Metro Riau Group, termasuk Pimpinan Umum Maskur, Pimpinan Perusahaan Saparuddin Koto, Pimpinan Redaksi Metro Riau dan metroriau.com Fajar, serta Pimpinan Redaksi halloriau.com Budy Satria.

Saparuddin Koto menyatakan rasa terima kasihnya atas kunjungan tersebut. "Kunjungan ini merupakan bentuk penghargaan yang luar biasa bagi kami. Semoga hubungan silaturahmi yang baik ini dapat terus terjalin. Kami berharap Metro Riau Group dan Mahkota Medical Centre dapat terus maju dan berkembang dalam bidang masing-masing," ujarnya.

Sebagai media yang sudah berkiprah selama 19 tahun, Metro Riau Group menaungi beberapa platform informasi, termasuk koran Metro Riau, halloriau.com, dan metroriau.com. Saparuddin menyoroti keunikan Metro Riau sebagai satu-satunya koran di Provinsi Riau yang menyediakan halaman berbahasa Mandarin, yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan informasi bagi masyarakat Riau yang beragam.

Pimpinan Redaksi halloriau.com, Budy Satria, mengungkapkan bahwa kunjungan ini diharapkan dapat membuka kembali peluang kerja sama yang sempat terjalin sebelumnya.

"Semoga hubungan ini bisa berlanjut, sehingga berbagai informasi mengenai program dan kegiatan Mahkota Medical dapat disampaikan lebih luas kepada masyarakat Riau," kata Budy.

Yan Chwee Lan, Senior Manager Mahkota Medical Centre, mengungkapkan bahwa kunjungan ini adalah bagian dari strategi untuk mempererat silaturahmi dengan media di tahun 2024. Menurutnya, media lokal seperti Metro Riau Group berperan penting dalam memperkenalkan layanan kesehatan Mahkota Medical Centre ke masyarakat Riau.

“Kami membutuhkan dukungan media untuk menjangkau Provinsi Riau, khususnya dalam mempromosikan layanan kesehatan unggulan kami,” ungkap Yan.

Mahkota Medical Centre dikenal sebagai salah satu rumah sakit rujukan utama untuk kanker di Malaysia, dengan fasilitas dan teknologi medis mutakhir yang memastikan diagnosis akurat.

“Rumah sakit ini didukung tenaga medis profesional dan teknologi medis canggih, yang membuat kami siap melayani pasien dengan perawatan terbaik,” jelas Yan.

Selain itu, Yan menyebutkan bahwa Mahkota Medical Centre juga membuka peluang untuk berbagai bentuk kolaborasi dengan Metro Riau Group, termasuk penyelenggaraan seminar-seminar kesehatan yang bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya kesehatan.

Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kepala Disnakertrans Provinsi Riau, Bobby Rachmat (foto/int)Pemprov Riau Pertegas Regulasi CSR, Kadisnaker: Bukan untuk Golongan Tertentu
Indosat Ooredoo Hutchison jamin jaringan stabil selama Ramadan dan Idulfitri 1446 H (foto/ist)Indosat Ekspedisi Jaringan Andal: Perkuat dan Jamin Konektivitas Stabil Sepanjang Jalur Mudik
Media update dan buka puasa bersama IOH dengan wartawan di Pekanbaru, Senin (18/3/2025).
Koneksi Stabil dan Aman, Indosat Perkuat Jaringannya dengan Teknologi Cognitive Learning
Pertamina Patra Niaga dan Dinas ESDM Riau Sidak SPBU di Pekanbaru (foto/detik)Cek Takaran BBM, Pertamina dan Dinas ESDM Riau Sidak SPBU di Pekanbaru
Bupati Rohil, Bistamam terima audensi Kepala  BPOM Dumai (foto/afrizal)Bupati Rohil dan Kepala BPOM Dumai Bahas Pengawasan Obat dan Makanan
  Artis Hana Hanifah kembali diperiksa Ditreskrimsus Polda Riau terkait kasus SPPD Fiktif Setwan DPRD Riau (foto/rri)Kasus SPPD Fiktif Setwan DPRD Riau: Hana Hanifah Diperiksa Ulang, Janji Kembalikan Uang
Ilustrasi ketersediaan BBM di Riau jelang mudik Lebaran Idufitri aman (foto/int)Stok BBM di Riau Jelang Mudik Lebaran Idufitri Aman
Pemprov Riau hadapi defisit anggaran mencapai Rp 2,2 triliun (foto/int)Faktor Penyebab APBD Riau Defisit Rp 2,2 T: PI Blok Rokan, DBH dan Pajak Ranmor
Bhabinkamtibmas Bukit Mas, Bripka Suwandi cek tanaman pangan bergizi warga (foto/afrizal)Bhabinkamtibmas Bukit Mas Cek Tanaman Pekarangan Bergizi Kacang Tanah
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho (foto/dini)Pemko Pekanbaru dan PT Yabisa Sepakat, Tarif Parkir Harus Turun Sesuai Perwako
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved