www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Belum Ada Lonjakan, Harga Emas 1 Gram di Pekanbaru Stagnan Rp1,517 Juta
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Indosat Pastikan Kesiapan Infrastruktur Jaringan untuk Sukseskan PON XXI Aceh-Sumut 2024
Rabu, 04 September 2024 - 15:11:04 WIB

MEDAN – Menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh–Sumatera Utara yang akan berlangsung pada 8 hingga 20 September 2024, Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menyatakan komitmennya untuk memberikan dukungan penuh dalam memastikan kelancaran konektivitas selama acara berlangsung.

Indosat telah mempersiapkan infrastruktur jaringan secara menyeluruh, termasuk jalur distribusi produk dan titik layanan, untuk memenuhi kebutuhan telekomunikasi dan digital bagi seluruh kontingen serta masyarakat.

Desmond Cheung, Director and Chief Technology Officer Indosat Ooredoo Hutchison, menyampaikan bahwa dukungan terhadap PON XXI ini adalah bagian dari misi Indosat untuk menghadirkan pengalaman digital kelas dunia yang dapat memberdayakan masyarakat Indonesia.

“Dengan kesiapan infrastruktur yang kami miliki, kami yakin dapat menghadirkan pengalaman yang mengesankan bagi pelanggan di Aceh dan Sumatra Utara, terutama selama PON XXI berlangsung,” ujarnya.

Sebagai bagian dari persiapan, Indosat telah meningkatkan jangkauan dan kualitas jaringan di berbagai lokasi penting, seperti stadion dan arena pertandingan. Uji coba jaringan telah dilakukan secara intensif, dan tim teknis Indosat siap siaga 24/7 untuk memastikan kenyamanan pengguna.

Selain menambah Base Transceiver Station (BTS) dan perangkat repeater di lokasi strategis, Indosat juga mengoptimalkan kapasitas jaringan untuk mengantisipasi lonjakan trafik internet selama acara.

Di Stadion Deli Serdang, Indosat menempatkan Mobile BTS (MBTS) guna memastikan seluruh pengguna, termasuk atlet, ofisial, penonton, hingga awak media, dapat menikmati layanan digital yang cepat dan stabil. Langkah ini diambil untuk mencegah gangguan layanan akibat peningkatan jumlah pengguna selama puncak acara PON XXI.

Sebagai tambahan, Indosat juga meluncurkan paket promo spesial untuk menyambut PON XXI, seperti IM3 Freedom Internet 4GB untuk 5 hari dan Tri 9GB untuk 7 hari, yang tersedia bagi pelanggan setia maupun baru. Indosat juga menyediakan booth khusus di lokasi acara untuk memberikan pelayanan optimal kepada seluruh pelanggan, termasuk atlet, ofisial, penonton, dan media.

Pelanggan yang mengalami kendala dapat memanfaatkan berbagai kanal pelayanan Indosat, seperti media sosial X (@IndosatCare dan @3CareIndonesia), WhatsApp resmi IM3 Care dan Tri Care, aplikasi myIM3 dan bima+, serta email layanan pelanggan. Dengan persiapan yang matang ini, Indosat siap mendukung kesuksesan PON XXI Aceh-Sumut 2024. (rilis)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru masih stagnan (foto/int)Belum Ada Lonjakan, Harga Emas 1 Gram di Pekanbaru Stagnan Rp1,517 Juta
Kondisi RTH LAMR Kepulauan Meranti yang gelap gulitaRTH LAMR Gelap dan Tak Terawat Hingga Jadi Tempat 'Mojok' Remaja, Kinerja Dinas Perkimtan-LH Meranti Dipertanyakan
Hujan di Riau.(ilustrasi/int)Cuaca Riau ini: Hujan Lokal hingga Potensi Petir dan Angin Kencang
Cuaca ekstrem di Riau.(ilustrasi/int)

BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem dan Potensi Bencana Hidrometeorologi
Ilustrasi Anies Baswedan dideklarasikan jadi calon presiden oleh Partai Perubahan (foto/int)Jubir Anies Baswedan Tegaskan Tak Ada Keterlibatan dalam Galang Dana Partai Perubahan
  Hotspot di Riau hari ini.(ilustrasi/int)14 Hotspot di Sumatera Hari ini, 1 Titik Panas di Riau
Metro Riau Group menggelar family gathering ke Sumatera Barat, 9-10 November 2024.(foto: dok/halloriau.com)Serunya Family Gathering Metro Riau Grup ke Sumbar: Kunjungi Destinasi Wisata Ikonik
Ilustrasi.Hari ke-4, Sebanyak 783 Orang Daftar Jadi Petugas Haji Riau
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Edy Afrizal.BPBD Riau Antisipasi Potensi Banjir dan Longsor, Fokus pada Keselamatan Masyarakat
Suzuki pameran di Mall SKA Pekanbaru (foto/Meri)Promo Akhir Tahun, Suzuki Hadirkan Tes Drive Berhadiah
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Nomor Urut Pilgubri: Wahid-SF 1, Nasir-Wardan 2, Syamsuar-Mawardi 3
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved