www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Kapolres Pelalawan Awasi Langsung Proses Penerimaan Calon Anggota Polri
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Gubri Akui Corona Berpengaruh pada Pertumbuhan Ekonomi Riau
Rabu, 18 Maret 2020 - 15:16:28 WIB

PEKANBARU - Semakin berkembangnya wabah Virus Corona (Covid 19 ) tidak hanya mengancam kesehatan masyarakat, tetapi juga berdampak pada perekonomian daerah bahkan negara.

Usai melakukan Video Conference dengan Bupati/Walikota se-Riau, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar membenarkan bahwa wabah virus corona (Covid-19) memang sangat mengganggu perekonomian di Riau.

Pasalnya, pasca virus corona menyebar luas, pemerintah masing - masing negara sudah membuat kebijakan untuk melarang para wisatawan masuk ke negaranya, bahkan pelaksanaan ibadah umrah pun ditunda untuk sementara waktu.

"Gara - gara covid 19 pastilah berdampak pada pertumbuhan ekonomi Riau. Bahkan wisatawan dan investorpun tidak ada di Riau sekarang," sebut Gubri, Rabu (18/3/20) siang.

Tetapi saat ini, sambung Gubri, ia hanya fokus terhadap penyelamatkan masyarakat Riau supaya tidak terkena virus corona, karena keselamatan masyarakat itu lebih penting.

"Dan kalau masalah ekonomi, nanti setelah wabah corona ini reda, kita akan fokus kembali pada peningkatan ekonomi dan investor di Riau," jelas Gubri.

"Yang terpenting sekarang, Pemprov Riau sendiri akan berusaha untuk mencukupi kebutuhan sembako di tempat, supaya masyarakat tidak susah mencukupi kebutuhannya," ujarnya.

Terpisah, Deputi Direktur Bank Indonesia (BI) Riau, Teguh Setiadi menuturkan bahwa Corona pasti berdampak terhadap perekonomian daerah. Oleh sebab itu pemerintah sudah mempersiapkan beberapa paket kebijakan, seperti insentif pajak sektor manufaktur ditiadakan selama 6 bulan kedepan, termasulak memberi diskon harga tiket pesawat dan kebijakan lainnya.

Selain itu, lanjut Teguh, terhadap revisi pertumbuhan ekonomi pasti juga berpengaruh, tetapi belum dihitung. Karena BI akan mengukur hal tersebut untuk dikolerasikan dengan besaran dampaknya.

"Sementara itu terhadap kebijakan reschedule kredit UMKM juga pastinya akan dipertimbangkan. Namun keputusan itu biasanya akan dikeluarkan oleh OJK," pungkasnya.

Penulis : Rivo Wijaya
Editor : Fauzia


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kapolres Pelalawan saat memantau dan mengawasi langsung proses penerimaan anggota Polri di Mapolres Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)Kapolres Pelalawan Awasi Langsung Proses Penerimaan Calon Anggota Polri
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun.(foto: int)Angka Stunting di Pekanbaru Turun, Pj Wako Minta OPD Saling Bersinergi
Bupati Bengkalis Kasmarni.Kembali Maju Pilkada Bengkalis 2024, Berapa Harta Kekayaan Bupati Kasmarni?
H Parisman Ihwan.Pilwako Pekanbaru Makin Seru, Parisman Ihwan Nyatakan Siap Maju Calon Walikota
ilustrasi.Trafik Internet Naik 12.87 Persen, Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan Selama Ramadan dan Idul Fitri 2024
  Bupati Siak, Alfedri dalam rapat forum OPD membahas Renja Pemkab Siak 2025.(foto: diana/halloriau.com)Alfedri: Renja 2025 Harus Naikkan Indek Kesejahteraan Masyarakat Siak
ilustrasi SPBU.Konsumsi Bahan Bakar Minyak di Riau Meningkat Selama Idulfitri 1445 H
Muflihun dan Ginda Burnama.Muflihun-Ginda Burnama Makin Menyala, Sering Tampil Mesra Jelang Pilwako Pekanbaru
Hj Septina Primawati dan H. Ferryandi.Septina Primawati dan Ferryandi Maju di Pilkada Inhil 2024, Diusung Partai Golkar
Walikota Dumai bersama rombongan PWI Dumai saat halalbihalal.(foto: bambang/halloriau.com)Ribuan Tamu Undangan Ramaikan Halalbihalal di Rumah Walikota Dumai
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved