www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pj Wako Bakal Berganti, Sekdako Tegaskan ASN Pemko Pekanbaru Tetap Produktif
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kepala BNPB: Riau Bisa Terbebas Asap Bila Perilaku Masyarakat Berubah
Selasa, 05 November 2019 - 14:07:19 WIB

PEKANBARU - Kepala BNPB RI Letjen Donni Munardo memberi Kuliah Umum pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Riau (Unri), Selasa (5/11/2019).

Kuliah Umum ini mengangkat tema "Solusi Permanen Bencana Asap Sekaligus Penyelesaian Akar Masalah Bencana Asap di Provinsi Riau".

Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BNPB) RI Letjen Donni Munardo menyampaikan apa yang harus dilakukan supaya Riau bisa terbebas dari asap. Menurutnya, saat ia datang pada tanggal 5 Februari lalu, ia merasa senang diajak ke Kantor BPBD, karena BPBD Riau semangat dalam membebaskan Riau dari asap.

"Tapi yang jadi masalah di sini, saya melihat yang memiliki kontribusi dan semangat untuk membebaskan Riau dari asap hanya BPBD Riau saja. Lalu apa kontribusi kita orang perorang agar dapat membebaskan Riau dari asap?" tanyanya.

Untuk membebaskan Riau dari asap, lanjutnya, tidak bisa hanya bergantung pada Kepala Daerah, BPBD Riau dan Satgas saja, tetapi harus ada dukungan dari seluruh pihak.

"Makanya ke depan untuk adik-adik mahasiswa supaya bisa ikut andil dalam membebaskan Riau dari asap atau kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Kalau perlu nanti sewaktu program KKN usulkan kepada Rektor dan Dosen Pembimbing untuk memprioritaskan bagaimana bisa mengajak masyarakat supaya tidak ada lagi yang membakar," sebutnya.

Ditambahkannya, berbicara membakar adalah bicara manusia, untuk merubah kebiasaan ini dibutuhkan sebuah komitmen yaitu merubah perilaku. Bila belum bisa merubah perilaku atau kebiasaan masyarakat yang melakukan pembakaran lahan dan hutan, maka masyarakat Riau akan sulit mengatasi asap ini.

"Perubahan perilaku ini juga membutuhkan support semua pihak termasuk stake holder. Baik Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Budayawan. Semuanya harus kita ajak dan ikut sertakan. Semoga seluruh masyarakat yang ada di daerah-daerah itu memiliki kesadaran dan mau merubah perilakunya serta dapat menimbulkan kepeduliannya terhadap hutan," terangnya.

Dijelaskannya lagi, mengapa pada tahun ini kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) lebih masif dibanding tahun 2016, 2017 dan 2018. Ini juga tidak terlepas dari fenomenal alam. "Jadi dari sejumlah penelitian baik dari Amerika Serikat dan beberapa negara lainnya menunjukkan bahwa tahun ini (2019) temperatur terpanas sejak ditemukannya alat pengukur suhu udara," terangnya.

"Pada tahun 2015, kebakaran hutan dan lahan mencapai 2,6 juta hektare. Tahun 2016 dan 2017 terjadi penurunan. Namun tahun ini naik lagi menjadi 857 ribu hektare lahan dan hutan yang terbakar. Data ini baru sampai pada bulan September," pungkasnya.

Penulis : Rivo Wijaya
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun.(foto: int)Pj Wako Bakal Berganti, Sekdako Tegaskan ASN Pemko Pekanbaru Tetap Produktif
Ketua PGRI Riau, Dr Adolf Bastian (foto/ist)Edaran Disdik Riau Melarang Acara Mewah Perpisahan Sekolah, Ini Respon PGRI Riau
Pelaksanaan presentase aplikasi Pajak Daerah oleh Tim pengembangan, kebijakan dan sistem informasi Bapenda Kabupaten Kepulauan MerantiGenjot Pendapatan Daerah, Bapenda Kepulauan Meranti Upgrade Aplikasi Sitanjak
Persiapan qoriah Zulantia asal Kepulauan Meranti dari cabang KTIQ yang bertanding di final hari ini10 Qori dan Qoriah Kepulauan Meranti dari 8 Cabang Masuk Final Pada MTQ 42 di Kota Dumai
Hui Mandra, Kepala Cabang JNE Pekanbaru (tengah) bersama rekan media di Pekanbaru (foto/ist)Pererat Silaturahmi dan Sinergi, JNE Gelar Halalbihalal dengan Media Pekanbaru
  Halalbihalal Golkar Institute.(foto: mimi/halloriau.com)Alumni Angkatan I, Sovia Septiana Wakilkan Caleg Terpilih dari Riau Hadiri Halalbihalal Golkar Institute
Ketua HKR, Junaidi.(foto: mcr)Sambut Pilkada Serentak 2024, HKR Dorong Generasi Muda Rohul Turut Berpolitik
Kapolda Riau beri apresiasi personel berdedikasi saat halalbihalal Polresta Pekanbaru.(foto: mcr)Ikut Halalbihalal Polresta Pekanbaru, Ini Pesan Kapolda Riau untuk Personel
Sengketa lahan Tol Pekanbaru-Rengat.(foto: tribunpekanbaru.com)Persoalan Tanah di Jalur Tol Pekanbaru-Rengat Muncul, Nasib 200 Pemilik Lahan Terkatung-katung
Jamaah haji Riau.(ilustrasi/int)Visa Mulai Dicetak, Jamaah Haji Riau Segera Berangkat ke Tanah Suci
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved