www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Jalan Makin Rusak, Warga Tanam Pohon Pisang dan Tebar Lele
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pemprov Riau Resmi Buka Pendaftaran PPPK Khusus Guru
Jumat, 15 Februari 2019 - 17:10:25 WIB

PEKANBARU - Pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) resmi dibuka Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. Pada tahap ini, pendaftaran hanya dibuka empat hari yakni 13-16 Februari 2019. Pendaftaran bisa dilakukan melalui ssp3k.bin.go.id.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, Ikhwan Ridwan mengatakan, bahwa formasi yang dibuka untuk PPPK tahun ini, yakni tenaga guru atau pendidik. Dengan kualifikasi pendidikan sarjana S-1 atau D-IV.

Nantinya, unit kerja penempatan bagi PPPK ini, akan disebar di SMA dan SLB Negeri yang ada di lingkungan Dinas Pendidikan Pemerintah Provinsi Riau.

"Jumlah yang dibutuhkan itu 156 orang. Semuanya tenaga guru," kata Ikhwan di Pekanbaru, Jumat (15/2).

Dilansir dari cakaplah.com, adapun tahapan pendafataran PPPK ini, sebagai berikut: pendaftaran online berlangsung selama 13-16 Februari 2019 dan tahapan verifikasi administrasi pada 14-17 Februari 2019. Kemudian, hasil verifikasi administrasinya akan diumumkan pada 18 Februari 2019.

Sementara, pelaksanaan testnya akan dilaksanakan pada 23-24 Februari 2019, pengolahan nilai pada 25-28 Februari 2019, dan pengumuman hasil akhirnya pada 1 Maret 2019.

"Silakan ikuti tahapan seleksinya, jangan sampai ketinggalan," ungkap Ikhwan.

Sementara itu, untuk formasi yang lain yang bakal diterima untuk PPPK di lingkungan Pemprov Riau, yakni tenaga Kesehatan dan Pertanian. Pemprov Riau masih menunggu surat resmi dari Kemenpan RB.

“Formasi yang lain belum asa petunjuknya. Sekarang baru untuk guru yang ada di masing-masing daerah. Untuk tenaga kesehatan dan pertanian kita menunggu juknisnya,” kata Ikhwan.

Pada kesempatan tersebut Ikhwan mengingatkan kepada para calon pelamar PPPK, bahwa pihaknya tidak menerima pungutan apapun dari pelamar. Jika ditemukan silahkan laporkan kepada pihak yang berwajib.

“Tidak ada pungutan dalam pendaftaran, ikuti saja aturan yang ada dalam persyaratan pendaftaran,” tutup Ikhwan.

Sebelumnya, Sekda Provinsi Riau, Ahmad Hijazi, mengatakan, untuk kepastian penerimaan calon PPPK pihaknya siap menerima. Termasuk dalam hal pembayaran gaji bagi pegawai PPPK yang akan diterima.

“Untuk pembayaran gaji mereka bisa dikonsolidasikan melalui Dana Alokasi Umum (DAU), jadi tak masalah. Makanya kita akan mengusulkan ke pusat, karena secara nasional belum ada ketetapan. Karena waktu rapat di Batam belum jelas, banyak daerah-daerah yang menolak," tambahnya.

Dijelaskan Sekda, langkah penerimaan pegawai PPPK merupakan langkah yang baik, dan ia menganggap positif adanya sejumlah daerah yang merasa keberatan. Namun untuk Riau memang sangat membutuh tenaga pendidikan, sesuai dengan formasi yang diberikan bagi Riau.

"Daripada kita membayar guru honor, mendingan kita bayar secara resmi melalui PPPK yang bersumber dari DAU. Kan lebih bagus, sehingga peranan komite bisa berkurang, makanya kita ambil positifnya saja, sebab segala sesuatu pasti ada manfaatnya bagi daerah," kata Sekda beberapa hari yang lalu. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Warga Desa Sukarendah, Banten, protes jalan rusak dengan tanam pohon dan tebar lele (foto/int)Jalan Makin Rusak, Warga Tanam Pohon Pisang dan Tebar Lele
Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri (foto/int)Pak Ogah di Pekanbaru Meresahkan, TAF: Satpol PP Jangan Cuma Aktif di Medsos
Jalan Darma Bakti tambah parah tak kunjung diperbaiki Pemko Pekanbaru (foto/dini)Makin Parah, Warga Tagih Janji Pemko Pekanbaru Perbaiki Jalan Darma Bakti
BRK Syariah Buka Sentra UMKM di Kantor Arifin Ahmad.Wujudkan Misi Kesejahteraan Umat, BRK Syariah Buka Sentra UMKM di Kantor Arifin Ahmad
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau, Boby Rachmat turunkan tim ke PT TBS (foto/Yuni)Tim Disnakertrans Riau Turun ke PT TBS Kuansing Hari Ini
  Ketua DPC Demokrat Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri (foto/int)Ada Agung Nugroho, Demokrat Tetap Buka Penjaringan Bacalon Walikota Pekanbaru
Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM, Taufiq OH (foto/Yuni)150 Stand UMKM Disediakan Gratis Selama Gernas BBI/BBWI Riau
Viral debt collector menghadang pemobil diduga akan tarik paksa kendaraan di Pekanbaru (foto/int)Viral Debt Collector Hadang Mobil di Pekanbaru, Ini Aturan Tarik Kendaraan di Jalan
BRK Syariah Hadiri Pembukaan MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai.BRK Syariah Hadiri Pembukaan MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai
Anggota DPRD Riau dan politisi PAN, Mardianto Manan (foto:ist) Mardianto Manan Ungkap Keinginan Maju Pilwako, Yakin Bisa Benahi Pekanbaru
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved