Otomotif
BREAKING NEWS :
Mulai Turun, Hotspot Riau Terdeteksi 20 Titik
 
Tengku Azwendi Pimpin IMI Pekanbaru, Sejumlah Program Disiapkan
Selasa, 06 April 2021 - 17:05:25 WIB

PEKANBARU - Tengku Azwendi Fajri resmi menjabat Ketua Kordinator Wilayah Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Pekanbaru. Hal ini sesuai Surat Keputusan (SK) Ikatan Motor Indonesia Provinsi Riau Nomor: 004/IMI-RIAU/SK-Organ/A/II/2021-2022 yang ditandatangi langsung Ketua IMI Riau Agung Nugroho dan ditetapkan pada 9 Februari 2021.

Pria yang sudah tiga periode menjadi anggota DPRD Pekanbaru itu mengucapkan terima kasih dan meminta dukungan berbagai pihak.

"Kepercayaan ini merupakan amanah bagi saya. Mohon dukungannya dari para pelaku, pemerhati otomotif dari berbagai elemen masyarakat Pekanbaru," tuturnya, Selasa (6/4/2021).

Azwendi mengungkapkan dirinya telah mengonsep beberapa program sembari melakukan pembenahan struktur dan pembinaan.

"Dalam waktu dekat kita akan lakukan agenda pertemuan dengan semua komunitas motor, mobil, dan penggiat otomotif yang ada di Pekanbaru ini," sebutnya.

Diakuinya, di kepengurusan Korwil IMI Pekanbaru sebelumnya telah terlaksana berbagai event atau kejuaraan, yang menurutnya berdampak positif bagi masyarakat Kota Pekanbaru.

"Kita ingin wujudkan Kota Pekanbaru menjadi barometer otomotif, makanya sesama pecinta otomotif di Pekanbaru, harus kembali diperkuat untuk memajukan otomotif supaya bisa berprestasi," pungkasnya.

Penulis: Mimi
Editor: Rico




   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Mulai Turun, Hotspot Riau Terdeteksi 20 Titik
  • Berikut Hasil Perolehan Suara Sah DPD RI Tingkat Riau, Edwin Pratama dan Alpasirin Menggugat ke MK
  • Geger, Ribuan Bangkai Ayam Terapung di Sungai Musi Rawas Sumsel, Polisi Turun Tangan
  • Dibuka Sampai Agustus 2024, Ini Syarat Program Magang ke Jepang Tahap II Disnakertrans Riau
  • BKSDA Riau Tinjau Lokasi Tapir Masuk Pemukiman di Pekanbaru
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved