Otomotif
BREAKING NEWS :
BRK Syariah Silaturahmi dan Beri Bimbingan untuk Nasabah JCH
 
Daftar Mobil Daihatsu dan Toyota Buatan Indonesia yang Terlibat Skandal Keselamatan
Rabu, 27 Desember 2023 - 06:28:58 WIB

TOKYO - Daihatsu Motor Co., Ltd terbukti melakukan manipulasi uji tabrak melibatkan 64 model, termasuk 22 model yang dijual dengan merek Toyota, beserta tiga mesin yang dipasarkan secara global. Dari 84 mobil tersebut diproduksi di Indonesia.

Dari hasil investigasi, ditemukan adanya penyimpangan pada 174 aspek dalam 25 kategori tes, sebagai lanjutan dari isu ketidakberesan material pintu pada April serta kecurangan dalam tes tabrakan samping pada Mei di Jepang.

Dampak dari temuan ini mencakup 64 model serta tiga mesin di pasar global. Ada yang sedang dijual, ada pula yang sudah didiskontinyu. Termasuk di dalamnya adalah 22 model plus satu mesin bermerek Toyota.

“Kami ingin memohon permintaan maaf yang tulus atas ketidaknyamanan ini maupun atas kekhawatiran yang timbul dari semua pemangku kepentingan, termasuk para konsumen,” demikian tulis TMC dalam pernyataan pers.

Dari sekian banyak model yang disebut terdampak dalam skandal, terdapat tujuh model bermerek Toyota yang diproduksi di Indonesia. Kebanyakan dirakit di pabrik PT Astra Daihatsu Motor (ADM), tapi ada pula yang dibuat di pabrik PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN).

Berikut daftar mobil yang terlibat skandal keselamatan Daihatsu:
1. Agya/Wigo (model yang dijual mulai Maret 2023; produsen ADM; region/negara terdampak Ekuador, Uruguay, Kamboja)
2. Rush (model yang dijual mulai Januari 2018; produsen ADM; negara terdampak Ekuador, Malaysia)
3. Avanza (model yang dijual mulai November 2021; produsen ADM; negara terdampak Indonesia, Meksiko, Cambodia, Thailand, Vietnam, Peru, Bolivia)
4. Veloz (model yang dijual mulai November 2021; produsen TMMIN; negara terdampak Indonesia, Malaysia, Kamboja, Meksiko, Thailand)
5. Raize (model yang dijual mulai April 2021; produsen ADM; negara terdampak Ekuador, Mexico)
6. Yaris Cross (model yang dijual mulai Agustus 2023; produsen TMMIN; negara terdampak Kamboja, Chili, Uruguay)
7. TownAce/LiteAce (model yang dijual mulai Februari 2008; produsen ADM; negara terdampak Jepang)

Seperti diketahui, Pada bulan April, sumber internal Daihatsu menemukan bukti adanya lapisan dalam pintu depan yang dimodifikasi secara tidak benar untuk keperluan uji tabrak pada model kendaraan tertentu.

Hal ini dilakukan untuk mencegah bagian tersebut pecah berkeping-keping dengan ujung tajam yang dapat melukai penumpang selama pengerahan airbag samping. Pada intinya, produsen mengakali bagian tersebut agar lulus uji tabrak dengan nilai sempurna, seperti yang dilansir dari sindonews. (*)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • BRK Syariah Silaturahmi dan Beri Bimbingan untuk Nasabah JCH
  • KONI Riau Optimis Venue PON XII 2024 di Aceh-Sumut Siap Tepat Waktu
  • Hasil Survei Pilgubri 2024: Ustaz Abdul Somad 'Singkirkan' Para Kandidat Hingga Petahana
  • BI Launching Riau Sharia Week 2024: Perkuat Ekonomi Syariah dengan Sinergi
  • Hadiri Pengukuhan DPP Orahua Nias Nusantara Periode 2023-2027, Ini Harapan Pj Gubri
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved