Otomotif
BREAKING NEWS :
Pemko Dumai Matangkan Persiapan MTQ Riau ke-42
 
Penjualan Agustus 2.131 Unit
Delapan Bulan, 19.368 Mobil Mengaspal di Riau
Sabtu, 07 September 2019 - 19:33:32 WIB

PEKANBARU - Penjualan mobil lima bulan terakhir di Provinsi Riau masih mengalami naik turun dengan total 19.368 mobil telah mengaspal periode Januari-Agustus 2019.

Diketahui penjualan mobil bulan Agustus lalu berjumlah 2.131 unit, turun dari bulan Juli yang mencatat angka penjualan 2.607 unit dan naik dari penjualan di bulan Juni dengan capaian 1.772 unit.

Dari data terhimpun halloriau.com, untuk penjualan bulan Agustus, Toyota masih sebagai market leader di Riau dengan mencatatkan angka penjualan 667 unit atau meraih market share sebesar 31,3 persen diikuti Mitsubishi sebanyak 521 unit (24,4 persen).

Di posisi ketiga diraih Daihatsu dengan total jualan 279 unit (13,1 persen), Honda turun dari posisi tiga menjadi keempat dengan melepas 243 unit (11,4 persen), Suzuki 194 unit (9,1 persen), Hino 80 unit, Isuzu 34 unit.

Selanjutnya Nissan dengan menjual 27 unit (1,3 persen), Datsun 23 unit, Wuling 20 unit, DFSK 8 unit, Mazda 4 unit serta 1 unit untuk Chevrolet dan Hyundai.

Penulis: Budy Satria
Editor: Yusni Fatimah
   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Pemko Dumai Matangkan Persiapan MTQ Riau ke-42
  • Makin Silau, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Tembus Rp1.335.000
  • Pemkab Gelar Pembinaan Khafilah MTQ Inhu, Ini Targetnya
  • Titik Api di Riau Nihil, Hotspot Sumatera Terdeteksi di 3 Provinsi Pagi Ini
  • Mau Beli Toyota Fortuner, Segini Bayar Pajak Tahunannya
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved