www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Raih 22 Poin, Kepulauan Meranti Berada di Peringkat 8 MTQ Riau ke-42 Tahun 2024
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Rektor Prof Syafrinaldi Lantik Pengurus PS UIR
Senin, 22 Januari 2018 - 15:33:04 WIB

PEKANBARU, Rektor Universitas Islam Riau, Prof Dr H Syafrinaldi, S.H., M.C.L tak dapat menyembunyikan rasa haru dan gembiranya ketika melantik Pengurus Persatuan Sepakbola UIR. Dua hal yang membuat Guru Besar HAKI itu gembira, selain prestasi sepakbola UIR yang terus membaik juga karena Syafrinaldi pernah menjadi pemain sepakbola UIR di tahun 90-an. ''Rasanya saya ingin seperti di era 90-an, saat kita pernah bersama di lapangan hijau. Kalau sudah melihat si kulit bundar, entahlah. Sekarang tak bisa lagi karena usia,'' kenang Syafrinaldi dalam sambutannya usai melantik Pengurus PS UIR 2017-2022 yang diketuai Ir H Rosyadi, M.Si di Kampus UIR Perhentian Maropyan Pekanbaru, Senen siang (22/1).

Rektor mengapresiasi tim sepakbola UIR yang pada September 2017 berhasil menorehkan prestasi gemilang menjuarai Liga Mahasiswa U-21 memperebutkan Piala Menpora. Selain juara, penjaga gawang UIR Ivan Fadillah terpilih pula sebagai pemain terbaik. Rektor berharap, prestasi demikian hendaknya dapat dipertahankan dan tentu, ditingkatkan. ''Saya ingin sekali menonton langsung tim UIR bermain untuk memotivasi para pemain,'' ujar Syafrinaldi.

Menurut Rektor, kunci sukses mengurus bola ada pada pengurus sepakbola itu sendiri. Pengurus harus kompak dan damai. Pelatih dengan menejer juga demikian. Kalau tidak kompak, ditambah hubungan antarbagian tidak baik yang kasihan pemain. Mereka akan terombang-ambil oleh konflik internal yang tidak perlu. Karena itu, Syafrinaldi berpesan, jaga kekompakan. Ciptakan rasa damai dan aman dalam mengurus bola sehingga anak-anak bisa merumput mencetak prestasi.

Ketua PS UIR, Ir H Rosyadi, M.Si mengakui betapa beratnya mengurus bola. Termasuk mensolidkan kepengurusan sepakbola. Dimana-mana baik di daerah maupun di pusat, kata Rosyadi, kita selalu menyaksikan keseruan. Seru karena satu pengurus dengan pengurus lain ribut mulu. Mudah-mudahan fenomena ribut di organisasi sepakbola ini tidak menjalar ke UIR. Ia berharap, semua pengurus tetap solid dan kompak. Tugas pengurus sekarang, tegas Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama ini, mempertahankan prestasi yanag sudah diraih PS UIR, dan mengukir prestasi baru. ''Melalui sepakbola kita ingin mengangkat nama UIR tentu dengan menjuarai setiap turnamen,'' ucap Rosyadi.

Susunan Pengurus PS UIR yang dilantik adalah Ketua Umum: Ir H Rosyadi, M.Si, Ketua I: Kasmanto Rinaldi, SH, M.Si, Ketua II: Drs Zulrafli, M.Pd, Sekretaris: Dewandra Bagus Eka Putra, B.Sc, M.Sc, Bendahara: Wempeny Bhaktiansyah, B.Ac. Manager: Askarial, SH, MH, Wakil Manager: Kamaruddin, S.Pd, M.Pd. Bidang Pembinaan/Pelatih, Ketua: Abrar, SH, Anggota: Riky Novarizal, S.Sos, M.Krim, Raffly Henjilito, S.Pd, M.Pd, Ihsan Syarief, S.Sos. Bidang Pertandingan/Kompetisi, Ketua: Tommy Fernando, ST, MT, Anggota: Jhoni Taufik Hidayat S.Pd, M.Pd, Alfi Chandra, S.Pd, M.Pd, M. Franz Sazely, S.Pd, M.Pd. Bidang Kerjasama/Pendanaan, Ketua: Ir. Syawaldi, M.Sc, Anggota: Idham Nugraha, S.Si, M.Sc, Didik Widiantoro, M.Psi Psikolog, Dra. Ellyan Sastraningsih, M.Si, Dr. Husnul Kausarian, B.Sc, M.Sc, Panca Setio Prihatin S.Ip, M.Si, M. Arsy Assidqi, MA, Hidayati, SE, SE, M.Si. Bidang Perlengkapan, Ketua: Muslim, S.Kar, M.Sn, Anggota: Sudirman S.Sos, T Edi Yanto ST, Hamsal SE, Rasoki S.Pd, Herfansyah, Andriyus, S.Sos, M.Si.*

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Penyerahan Piala Juara Umum MTQ Riau Tahun 2024 oleh ke Kota Pekanbaru oleh asisten 1 Setda Riau didampingi Walikota Dumai, Paisal kepada perwakilan kontingan Kota PekanbaruĀ 
Raih 22 Poin, Kepulauan Meranti Berada di Peringkat 8 MTQ Riau ke-42 Tahun 2024
JCH Riau nasabah BRK Syariah.(foto: tribunpekanbaru.com)BRK Syariah Silaturahmi dan Beri Bimbingan untuk Nasabah JCH
Ustaz Abdul Somad.(foto: int)Hasil Survei Pilgubri 2024: Ustaz Abdul Somad 'Singkirkan' Para Kandidat Hingga Petahana
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto hadiri pengukuhan DPP Onur 2023-2027.(foto: mcr)Hadiri Pengukuhan DPP Orahua Nias Nusantara Periode 2023-2027, Ini Harapan Pj Gubri
Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024.(foto: int)Marc Marquez Raih Pole Position MotoGP Spanyol 2024
  Ketua Bawaslu Kepulauan Meranti, Syamsurizal saat memberikan plakat sebagai penghargaan ikut mengawal Pemilu kepada Kapolres AKBP Kurnia SetyawanBawaslu Kepulauan Meranti Gelar Evaluasi Pengawasan Pemilu dan Persiapan Pilkada
Ketua KONI Riau, Iskandar Hoesin.(foto: mcr)KONI Riau Optimis Venue PON XII 2024 di Aceh-Sumut Siap Tepat Waktu
Asisten II Setdaprov Riau M Job Kurniawan, bersama Kepala BI Riau Panji Ahmad saat launching Riau Sharia Week 2024.(foto: mcr)BI Launching Riau Sharia Week 2024: Perkuat Ekonomi Syariah dengan Sinergi
Bupati Pelalawan hadiri Konfercab IV NU Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)Bupati Pelalawan Dorong Keberadaan NU di Tengah-tengah Masyarakat
LLMB Riau dukung Dr Afni Maju Pilkada Siak 2024.(foto: istimewa)LLMB Riau Komit Dukung Dr Afni Maju Pilkada Siak 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved