www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Rossi Berbagi Tips Jitu Mengalahkan Marquez di MotoGP
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Bengkalis Siap Jadi Tuan Rumah Porprov, Ketersediaan Venue Tak Ada Masalah
Kamis, 13 Desember 2018 - 16:59:29 WIB

BENGKALIS - Tim Evaluasi dan Peneliti dari KONI Provinsi Riau, Rabu (12/12/2018) sore, meninjau sejumlah venue olahraga yang ada di Kecamatan Bengkalis. Peninjauan tersebut dalam rangka validasi ketersediaan venue terkait usulan Bengkalis sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov)  tahun 2021 mendatang.

Ada beberapa venue yang disambangi tim Tim Evaluai dan Peneliti yang diketuai Sekum KONI Riau, Deni Ermanto bersama sejumlah pengurus KONI Riau lainnya, seperti Venue Tenis Lapangan di Batu Ampar, Stadiun Muhammad Ali serta Venue Kolam Renang.

Selain tim dari KONI Riau, ikut mendampingi Ketua KONI Bengkalis, Darma Firdaus S, Sekum KONI, Saroni, Kabid Olahraga Disbudparpora, Tirta Adhi Kazmi serta sejumlah pengurus KONI Bengkalis.

“Lapangannya sudah sangat refresentatif, hanya perlu rehap kecil saja. Sudah sangat layak digunakan untuk pertandingan. Tinggal lagi perbaikan WC dan beberapa perbaikan kecil lainnya,” ujar Deni Ermanto saat meninjau venue Tenis Lapangan.

Pun begitu saat meninjau venue kolam renang dan stadiun Muhammad Ali, kata Deni, untuk kolam renang sudah sangat bagus, kendati memang butuh rehab kecil. Sementara untuk stadiun Muhammad Ali, Bengkalis masih ada waktu untuk mengganti rumput lapanganh dan perbaikan-perbaikan lainnya.

“Intinya, soal venue Bengkalis tak ada masalah, kendati memang masih dibutuhkan perbaikan. Karena Porprov baru akan kita gelar tahun 2021 menatang, Bengkalis masih ada waktu untuk melakukan beberapa perbaikan sesuai harapan,” ujarnya.

Sebelumnya saat mendengarkan ekspose yang disampaikan Ketua KONI Bengkalis, Darma Firdaus S, Deni juga mengingatkan, bahwa ketersediaan venus tidak semata keberadaan fisik semata, tapi ada beberapa hal lain yang diperhatikan. Seperti ketersediaan WC, daya tampung parkir juga soal jauh dekatnya dengan penginapan atlit.  

Sementara itu, Ketua KONI Bengkalis, Darma Firdaus S, mengaku optimis Bengkalis akan terpilih sebagai tuan rumah Porprov tahun 2021 mendatang. Tidak hanya soal ketersediaan venue, tapi juga dukungan yang kuat dari Pemkab dan DPRD Kabupaten Bengkalis.

"Kita baru saja melakukan peninjauan venue olahraga bersama tim penjaringan dan penyaringan dari KONI Riau untuk nantinya dilakukan penilaian oleh mereka terhadap persiapan kita sebagai calon tuan rumah Porprov 2021 nanti," kata Darma.

Dikatakan, dirinya mengapresiasi atas sikap Pemkab Bengkalis yang telah memberikan respon positif terhadap hajat besar untuk menjadikan Kabupaten Bengkalis sebagai peserta calon tuan rumah Porprov 2021.

Bukti dukungan dan respon positif dari Pemkab Bengkalis, pada saat peninjauan tersebut ke sejumlah venue, Dinas PUPR dan Disparbudpora mewakili Pemerintah Kabupaten Bengkalis, ikut bersama-sma melakukan peninjauan bersama. Bengkalis sendiri mengusulkan 28 cabang olahraga (cabor) jika memang nanti ditunjuk sebagak tuan rumah. Di antara 28 cabor tersebut, ebebrapa diantaranya cabor baru, seperti Speda Sport, Wushu, Drum Band, motor cross danlainnya. Dan dari 28 cabor yang diusulkan tersebut, setidaknya ada 430 nomor yang dipertandingkan.

Penulis: Zulkarnaen
Editor : Yusni Fatimah
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Francesco Bagnaia vs Marquez di MotoGP 2024.(foto: detik.com)Rossi Berbagi Tips Jitu Mengalahkan Marquez di MotoGP
Para korban kecelakaan Kapal Berlian 1 di Pulau Rangsang Meranti yang berhasil selamat.(foto: mcr)Tim SAR Temukan 9 Korban Selamat Kapal Berlian 1 di Perairan Meranti
Thomas Cup 2024.(foto: detik.com)Indonesia Bertemu China di Final Thomas Cup 2024
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto hadiri Halalbihalal IKA Smansa Pekanbaru.(foto: mcr)Hadiri Halalbihalal IKA Smansa Pekanbaru, Pj Gubri: Momentum Mempererat Silaturahmi Alumni
Gubuk pengungsi Rohingya padati belakang Komplek Purna MTQ Pekanbaru (foto/tribunpku)Pengungsi Rohingya Tinggal di Gubuk Terpal, Pemko Pekanbaru Tutup Mata?
  Hujan mengguyur Riau.(ilustrasi/int)BMKG Prediksi Hujan Guyur Riau dari Siang Hingga Malam Nanti
Jukir Liar peras pengunjung Gernas BBI-BBWI Riau dan Lancang Kuning Carnival.(foto: dini/halloriau.com)Gebyar BBI-BBWI Ladang Pungli Jukir Liar, Pengunjung Diperas Rp10 ribu Sekali Parkir
Kick off destinasi wisata halal di Pulau Cinta Kampar.(foto: mcr)Pulau Cinta Jadi Fokus Kick Off Program Sertifikasi Halal 3.000 Desa Wisata di Riau
Zulkardi berhasil mendapatkan suara terbanyak di Pileg 2024 (foto/Yuni)Raih Suara Terbanyak, Zulkardi Raih Penghargaan PDI-Perjuangan Riau
Balon bupati, Ade Agus mengembalikan formulir pendaftaran ke Ketua DPD PKS Inhu, M Syafaat (foto/ist)Ade Agus Kembalikan Formulir Balon Bupati ke PKS Inhu
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved