www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
PUPR Riau Mulai Perbaiki Tugu Zapin Pekanbaru
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Bakal Dibuka Bupati, KONI Inhu akan Gelar Olahraga Wisata
Kamis, 06 Desember 2018 - 11:58:50 WIB

INHU - Komite Olahraga Nasional (KONI) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) akan menyelenggarakan Olahraga Wisata Marathon Danau Meduyan-Danau Raja pada tanggal 16 Desember 2018. Kegiatan ini didukung penuh oleh Pemkab Inhu.

Ketua KONI Inhu Supri Handayani SE saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Supri menyebutkan event ini akan menjadi olahraga tahunan sekaligus memperkenalkan dan menghidupkan kembali dua wisata bersejarah yang ada di Inhu.

"Benar, olahraga wisata dengan marathon ini akan dilaksanakan pada tanggal 16 Desember 2018 berlangsung hanya satu hari yang nantinya akan dibuka langsung oleh Bupati Inhu H. Yopi Arianto SE," ujar ketua KONI Inhu Supri Handayani, Kamis (6/12/2018) pagi.

Supri atau yang biasa disapa Bung Ando ini menjelaskan, kegiatan Marathon yang akan digelar terbagi menjadi dua kelas yakni kelas umum dan kelas tingkat SMA Sederajat yang kemungkinan akan diikuti ribuan peserta. Rute yang ditempuh juga cukup jauh, yakni mulai start dari pasar Pekanheran Pematangreba menuju wisata Danau Raja.

Namun jarak dari wisata Danau Meduyan menuju Danau Raja sangatlah jauh yaitu 31 Km, sehingga jarak marathon yang akan dilaksanakan hanya berjarak 21 KM saja untuk kedua kelasnya. "Jarak yang ditempuh yakni 21 KM dari pekan heran menuju ke wisata Danau Raja, karena dari Meduyan ke Danau Raja sangat jauh," jelasnya.

Ditambahkan Ando, kegiatan ini akan mengambil 10 besar putra putri terbaik dalam lomba marathon nantinya dengan total hadiah puluhan juta. "Untuk hadiah juara 1 nantinya kurang lebih Rp5 jutaan,"sambungnya.

Selain marathon, komunitas Sepeda (Fun bike), Otomotif dan Komunitas Car baik dari dalam maupun dari luar kabupaten juga turut memeriahkan olahraga wisata tersebut. Sisi lainnya juga untuk memperkenalkan dan mempromosikan kepada para wisatawan luar akan adanya dua tempat wisata bersejarah di Inhu. 

Kedua tempat wisata ini mesti terjaga keasliannya dan harus mendapat fasilitas yang mumpuni untuk terus dikembangkan sebagai tempat wisata favorit para wisatawan baik dalam dan luar daerah.

"Kami berharap dengan kegiatan yang mudah - mudahan menjadi ajang tahunan ini terus diperhatikan dan terus dijaga kelestariannya," tutur bung Ando.

Penulis: Andri
Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tugu Zapin Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)PUPR Riau Mulai Perbaiki Tugu Zapin Pekanbaru
Kepala Disnakertrans Riau, Boby Rachmat saat ekspose aduan terkait THR (foto/Rivo)Disnakertrans Riau Resmi Tutup Posko Pengaduan THR 2024
Sekretaris DPD Golkar Riau, Indra Gunawan Eet (foto:ist) DPD Golkar Riau Pastikan Syamsuar Maju Pilgubri
Polsek Rimba Melintang, Rohil amankan barang bukti sabu dari tangan petani (foto/int)Petani di Rohil Dibekuk Polisi Saat Komsumsi Sabu, 4,8 Gram Barang Bukti Disita
Ilustrasi Bandara SSK II Pekanbaru masih berstatus internasional (foto/int)Bandara SSK II Pekanbaru Masih Berstatus Bandara Internasional
  Mantan Bupati Inhil, Indra Mukhlis Adnan meninggal dunia (foto/int)Kabar Duka, Mantan Bupati Inhil Dua Periode Indra Muchlis Meninggal Dunia
Ilustrasi hotspot di Pulau Sumatera (foto/int)Termasuk Riau, BMKG Catat Ini Jumlah Hotspot di Sumatera
Koramil 09/LGM menggelar makan siang gratis di Ponpes Bahrul Hidayah (foto/Andy)Pasca Lebaran, Koramil 09/LGM Gelar Makan Siang Gratis di Ponpes Bahrul Hidayah
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau, Boby Rachmat (foto/Yuni)Disnakertrans Riau Telah Selesaikan 28 Laporan Terkait THR
Jajaran Polres Padang Pariaman, Sumbar berhasil menangkap tiga pelaku pemerkosaan (foto/detik)3 Pria Pemerkosa Gadis di Sumbar Ditangkap, Polisi: Korban Dicecoki Miras
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved