Otomotif
BREAKING NEWS :
DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
 
Penghujung 2019, Yamaha Luncurkan 3 Motor Sekaligus, Apa Saja?
Rabu, 04 Desember 2019 - 08:07:21 WIB

JAKARTA - Tanpa diduga, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) langsung meluncurkan 3 model baru sekaligus di penghujung 2019. Yang menarik, 3 model baru ini punya segmen berbeda-beda.

XSR 155 di segmen sport retro, All New Nmax 155 di segmen skutik bongsor, dan New WR 155R di segmen trail. Yang menjadi benang merah dari ketiga model tersebut adalah kapasitas mesinnya yang 155 cc.

Dijelaskan Executive Vice President & COO YIMM Dyonisius Beti, kehadiran tiga model baru tersebut ditujukan untuk mendongkrak penjualan Yamaha di tahun 2020.

"Ini kita persiapkan untuk tahun 2020. Kan 2020 kita menghadapi ekonomi yang agak suram. Tapi dengan produk baru kita mengharapkan ada customer step-up," kata pria yang akrab disapa Dyon, di Kemayoran, Jakarta, dikutip dari Detik, Rabu (4/12/2019).

Lanjut Dyon menjelaskan, ketiga model baru bermesin 155 cc tersebut diharapkan bisa membuat konsumen yang sebelumnya menggunakan motor bermesin 100-125 cc bisa naik kelas ke motor yang mesinnya lebih besar.

"Jadi konsumen rata-rata satu rumah sudah punya 2 sampai 3 motor, mereka nggak mau punya motor cc kecil lagi, misal 100 cc. Saya pikir mereka akan step up ke 150 cc," terang Dyon. (*)


   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
  • Berhadiah Rp55 Juta, KPU Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pilgubri 2024
  • 8 Tips Biar Lantai Rumah Kamu Wangi Abis Lebaran
  • Disdik Pekanbaru Gandeng 3 OPD dalam PPDB 2024/2025
  • Mantap, Kafilah Siak Masuk Final 8 Cabang Lomba MTQ ke-42 Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved