Otomotif
BREAKING NEWS :
Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
 
Mekanik Moge Honda Adu Skill
AHM Gelar Astra Honda Technical Skill Contest 2018
Rabu, 15 Agustus 2018 - 20:24:54 WIB

JAKARTA - PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar kompetisi teknik atau Astra Honda Technical Skill Contest (AH-TSC) 2018 bagi para teknisi AHASS, teknisi big bike dan Service Advisor Honda.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini AH-TSC membuka kelas khusus bagi para teknisi big bike Honda untuk memastikan layanan servis motor-motor premium berteknologi tinggi dapat selalu memuaskan.

General Manager Technical Service Division AHM, Wedijanto Widarso mengatakan kompetisi ini merupakan salah satu gelaran tahunan yang diadakan untuk mengukur dan menguji kesiapan para teknisi maupun Service Advisor dalam melayanani konsumen Honda.

"Pada tahun ini kami membuka kelas baru bagi teknisi Big Bike mengingat populasi Big Bike Honda di Indonesia semakin bertambah. Kami ingin memastikan layanan purna jual kami berjalan terus meningkat sejalan dengan perkembangan pasar dan teknologi sepeda motor Honda saat ini," kata Wedijanto melalui rilis, Rabu (15/8/2018).

PT Astra Honda Motor kembali gelar kompetisi teknik atau Astra Honda Technical Skill Contest

Gelaran tahunan ke-25 ini dilakukan dengan perkembangan kompetisi sesuai perubahan teknologi dan jenis layanan kepada konsumen Honda. Kompetisi ini digelar pada 27-29 Juli 2018 dan diikuti oleh 19 orang teknisi big bike Honda dari 11 Big Wing dealer Honda di seluruh Indonesia.

Setiap kelas yang dilombakan pada kompetisi AH-TSC 2018 mengadopsi pembaharuan uji kompetensi sesuai perkembangan teknologi sepeda motor Honda. Uji kompetensi dirancang dengan mengacu pada impelementasi Injeksi PGM-FI Honda dan teknologi motor Honda terbaru.

Kalibrasi pengujian untuk teknisi meliputi uji teori, analisa masalah, pratik penggunaan peralatan bengkel, proses pengukuran, bongkar pasang dan penanganan masalah pada kendaraan.

Seperti dilansir liputan6, untuk para Service Advisor, mereka diuji dalam hal teori, teknik dan praktik dalam bentuk studi kasus atau role play yang telah ditetapkan serta sisi praktek melayani konsumen.

Dari seleksi yang diikuti oleh teknisi dan Service Advisor Honda melalui tahapan seleksi regional yang ketat, terpilih sebanyak 27 teknisi AHASS dan 27 Service Advisor terbaik dari 3.789 AHASS se-Indonesia yang berkompetisi di tingkat nasional pada 13-14 Agustus 2018 di Bandung.

Teknisi AHASS, teknisi Big Bike dan Service Advisor terbaik yang meraih peringkat 1 mendapat apresiasi berupa satu unit motor New Honda PCX dan berkesempatan mewakili Indonesia di ajang kompetisi teknik tingkat International, Asia Oceania Honda Technical Skill Contest 2018.

Sementara untuk juara 2 mendapatkan satu unit New Honda CB150 Verza dan juara 3 mendapatkan New Honda BeAT Sporty.(*)
   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
  • Maju Pilwako Pekanbaru, Agung Nugroho Mulai Kerucutkan Kandidat Wakil
  • Promo Xtra Ramadan Xiaomi Berlanjut Hingga 30 April 2024, Ada Potongan Harga Hingga Rp800 Ribu
  • Lepas Kafilah Inhu untuk MTQ ke-42 Riau, Ini Pesan Sekda
  • ASICS Hadirkan Concept Store Di Mall Living World Pekanbaru
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved