Otomotif
BREAKING NEWS :
Disnakertrans Riau Telah Selesaikan 28 Laporan Terkait THR
 
GIIAS 2021 Diikuti 24 Produsen Mobil hingga 2 Merek Motor, Berikut Daftarnya
Jumat, 22 Oktober 2021 - 10:45:53 WIB
Pameran otomotif GIIAS 2021 akan diselenggarakan pada 11 November-21 November 2021 di ICE BSD City, Tangerang Selatan.
Pameran otomotif GIIAS 2021 akan diselenggarakan pada 11 November-21 November 2021 di ICE BSD City, Tangerang Selatan.

Baca juga:

GIIAS 2021 Diikuti 24 Produsen Mobil hingga 2 Merek Motor, Berikut Daftarnya
Gambar Paten Honda BR-V Terbaru Bocor, Jadi Meluncur di GIIAS 2021?

JAKARTA - Sedikitnya 24 merek kendaraan hingga dua merek sepeda motor bakal meramaikan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 di ICE BSD City, Tangerang Selatan.

Mulai dari kendaraan penumpang, kendaraan komersial hingga kendaraan roda dua hadir di pameran otomotif yang digelar pada 11-21 November 2021 itu.

GIIAS 2021 sudah dua kali mengalami penundaan, semula 12-22 Agustus 2021 ke 9-19 September 2021, sebelum pada akhirnya ke jadwal terkini pada November 2021.

Mengusung 'Wheels to Move', GIIAS 2021 diklaim bakal menjadi gelaran pameran otomotif terbesar di Asia Tenggara tahun ini.

"GIIAS akan menjadi pameran otomotif terbesar di kawasan Asia Tenggara usai adanya pandemi pada setahun belakangan," kata Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi dalam konferensi pers, Kamis (21/10/2021), seperti yang dilansir dari tribunnews.

"Rasanya, ini juga akan menjadi barometer terhadap pameran serupa lainnya usai menghadapi pandemi Covid-19 yang bisa dikunjungi masyarakat secara langsung alias offline," lanjut dia.

Nangoi menambahkan, GIIAS akan mengedepankan protokol kesehatan ketat meski bisa dikunjungi oleh masyarakat langsung, setelah mereka mendapatkan dukungan dan rekomendasi dari Kementerian Perindustrian RI dan pemerintah setempat.

Syarat itu antara lain dalam kondisi sehat, sudah vaksin lengkap dua dosis, terdaftar di aplikasi PeduliLindungi, selalu menggunakan masker medis, secara berkala mencuci tangan, selalu menjaga jarak, dan bagi pengunjung harus melakukan pembelian tiket secara online.

Tiket masuk GIIAS 2021 pun akan hanya tersedia di aplikasi GIIAS Auto360 dengan kehadiran pengunjung dibagi dalam tiga sesi setiap harinya.

Ini dilakukan untuk memastikan tidak ada kerumunan pada di area pameran.

"Test drive dan test ride juga harus daftar secara online sehingga tidak terjadi kerumunan di area tersebut," kata Presiden Direktur Seven Events, Romi.

"Kami sangat semangat menghadapi GIIAS 2021. Ini juga menjadi kesempatan dalam memperoleh insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah Ditanggung Pemerintah (PPnBM DPT)," ujar Nangoi lagi.

GIIAS 2021 Akan Diikuti 24 Produsen Mobil
Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 akan diselenggarakan pada 11 November-21 November 2021 di ICE BSD City, Tangerang Selatan.

Dalam ajang pameran otomotif ini, setidaknya 24 produsen mobil akan memeriahkan acara yang berlangsung 10 hari tersebut.

Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Yohannes Nangoi mengatakan, pameran ini sangat ditunggu oleh para pelaku otomotif karena hampir dua tahun berpuasa.

Ia juga mengungkapkan, bahwa GIIAS 2021 ini merupakan event otomotif terbesar pertama di Asia Tenggara yang diselenggarakan tahun ini di tengah pandemi Covid-19.

"Selain itu, GIIAS 2021 juga menjadi pameran pertama yang diizinkan pemerintah selama PPKM," kata Yohannes, Kamis (21/10/2021).

Yohannes juga menilai, bahwa ajang GIIAS 2021 ini menjadi titik kebangkitan ekonomi Indonesia karena otomotif sendiri memberikan kontribusi besar terhadap pergerakan ekonomi nasional.

Sebagai informasi, dalam gelaran GIIAS 2021 yang akan dimulai 11-21 November ini akan dimeriahkan oleh produsen mobil diantaranya BMW, Daihatsu, DFSK, Hino, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, VW, dan Wuling.

Sementara untuk produsen kendaraan komersial yang akan berpartisipasi yaitu Isuzu, Hino, Mitsubishi Fuso dan Scania.

Selain itu, dalam pameran otomotif ini juga akan menghadirkan mobil-mobil dengan teknologi terbaru dan kendaraan listrik akan hadir dan dipresentasikan peserta pameran, serta dapat dicoba para pengunjung di area test drive sepanjang GIIAS 2021.

Dua Merek Motor yang Ikut GIIAS
Romi, Presiden Direktur Seven Events, mengatakan, sampai dengan 21 Oktober 2021 baru ada dua merek roda dua yang konfirmasi ikut serta di pameran yaitu Honda dan Benelli.

"Untuk sepeda motor, karena satu-dua hal dari perseroan masing-masing saat ini baru Astra Honda Motor (AHM) dan Benelli," katanya di Jakarta, (21/10/2021).

Romi mengatakan, untuk beberapa merek lain yang biasanya ikut memilih absen. Alasannya berbagai macam, dan menyebut kemungkinan baru ikut pada pameran tahun depan.

"Ada yang tidak diperkenankan sama prinsipalnya, ada yang kondisinya belum baik, ada yang masih belum berani untuk berpartisipasi dengan kondisi seperti sekarang ini, banyak," katanya.

Romi mengatakan, beberapa merek yang tidak ikut berpartisipasi pada GIIAS 2021 sebetulnya ingin ikut memeriahkan pameran.

"Mereka yakin pameran ini bisa dimanfaatkan, tapi karena kondisinya yang tidak memungkinkan dari masing-masing perusahaan jadi mereka tidak bisa berpartisipasi," katanya.

Untuk diketahui GIIAS kembali digelar setelah absen tahun lalu. Pameran akan kembali berlangsung seiring membaiknya kondisi pandemi Covid-19 di Indonesia beberapa waktu belakangan.

Di jajaran kendaraan penumpang dimeriahkan oleh BMW, Daihatsu, DFSK, Hino, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, VW, dan Wuling.

Adapun di segmen kendaraan komersial, akan diikuti Isuzu, Hino, Mitsubishi Fuso dan Scania. *

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Disnakertrans Riau Telah Selesaikan 28 Laporan Terkait THR
  • Bandara SSK II Pekanbaru Masih Berstatus Bandara Internasional
  • 3 Pria Pemerkosa Gadis di Sumbar Ditangkap, Polisi: Korban Dicecoki Miras
  • Google Kian Ditinggal, Gen Z Pilih TikTok untuk Cari Berita dan Informasi
  • Harga Emas Antam 1 Gram Jumat Ini di Pekanbaru Bertahan Rp1.319.000
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved