www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Satu Per Satu Tokoh Mulai "Cek Ombak", Kini Bupati Kuansing Turut Nyatakan Siap Maju Pilgubri
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Empat Rumah dan 10 Sarang Walet di Meranti Terbakar, Kerugian Rp3 Miliar
Jumat, 30 Oktober 2020 - 17:32:57 WIB

RANGSANG - Api berkobar dan membumbung tinggi di tepian pantai Selat Malaka. Kebakaran hebat melanda permukiman padat penduduk di tepian pantai Desa Gayung Kiri, Kecamatan Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti, pada Jum'at (30/10/2020) Sekira pukul 05.00 subuh. Si jago merah baru berhasil dijinakkan pada pukul 07.30 WIB.

Adapun rinciannya antara lain 4 unit rumah yang terbakar atas nama korban, Udin (43) Jalan Beringin, (ludes), Siongbi (50) Jalan Pelantar (ludes), Antoni (47) Jalan Pelantar (hanya dapur dan atap), dan Hasan (atap rusak). Kemudian bangunan gudang sebanyak  4 unit pemilik atas nama, Siongbi, Pedapto, Susanto dan Antony. 

Selanjutnya bangunan sarang burung walet sebanyak 10 unit, pemilik atas nama, Kokseng 1 unit, Pedapto 1 unit, Udin 3 unit, Susanto 1 unit, Siongbi 1 unit, Suryadi 1 unit, Biling/Jali 1 unit, dan Holing 1 unit. 

Menurut saksi Tugirin (37) yang sedang berada di laut, kronologis kejadian berawal dari api sudah terlihat menyala di sekitar gudang milik Pedapto. Kemudian ia memberi tahu saksi Misman (55) melalui handphone. Selanjutnya Misman ke tempat kejadian perkara (TKP) api semakin membesar dan melihat api sudah membakar rumah milik Udin.

Kata saksi Misman pula, api bisa dipadamkan oleh masyarakat secara bergotong royong sekira jam 07.30 WIB, dengan bantuan mesin pemadam milik PT SRL jenis MK 1 unit  dan mini strike 1 unit. 

"Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, korban jiwa nihil, korban material diperkirakan lebih kurang Rp3 miliar," ungkapnya.

Kejadian kebakaran ini seperti mengulangi peristiwa satu tahun sebelumnya dan sangat persis.

Dimana kebakaran hebat melanda permukiman padat penduduk di tepian pantai Desa Tanjung Medang, Kecamatan Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti, pada Kamis (21/2/2019) pukul 04.00 Subuh. 

Dalam kebakaran ini, 6 unit rumah warga dan 10 unit sarang walet hangus terbakar. Dalam peristiwa ini kerugian ditaksir senilai Rp 3 miliar. Adapun korban rumah terbakar tersebut adalah warga Tiong Hoa, mereka adalah Hamzah alias Akau, Toni alias Pincuan, Lik Cung alias Akok, Edi, Aheng, dan Alam.

Penulis : Ali Imron
Editor : Fauzia

 

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Flyer Suhardiman Amby yang beredar di media sosial (foto:ist)Satu Per Satu Tokoh Mulai "Cek Ombak", Kini Bupati Kuansing Turut Nyatakan Siap Maju Pilgubri
Polresta Tanjungpinang ciduk ART, pencuri perhiasan hingga uang Rp100 juta milik majikan (foto/int)Terekam CCTV, ART di Kepri Curi Emas dan Uang Majikan Senilai Rp100 Juta
Pelepasan kafilah MTQ Kabupaten Pelalawan menuju Dumai di rumah Dinas Bupati (foto/Andi)Lepas Kafilah MTQ Tingkat Riau ke Dumai, Ini Pesan Bupati Pelalawan
Ilustrasi hujan lebat masih berpotensi mengguyur Pekanbaru dan sekitar (foto/int)Jangan Lupa Bawa Mantel, Potensi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Riau
Ilustrasi proses water bombing titik Karhutla di Riau (foto/int)BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
  Pj Wako Pekanbaru Muflihun bersama Kakan Kemenag Pekanbaru Syahrul Maulud melepas kafilah dan official ke MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai (foto/int)Pj Wako Pekanbaru Lepas 71 Kafilah, Hadiah Umrah Disiapkan untuk Juara di MTQ ke-42
Penumpang di Bandara SSK II Pekanbaru membludak selama arus mudik dan balik Lebaran (foto/Yuni)Posko Angkutan Lebaran Ditutup, Bandara SSK II Pekanbaru Layani 168.802 Penumpang
Rayakan momen pasca-Lebaran Idulfitri 1445 H, dengan halalbihalal package di The Premiere Hotel (foto/Yuni)Nikmati Promo di The Premiere Hotel, Mulai dari Menginap Hingga Halalbihalal Package
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru naik lagi di akhir pekan (foto/int)Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
Normalisasi drainase dilakukan PUPR Pekanbaru (foto/int)Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved