www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Peringatan Hari Buruh Sedunia di Pelalawan Berjalan Aman dan Kondusif
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Sumpah Pemuda ke-92, Karang Taruna Kepulauan Meranti Taja Lomba Virtual
Rabu, 14 Oktober 2020 - 17:00:36 WIB

SELATPANJANG - Karang Taruna Kepulauan Meranti yang bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan Tebingtinggi akan menyelenggarakan lomba pidato dan paduan suara sempena hari Sumpah Pemuda ke-92, tepatnya pada 28 Oktober 2020.

Ketua Karang Taruna Kepulauan Meranti, Rayan Pribadi SH mengungkapkan bahwa kegiatan lomba pidato dan paduan suara secara virtual akan diselenggarakan mulai tanggal 26-27 Oktober 2020.

"Dalam masa pandemi Covid-19 kreatifitas tidak boleh berhenti dan produktivitas pemuda harus terus diasah. Pandemi Covid-19 ini melatih kita untuk kreatif mencari cara bagaimana ruang aksi pemuda tetap diberikan seluas-luasnya," ujar Rayan Pribadi, Rabu (14/10/2020). 

Rayan juga berharap kegiatan lomba pidato dan paduan suara yang akan diselenggarakan tersebut bisa diikuti oleh seluruh pemuda di kabupaten bungsu di Riau itu. 

"Saya berharap kegiatan ini dikuti oleh pemuda se-Kabupaten Meranti. Usia pemuda berdasarkan UU 16 - 30 tahun," harap Camat Tebingtinggi Kepulauan Meranti itu. 

Dijelaskan Rayan, adapun teknis perlombaan, lomba pidato virtual dan lomba paduan suara. Untuk teknis lomba pidato virtual diantaranya:

1.Peserta pemuda/pemudi warga Kepulauan Meranti umur 16-30 tahun
2.Pilih salah satu judul pidato yang telah ditentukan. 
3.Pakaian bebas, rapi dan sopan. 
4.Latar tempat pidato bebas boleh indoor atau outdoor. 
5.Waktu pidato 7-10 menit. 
6.Direkam dengan kamera atau smart phone  tanpa di edit. 
7.Kirim ke e-mail kartarmeranti@gmail.com dari tanggal 26-27 Oktober 2020 dengan format 
nama, judul pidato dan nomor Hp/Wa.

Kemudian untuk teknis lomba paduan suara yakni:
1.Peserta adalah pemuda/pemudi warga Meranti berjumlah 5-10 orang. 
2.Menyanyikan lagu "Bangun Pemuda-Pemudi".
3.Boleh menggunakan instrumen atau alat musik. 
4.Rekam menggunakan Kamera atau smart phone tanpa di edit. 
4.Kemudian kirim video ke email kartarmeranti@gmail.com dengan format
nama group, Nomor Hp/Wa.

Untuk pengumuman pemenang lomba pada tanggal 28 Oktober 2020. Adapun hadiah masing-masing lomba, Juara 1, tropi+sertifikat+uang pembinaan. Juara 2, tropi+sertifikat+uang pembinaan dan Juara 3,T tropi+sertifikat+uang pembinaan. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi Khairy SSos di no Hp 081378440800 dan Muhamad Nursyahid SPd no Hp 082286050554.

Penulis : Ali Imron
Editor : Fauzia

 

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Peringatan Hari Buruh Sedunia di Pangkalan Kerinci, Pelalawan berlangsung kondusif (foto/andi)Peringatan Hari Buruh Sedunia di Pelalawan Berjalan Aman dan Kondusif
Bahana Mahasiswa Unri berhasil meraih peringkat Majalah Bahana Mahasiswa Unri Raih Gold Winner SPS Award 2024
Kasatpol PP Kota Pekanbaru Zulfahmi Adrian (foto/int)Jelang Rakerwil I Apeksi, Satpol PP Pekanbaru Lakukan Penertiban Pak Ogah
Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi manfaatkan teknologi dalam pengamanan unjuk rasa Hari Buruh (foto/diana)Kapolres Siak Manfaatkan Teknologi dalam Pengamanan Demo Hari Buruh Sedunia
Ketua DPD PAN Pelalawan, Faizal SE (rompi) saat konferensi pers terkait pendaftaran Bacalon bupati dan wabub Pilkada 2024 (foto/andi)Mulai Buka Penjaringan Bacalon Bupati dan Wabub, Ini Kata Ketua PAN Pelalawan
  Ribuan pelajar dan wali murid mendatangi stand pameran Hardiknas di Pelalawan (foto/Andi)Ribuan Siswa Serbu Pameran Hardiknas Pelalawan
PR Astra Agro, Asung, didampingi Asisten CSR, Hanafi Febriancahya bersama kelima guru yang mendapat insentif di SMPN 1 Pangkalan Lesung (foto/Andy)Dukung Program Pendidikan, PT SLS Beri Bantuan Insentif Guru Honorer
Mantan Bupati Pelalawan HM Harris maju jadi bakal calon Gubernur Riau 2024 (foto:int)Daftar ke Nasdem, Mantan Bupati Pelalawan HM Harris Maju Pilgubri 2024
DPW Nasdem Riau menerima pendaftaran tujuh bacalon kepala daerah (foto:ist)Lima Bacalon Gubri dan Dua Bacalon Walikota Pekanbaru Mendaftar ke Nasdem
Kadisnakertrans Riau, Boby akan tindaklanjuti tuntutan buruh (foto/Rivo)Peringati May Day 2024, Kadisnakertrans Riau: Tuntutan Buruh Akan Kita Tindaklanjuti
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved