www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Gunakan Helikopter, Bupati Irwan Lantik Pj Kepala Desa Tanjung Padang
Senin, 24 Agustus 2020 - 17:56:33 WIB

SELATPANJANG - Dengan menggunakan Helikopter, Bupati Kepulauan Meranti, Drs Irwan terbang menuju Desa Tanjung Padang, Kecamatan Tasik Putripuyu, Senin (24/8/2020).

Helikopter yang turun di lapangan sepakbola itu mendadak jadi tontonan warga setempat. 

Kedatangan Bupati kali ini adalah untuk melakukan pelantikan terhadap M Nazir sebagai penjabat (Pj) Kepala Desa Tanjung Padang, Kecamatan Tasik Putripuyu yang ditandai dengan dengan pengucapan sumpah. Menggunakan kendaraan terbang untuk bepergian melantik kepala desa baru kali ini dilakukan Bupati.

Pada kesempatan itu Pj kepala desa yang ditunjuk diharapkan dapat memanfaatkan jabatan untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat.

Turut hadir mendampingi Bupati Asisten I Setdakab Syamsuddin SH MH, Plt Kepala Bappeda, Azza Fahroni, Kepala Dinas Perhubungan Meranti, Dr H Aready, Sekretaris DPMD, H Edi M Nur, Kabag Humas dan Protokol Meranti, Rudi MH, Camat Tasik Putri Puyu, Sugiarti dan perwakilan PT RAPP.

Dalam sambutannya, Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan dalam sambutannya mengatakan tugas yang diemban Pj kepala Desa Tanjung Padang ini tentunya akan membuat tugas semakin berat karena merangkap jabatan sebagai kepala seksi di Kecamatan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mengungkapkan bela sungkawa nya kepada kepala Desa Tanjung Padang sebelumnya, Abu Sufian yang meninggal dunia akibat menderita sakit.

Dilantiknya M Nazir sebagai Pj Kepala Desa menurut Irwan adalah garis tangan karena sejatinya kepala desa dipilih langsung oleh masyarakat bukan ditunjuk oleh Bupati. Oleh karena itu Bupati mengingatkan jabatan tersebut dapat dimanfaatkan untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

"Rangkul semua elemen terkait bagaimana merencanakan dan melaksanakan pembangunan desa untuk sebesar besarnya kesejahteraan masyarakat," kata Irwan. 

Kemudian Bupati mengatakan, Desa Tanjung Padang sebagai desa yang paling jauh dari Kabupaten tentunya informasi semakin minim untuk itu kepala desa harus lebih sensitif terhadap segala informasi dari kabupaten apalagi yang menyangkut program pembangunan.

Seperti kebutuhan strategis yang hingga saat ini diidamkan masyarakat di Dusun Tanjung Padang dan Dusun Sungai Labu yang belum teraliri listrik PLN.

"Pemerintah desa dan kecamatan harus bisa mengupayakan 2 dusun yang belum teraliri listrik PLN bisa terealisasi, karena sebelumnya Pemkab  Kepulauan Meranti telah memfasilitasi kerjasama dengan PT Malacca Straits yang berjanji akan mendukung peningkatan elektrifikasi di seluruh Desa Tanjung Padang," jelasnya.

Tak lupa Bupati Irwan juga mengucapkan apresiasi kepada PT RAPP atas kontribusinya mendukung pembangunan di Kecamatan Tasik Putri Puyu. Bupati berharap sinergitas PT RAPP ini dapat terus terjaga dan  dapat terus menyalurkan dana CSR nya untuk membangun infrastruktur Kecamatan.

"Seperti yang dilakukan PT RAPP  dalam membangun jalan sepanjang 12 KM di Tasik Putri Puyu di tahun 2003 silam," ucap Bupati.

Agar stabilitas ekonomi tetap terjaga, Bupati Irwan mengajak semua masyarakat untuk memanfaatkan semua potensi sumber daya alam dengan baik.

"Saat ini kita akan terus berupaya mengangkat ekonomi lokal dengan fokus mengembangkan potensi Sagu dan potensi lainnya seperti kopi, kelapa dan lainnya untuk menjamin masyarakat punya usaha potensial yang berkelanjutan," jelasnya.

Ke depan agar upaya itu berjalan optimal Bupati mengajak masyarakat dan pihak Kecamatan untuk melakukan pemetaan potensi wilayah.

"Saya minta tokoh masyarakat dapat melakukan pemetaan wilayah agar diketahui potensi mana yang bisa dikembangkan sehingga masyarakat dapat secara konkrit merasakan dampak pembangunan dan kami akan terus memantaunya," akunya. 

Sebagai penutup Bupati Irwan menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh lapisan masyarakat  sebelum mengakhiri masa jabatannya pada bulan pertengahan Februari 2021 mendatang.

"Mohon maaf lahir bathin jika ada salah dan janji-janji yang belum terealisasi," pungkasnya.

Penulis: Ali Imroen
Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
SDN 83 Pekanbaru yang terbakar.(foto: pgi)Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Petani pinang.(ilustrasi/int)Harga Komoditas Pertanian di Riau Stabil, Pinang Kering Tetap Rp4.400/Kg
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun.(foto: int)Pj Wako Bakal Berganti, Sekdako Tegaskan ASN Pemko Pekanbaru Tetap Produktif
Ketua PGRI Riau, Dr Adolf Bastian (foto/ist)Edaran Disdik Riau Melarang Acara Mewah Perpisahan Sekolah, Ini Respon PGRI Riau
Pelaksanaan presentase aplikasi Pajak Daerah oleh Tim pengembangan, kebijakan dan sistem informasi Bapenda Kabupaten Kepulauan MerantiGenjot Pendapatan Daerah, Bapenda Kepulauan Meranti Upgrade Aplikasi Sitanjak
  Pj Sekdaprov Riau, Indra saat memimpin Upacara Hari Otonomi Daerah ke-28 di Riau.(foto: mcr)Pj Sekdaprov: Otda untuk Kesejahteraan dan Demokrasi
Bandar narkoba Kampung Dalam digerebek Polda Riau.(foto: mcr)Digrebek, Bandar Narkoba Kampung Dalam Pekanbaru Tunggang Langgang Lompat ke Sungai Siak
Halalbihalal Golkar Institute.(foto: mimi/halloriau.com)Alumni Angkatan I, Sovia Septiana Wakilkan Caleg Terpilih dari Riau Hadiri Halalbihalal Golkar Institute
Ketua HKR, Junaidi.(foto: mcr)Sambut Pilkada Serentak 2024, HKR Dorong Generasi Muda Rohul Turut Berpolitik
Kapolda Riau beri apresiasi personel berdedikasi saat halalbihalal Polresta Pekanbaru.(foto: mcr)Ikut Halalbihalal Polresta Pekanbaru, Ini Pesan Kapolda Riau untuk Personel
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved