www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Tundukkan Indonesia 1-3 di Final, China Juarai Thomas Cup 2024
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Antisipasi Virus Corona, Warga Luar Negeri Diusulkan Tidak Pulang ke Selatpanjang saat Sembahyang Kubur
Rabu, 04 Maret 2020 - 19:44:02 WIB

SELATPANJANG - Tradisi ziarah kubur, dikenal dengan istilah Cheng Beng di Kota Selatpanjang, Kepulauan Meranti menjadi momen bagi warga Tionghoa yang merantau keluar untuk pulang.

Sembahyang kubur menjadi salah satu tradisi keluarga keturunan yang cukup ramai mendatangkan pengunjung ke Selatpanjang setelah halnya Imlek.

Namun, untuk meminimalisir keresahan di tengah masyarakat Kecamatan Tebingtinggi khususnya di Kota Selatpanjang akibat sebaran Virus Corona, Camat Tebingtinggi Rayan Pribadi SH mengusulkan kepada Tim Pencegahan dan Penanggulangan Virus Corona Pemkab Kepulauan Meranti untuk membuat kebijakan melarang kepada warga Kepulauan Meranti yang sedang berada di luar negeri pulang ke Kepulauan Meranti saat kegiatan Sembahyang Kubur yang akan dilakukan dalam waktu dekat.

Hal itu ditegaskan Rayan saat Rapat Koordinasi dan Kesiapsiagaan serta Pembentukan Tim Pencegahan dan Penanggulangan Virus Corona yang dilakukan di Lantai II RSUD Kepulauan Meranti, Rabu (4/3/2020) siang.

Menurut Camat Rayan, bahwa saat ini Selatpanjang sebagai gerbang utama masuk dari dan luar negeri adalah daerah yang rawan atas sebaran virus mematikan itu. Untuk itu, Camat  berharap harus dibuat kebijakan yang tidak populer guna menyelamatkan warga Kepulauan Meranti khususnya Selatpanjang dari virus Corona tersebut.

"Kita menghargai tradisi keagamaan rekan-rekan dari umat Tionghoa. Namun bukan sesuatu yang berlebihan kebijakan tersebut harus diambil. Seperti Kerajaan Arab Saudi yang melarang sementara waktu kunjungan ke Mekah dan Madinah. Kita bukan melarang ibadahnya, tapi melarang kunjungan dari luar negeri yang tersuspect virus corona ke Kepulauan Meranti," tegas Rayan Pribadi.

Berdasarkan paparan dari pihak RSUD Kepulauan Meranti, menurut Rayan, bahwa pihak RSUD tidak siap menangani pasien suspect Corona. 

"Pihak RSUD hanya menyediakan ruang isolasi transfer, bukan ruang isolasi perawatan. Sehingga lebih baik mencegah dari pada mengobati," kata Rayan.

"Sekali lagi kita harapkan kepada warga kita Tionghoa yang sedang berada di luar negeri untuk menahan diri pulang saat kegiatan Sembahyang kubur tahun ini. Ini baru rekomendasi Pemcam Tebingtinggi. Mudah-mudahan ide dan pemikiran dengan Tim dan Pemkab sama dengan usulan kami," harap Rayan.

Kepala Dinas Kesehatan Kepulauan Meranti dr Misri Hasanto mengatakan rapat koordinasi ini dilakukan untuk memastikan kesiapan Kabupaten Kepulauan Meranti dalam mengantisipasi dan menanggulangi penyebaran virus Corona.

"Ini kita lakukan agar seluruh stakeholder instansi terkait tahu apa yang harus dilakukan dan upaya pencegahan penyebaran virus Corona di Kepulauan Meranti," ujar Misri.

Upaya yang dilakukan dikatakan Misri adalah mulai dari pemeriksaan dari Pelabuhan Selatpanjang sebagai pintu masuk penumpang dari berbagai daerah khususnya dari luar negeri.

"Mulai dari pelabuhan kita akan melakukan pemeriksaan dan screening terhadap penumpang yang masuk ke Kepulauan Meranti," ujar Misri.

Walaupun demikian Misri mengingatkan agar masyarakat tidak khawatir yang berlebih dan menimbulkan keresahan, karena pengawasan dan antisipasi sudah dilakukan oleh seluruh instansi terkait.

Untuk diketahui ritual sembahyang di makam para leluhur dan kerabat ini dilakukan selama 10 hari di komplek pemakaman Tionghoa Jalan Ibrahim Selatpanjang.

Selain memanjatkan doa kepada arwah leluhur, masyarakat Tionghoa juga melakukan pembersihan dan perawatan bangunan makam.

Penulis : Ali Imron
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tim Badminton Indonesia di Thomas Cup 2024.(foto: detik.com)Tundukkan Indonesia 1-3 di Final, China Juarai Thomas Cup 2024
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto menyerahkan penghargaan kepada Sekdako Dumai, H Indra Gunawan.(foto: bambang/halloriau.com)Pemko Dumai Raih Penghargaan PPD Terbaik I Tingkat Riau 2024
JCH Mandau jalani pembekalan jelang keberangkatan haji.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)255 JCH Rayon Mandau Bengkalis Ikuti Pembekalan
Perbaikan Jalan Lubuk Kandis-P Kasai.(foto: istimewa)PUPR Riau Gerak Cepat Perbaiki Ruas Jalan Lubuk Kandis-P Kasai
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto.(foto: mcr)Pj Gubri Takjub dengan Kemeriahan Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival
  Komisioner KPU Riau Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Riau Nahrawi. (Foto:doc-KPU) KPU Riau Mulai Terima Penyampaian Dukungan Bacalon Gubri Independen
Pawai HAN 2024 di Mandau Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Pawai Hari Anak Nasional di Mandau: Perayaan Menginspirasi Generasi Masa Depan
Bupati Pelalawan, H Zukri saat peringati Hari Buruh di RAPP.(foto: andi/halloriau.com)Rayakan Hari Buruh di RAPP, Bupati Pelalawan: Perusahaan ini Penanam Investasi Terbaik di Riau
Raker Komwil I Apeksi 2024 hasilkan 23 rekomendasi untuk Kemendagri.(foto: istimewa)Raker Komwil I Apeksi 2024, Hasilkan 23 Draft Rekomendasi untuk Diajukan ke Kemendagri
Sekdakab Rohil bersama para Sekda se-Riau dalam FGD Komwil Riau.(foto: afrizal/halloriau.com)Hadiri FGD Komwil Riau, Ini Harapan Sekdakab Rohil
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved