www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Irvan Herman Masuk Kandidat Potensial Calon Walikota Pekanbaru, Komunikasi Politik Mulai Dijalankan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Sempat Kisruh, Zuriyadi Fahmi Ditetapkan Sebagai Ketua IPM2KM Terpilih
Rabu, 30 Oktober 2019 - 19:04:21 WIB

PEKANBARU - Akhirnya Zuriyadi Fahmi dari Kecamatan Merbau ditetapkan sebagai pemenang dan terpilih sebagai ketua Ikatan Pelajar Mahasiwa Kabupaten Kepulauan Meranti (IPMK2M) Pekanbaru periode 2019-2021.

Hal itu setelah gugatan yang dilakukannya diakomodir oleh panitia. Sebelumnya Zuriyadi menduga bahwa telah terjadi indikasi kecurangan dan tidak menerima hasil keputusan kongres yang memenangkan lawannya yakni Guntur dari Tebingtinggi Timur melalui hasil voting dan hanya terpaut satu angka.

Musyawarah mufakat dilakukan dengan mengundang perwakilan dari sembilan kecamatan dan peserta peninjau dan peserta penuh disaksikan ketua panitia kongres dan stering committee sebagai penengah dan pengambil kebijakan untuk mendengarkan gugatan dari pihak Zuriyadi Fahmi.

Dalam materi gugatannya, dia menjelaskan bahwa ada anggota peninjau yang berasal dari Kecamatan Rangsang yang menggunakan hak suaranya. Padahal dalam ketentuan tata tertib kongres dan pedoman AD/ART organisasi yang berhak memberikan suara untuk memilih itu hanya boleh dilakukan oleh peserta penuh.

Demisioner IPMK2M, Gusfriadi menyatakan jika permasalahan itu sangat fatal dilakukan karena termasuk dalam tata tertib kongres dalam hal hak dan kewajiban peserta kongres, dan kesalahan itu pun sudah diakui peserta terkait dihadapan peserta yang hadir.

Dikatakan, kesalahan yang dilakukan salah satu anggota peninjau dari Kecamatan Rangsang itu terjadi pada delegasi peserta kongres. Dimana peserta peninjau yang harusnya tidak memiliki hak suara atau hak pilih berubah menjadi peserta penuh yang menggunakan hak pilih atau hak suara. Dikatakan, seharusnya perpindahan suara peninjau menjadi suara penuh itu disepakati oleh pimpinan sidang melalui kesepakatan bersama di forum persidangan dan bukan oleh panitia. 

"Kesalahan peserta dari Kecamatan Rangsang itu adalah kehadirannya tidak dikonfirmasi kepada pimpinan sidang saat pergantian peserta peninjau menjadi peserta penuh. Padahal keputusan boleh tidaknya pergantian itu dilakukan dalam forum persidangan yang disepakati oleh forum dan pimpinan sidang. Sedangkan peserta dari kecamatan Rangsang hanya melapor kepada panitia. Tentu salah kamar melapor," kata Gusfriadi 

Dikatakan, demisioner tidak memihak kepada kubu manapun, melainkan menetapkan hasil musyawarah mufakat.

"Pada prinsipnya kita berada ditengah-tengah dan tidak ada keberpihakan kepada pihak manapun. Yang kita inginkan adalah kata mufakat dari semua pihak demi keberlangsungan organisasi kedepan yang lebih baik," ujar Gusfriadi. 

Musyawarah penyelesaian sengketa kongres dilanjutkan dengan pemberian surat keputusan oleh stering committee dengan penetapan pemilihan ketua ulang dan membatalkan hasil kongres karena dinilai cacat demi hukum serta mengeluarkan Kecamatan Rangsang dari hak suaranya dalam pemilihan ulang karena dianggap telah melakukan kecurangan secara terstruktur, sistematis dan massif.

Setelah dilakukan pemilihan secara aklamasi, Zuriyadi Fahmi disepakati oleh forum ditunjuk sebagai ketua IPMK2M yang baru secara sah dan disaksikan oleh ketua kecamatan diantaranya Kecamatan Merbau, Pulau Merbau, Tebingtinggi Barat, Tebingtinggi Timur dan Tasik Putripuyu.

Ketua IPMK2M terpilih, Zuriyadi Fahmi mengatakan saat proses penghitungan suara, pihaknya menerima kekalahan dengan hanya terpaut satu angka. 

Namun pihaknya mencurigai jika ada kecurangan, sehingga dia bersama tiga kecamatan pendukung koalisi 
mengambil inisiatif untuk segera mengambil tindakan gugatan dan tidak menerima hasil kongres IPMK2M ke V pada 26 Oktober 2019 lalu.

"Saya sudah menerima kekalahan secara terhormat jika tidak ada kecurangan. Namun karena ada kecurangan yang terstruktur, sistematis dan massif maka saya perlu mencari keadilan. Dan ternyata kecurangan itu diakui oleh sang pelaku. Kemudian tentu ada akibat yang timbul dari rangkaian peristiwa tersebut sampai akhirnya saya diamanahkan menjadi ketua IPMK2M," kata Zuriyadi, Rabu (30/10/2019).

Walaupun sempat kisruh dan menuai prostes dari beberapa pihak, namun Zuriyadi Fahmi sebagai ketua terpilih tetap menggandeng semua kecamatan dalam hal kepengurusan yang baru.

"Harapan dan tekad saya kedepan akan dilakukan rekonsiliasi yang baik dari semua pihak dan akan melibatkan semua kecamatan dalam kepengurusan untuk membangun IPMK2M yang lebih baik," ujar mahasiswa UR ini.

Fahmi yang juga didaulat menjadi domisioner pengurus inti pusat IMEPI ini mengatakan jika dirinya akan melibatkan semua pihak untuk bersinergi dalam membangun Kepulauan Meranti.

"Amanah ini akan Kita ikhtiarkan serta jalankan dengan baik sesuai mekanisme organisasi IPMK2M. Kepada semua pihak agar bisa bersama-sama bersinergi dalam membangun Kabupaten Kepulauan Meranti kearah yang lebih maju," ungkapnya.

Sebelumnya dalam proses pengambilan kesepakatan bersama terkait gugatan terjadi perdebatan hebat antara pendukung kedua kubu. Bahkan ketua Ikatan Pelajar Mahasiswa Kecamatan Rangsang Barat (IPMKRB). Dengan nada emosi ia mengungkapkan kekesalannya.

"Jika dikabulkan semua gugatan sang penggugat saya pastikan IPMKRB tidak akan mengikuti kegiatan apapun yang dilakukan oleh IPMK2M," teriak Owen Ketua IPMKRB sambil berlalu dan mengajak teman-temannya keluar dari forum musyawarah. 

Penulis : Ali Imron
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Irvan Herman saat bersama Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (foto/ist)Irvan Herman Masuk Kandidat Potensial Calon Walikota Pekanbaru, Komunikasi Politik Mulai Dijalankan
Pj Gubri SF Hariyanto meminta dukungan dari Menhub RI, Budi Karya Sumadi (foto/int)Pj Gubri Minta Dukungan Menhub dalam Gebyar BBI/BBWI 2024
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau, Boby Rachmat (foto/Yuni)Berimbas ke Karyawan, Disnakertrans Riau Turunkan Tim Pengawas ke PT TBS
Bus Sembodo ringsek tabrakan dengan truk di Sijunjung, Sumbar (foto/int)Gagal Nyalip, Bus Sembodo Tabrak Truk di Sijunjung Sumbar, Begini Kondisi Sopir
Para jurnalis dan vlogger foto bersama usai merasakan sensasi berkendara skutik premium Stylo 160cc. Foto budyCity Rolling Honda Stylo 160: Santai dan Elegan, Enak Dibawa karena Tarikannya Lebih Halus
  Pj Gubri, SF Hariyanto dijadwalkan buka MTQ Tingkat Provinsi di Dumai (foto/int)Lusa, Pj Gubernur Riau Buka MTQ ke-42 Tingkat Provinsi di Dumai
Bupati Afrizal Sintong melepas rombongan Kafilah Rohil untuk mengikuti MTQ ke-XLll Tingkat Provinsi Riau di Dumai (foto/afrizal)Lepas Kafilah Rohil Ikuti MTQ Riau di Dumai, Bupati Harap Juara Umum Lagi
Seleksi ulang pimpinan BRK Syariah sepi peminat (foto/Yuni)Hanya 3 Peserta, Seleksi Ulang Pimpinan BRK Syariah Sepi Peminat
CEO Mastercard Michael Miebach, President Director & CEO IOH Vikram Sinha, Menkominfo RI Budi Arie Setiadi dan Wakil Rektor ITB Dr Ir Gusti Ayu (foto/ist)IOH dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence, Ini Targetnya
Mobil Kasat Narkoba Polres Pelalawan yang dibawa Bripda YI tabrak pagar Dinas PKH Pemprov Riau (foto/int)Begini Nasib Bripda YI yang Mabuk dan Kecelakaan Saat Bawa Mobil Kasat Narkoba Pelalawan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved