www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
NETA Auto Indonesia Catatkan 108 SPK di PEVS 2024
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kunjungi SMAN 3, Wakil Bupati Meranti Pergoki Siswa Bolos Sekolah
Selasa, 08 Oktober 2019 - 18:12:40 WIB

SELATPANJANG - Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim mengunjungi SMA Negeri 3 Selatpanjang, Selasa (9/10/2019). Dalam kunjungannya Wabup berpesan kepada para siswa untuk rajin belajar karena apa yang dilakukan dimasa muda menentukan masa depan.

Turut bersama Wakil Bupati, Kasat Pol PP Meranti Helfandi, Kasubag Humas dan Kasubag Protokol, Hery Saputra.

Kedatangan Wabup di SMA Negeri 3 yang berlokasi diwilayah Dorak itu, untuk melihat langsung proses belajar mengajar yang berlangsung di sekolah sekaligus menindaklanjuti temuan Wabup yang mendapati beberapa siswa SMAN 3 Selatpanjang bolos saat jam belajar.

Dimana Said Hasyim mendapati beberapa orang siswa SMAN 3 bolos saat jam belajar, mereka dengan santai duduk sambil bermain gitar di sebuah pondok yang berjarak sekitar 300 meter dari sekolah. Melihat hal itu Wabup langsung turun dari kendaraan dinasnya untuk menghampiri para siswa, ketika ditanya kenapa tak masuk sekolah mereka beralasan para guru sedang rapat. Namun apapun alasan yang diutarakan siswa perilaku itu tidak bisa dibenarkan karena masih dalam waktu belajar yang harusnya siswa berada di sekolah.

Menyikapi hal itu, Wakil Bupati Meranti H Said Hasyim langsung mengintruksikan Satpol PP Meranti untuk menertibkan guna diberi pembinaan. Tak lama berselang Satpol PP Meranti yang dipimpin Kasat Pol PP Meranti Helfandi tiba di lokasi dan mengamankan para siswa untuk dibawa ke Markas Satpol PP Jalan Merdeka.

Kepada media, sesuai arahan Wakil Bupati, Kasatpol PP Meranti Helfandi, akan melakukan pembinaan kepada siswa dan memanggil orang tua yang bersangkutan sebelum dikembalikan ke pihak sekolah atau keluarga.

"Ya sebelum dikembalikan kita akan panggil dulu orang tua siswa untuk dibina," jelas Helfandi.

Sementara itu setiba di SMAN 3, Wabup H. Said Hasyim langsung menuju lokal untuk melihat proses belajar mengajar. Wabup juga berkesempatan memberikan nasehat kepada para siswa sekaligus berdialog terkait hak siswa untuk memperoleh pelayanan pendidikan yang baik dan belajar sungguh-sungguh untuk mengejar cita-cita.

Dikatakan Wabup, masa-masa SMA merupakan usia emas bagi siswa untuk merancang masa depan, usia emas ini hanya sekali dan tidak dapat kembali lagi untuk itu ia mengingatkan kepada para siswa untuk menggunakan masa ini dengan baik untuk belajar sungguh-sungguh mengejar cita-cita se-tinggi langit.

Menurut Wabup inilah masanya bagi para anak muda untuk mengasah otak membentuk kecerdasan dan karakter sebagai bekal menghadapi masa depan yang gemilang. Diakui Wabup ia sangat prihatin melihat para siswa yang suka bolos masuk dan tidak serius belajar.

"Karena ini menyangkut masa depan Meranti ke depan, karena estafet kepemimpinan ke depan akan digantikan oleh pemuda saat ini, kita tidak dapat membayangkan jika siswa suka bolos dan malas-malasan belajar," jelas Wabup.

Pada kesempatan itu, Wabup juga melihat kualitas ruang belajar, mobiler serta tenaga pengajar di SMAN 3 Selatpanjang. Wabup sempat mengomentari kondisi halaman sekolah yang terkesan hampa tanpa taman dan bunga-bunga. Iapun meminta pihak sekolah untuk menatanya karena jika lingkungan sekolah asri otomatis akan menumbuhkan semangat bagi penghuninya.

Penulis : Ali Imroen
Editor : Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
NETA di PEVS 2024.(foto: istimewa)NETA Auto Indonesia Catatkan 108 SPK di PEVS 2024
Suyadi, anggota DPRD Riau siap maju jadi calon Wakil Gubernur di Pilkada 2024 (foto/ist)Mantap Maju Pilkada 2024, Suyadi Incar Jadi Calon Wakil Gubernur Riau
Ketua PWI Riau, Raja Isyam (kanan) menerima surat dukungan resmi untuk HPN 2025 dari Pemprov (foto/ist)PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 dari Pemprov
Karyawan Logistik & Quality Control (LQC) PT SLS, Asril (foto/Andy)Karena Perusahaan Sawit SLS di Pelalawan, Asril: Saya Merasa Kaya Raya
Mobil nyaris masuk jurang di lokasi longsor kawasan Sitinjau Lauik, Padang-Solok (foto/Instagram)Longsor Lintas Padang-Solok, Ada Mobil Nyaris Masuk Jurang
  Regional Head Riau Asian Agri, Pengarapen Gurusinga yang memaparkan keunggulan bibit sawit Topaz ke insan pers Riau (foto/ist)Topaz, Bibit Sawit Unggul dari Asian Agri, Andalan Petani Sawit di Riau
Bacalon Walikota Pekanbaru Rahmansyah mengembalikan formulir pendaftaran ke PKB dan Nasdem, hari ini, Selasa (7/5/2024). (foto:istimewa)Bacalon Walikota Pekanbaru Rahmansyah Kembalikan Formulir Pendaftaran ke PKB dan Nasdem
Fuad Ahmad kembalikan formulir pendaftaran calon bupati ke PDI-Perjuangan Rohil (foto/afrizal)Fuad Kembalikan Formulir Pendaftaran Calon Bupati ke DPC PDI-P Rohil
Ilustrasi hotspot di Riau masih nihil (foto/int)Titik Api di Riau Nihil, BMKG: Hotspot Sumatera Terbanyak di Sumut
T. Imbang Tata Alam (ITA) kembali menyalurkan bantuan pendidikan kepada 25 mahasiswa berprestasi dan kurang mampu di STKIP MerantiSudah Tahap 7, PT ITA Kembali Salurkan Bantuan Pendidikan Untuk Mahasiswa STKIP Meranti
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved