www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Indonesia Unggul 1-0 atas Irak di Piala Asia U-23 2024
 
Telkomsel Ventures Meluncur: Babak Baru Startup di Indonesia
Jumat, 24 November 2023 - 13:37:38 WIB
(kanan - kiri) CIO Telkomsel Ventures William Gozali, CEO Telkomsel Ventures Mia Melinda, VP Corporate Strategy, Innovation, Sustainability & Marketing Telkomsel Endra Diputra, dan VP Corporate CSR Saki H Bramono.(foto: istimewa)
(kanan - kiri) CIO Telkomsel Ventures William Gozali, CEO Telkomsel Ventures Mia Melinda, VP Corporate Strategy, Innovation, Sustainability & Marketing Telkomsel Endra Diputra, dan VP Corporate CSR Saki H Bramono.(foto: istimewa)

Baca juga:

Telkomsel Ventures Meluncur: Babak Baru Startup di Indonesia
Telkomsel Ciptakan Dampak Sosial Berkelanjutan dalam Implementasikan Prinsip ESG di NextDev ke-9
Kolaborasi Telkomsel-Xendit dan ANGIN Buka Peluang Pertumbuhan Ekosistem Entrepreneur Startup Indonesia

JAKARTA - Telkomsel Mitra Inovasi, yang kini telah diperbarui menjadi 'Telkomsel Ventures,' mengumumkan langkah signifikan dalam mendukung pertumbuhan dan inovasi startup di Indonesia.

"Pembaharuan identitas ini mencerminkan komitmen kami sebagai pemangku ekosistem digital, terus mendorong pemberdayaan startup untuk mendukung pertumbuhan ekonomi digital tanah air," kata CEO Telkomsel Ventures, Mia Melinda, Jumat (24/11/2023).

Pembaruan nama ini mencerminkan fokus investasi Telkomsel Ventures pada digital lifestyle, digital enablement, dan emerging technologies.

"Telkomsel ventures adalah pengingat nilai strategis kami sejak perjalanan kami dimulai pada 2019," tuturnya.

Telkomsel Ventures juga mengumumkan flagship fund kedua, setelah keberhasilan investasi pertamanya pada tahun 2020 dengan total dana komitmen USD 40 juta yang diinvestasikan ke dalam 17 perusahaan, termasuk Evermos, Halodoc, PrivyID, Sekolahmu, Edenfarm dan FinAccel.

Meskipun tantangan ekonomi global, Mia optimis terhadap potensi ekosistem digital Indonesia. Telkomsel Ventures berjanji untuk terus mendukung pertumbuhan ekonomi digital melalui investasi pada startup tahap awal dan pertumbuhan.

Selain investasi, Telkomsel Ventures menjadi mitra esensial bagi startup, memberikan sumber daya, dukungan teknis, mentorship, dan kolaborasi dengan pihak terlibat dalam ekosistem startup.

"Komitmen kami adalah membantu startup mencapai titik optimalnya dan memberikan dukungan sesuai kebutuhan mereka," sebutnya.

Dengan langkah ini, Telkomsel Ventures berkomitmen untuk terus mendukung keragaman ekosistem teknologi di Indonesia, menjadikan keahlian industri dan jaringan kemitraan mereka sebagai fondasi bagi pertumbuhan startup menuju path to profitability yang jelas.(rilis)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pemain Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024.(foto: int)Indonesia Unggul 1-0 atas Irak di Piala Asia U-23 2024
Inflasi di Riau.(ilustrasi/int)April 2024, Inflasi di Riau Capai 3,99 Persen
Edy Natar kembalikan formulir pendaftaran Bacalon Gubernur Riau ke NasDem Riau.(foto: detik.com)Edy Natar Kembalikan Formulir Pendaftaran Bacalon Gubernur Riau ke 3 Partai Politik
  Deputy Head of Communications RAPP, Disra Alldrick foto bersama Ketua Umum Serikat Perusahaan Pers 2023-2027, Januar P Ruswita.(foto: istimewa)Majalah Internal RAPP, APRIL Digest Raih SPS Award 2024
Peserta Safety Riding Competition Regional Riau 2024.(foto: istimewa)60 Peserta Ikuti Kompetisi Safety Riding Honda Regional Riau 2024, Ini Para Juaranya
Kegiatan Asistensi Penyusunan Rencana Aksi Kinerja Tahun 2024 Pemkab Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bupati Bengkalis Dorong Komitmen Tingkatkan Kualitas Kinerja dan Sakip
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved