www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Disbun Bengkalis Gandeng BPDPKS Dukung Kemajuan Perkebunan Sawit
 
Ini 6 Makanan Bisa Hindari Risiko Penyakit Jantung Koroner
Jumat, 10 Februari 2023 - 17:09:43 WIB

PEKANBARU - Jangan pernah abai menjaga kesehatan jantung. Sebab jantung adalah organ vital yang punya peran penting memompa darah ke seluruh tubuh, setelah mendapatkan asupan oksigen dari paru-paru.

Jantung akan berdetak dengan normal jika dalam keadaan yang sehat. Namun seiring bertambah umur, jantung dapat mengalami penurunan kualitas.

Menurut dr Sanny March Silaban, dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah Eka Hospital Pekanbaru, ada banyak faktor penyebab jantung koroner. Salah satunya makanan bisa memperburuk fungsi jantung.

Agar terhindar dari penyakit jantung koroner yang menjadi penyebab kematian yang paling tinggi di Indonesia, dr Sanny berikan tips. Yaitu ada enam jenis makanan sehat untuk penyakit jantung koroner.

"Selain untuk penderita jantung koroner, makanan ini juga bisa dikonsumsi bagi Anda yang masih sehat untuk mengurangi risiko terkena penyakit jantung koroner," sebut dr Sanny.

Ikan tuna dan salmon
Salah satu kandungan makanan yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner adalah omega-3, yang bisa ditemukan pada ikan tuna dan ikan salmon. Omega-3 merupakan lemak baik atau lemak tak jenuh yang dapat melancarkan aliran darah sehingga menurunkan risiko untuk terkena penyakit jantung koroner.

Sayur-sayuran
Sayuran juga menjadi pilihan Anda untuk mengatasi masalah jantung koroner. Beberapa sayuran seperti bayam, sawi, dan brokoli memiliki kadar serat dan antioksidan yang tinggi sehingga baik untuk mengurangi risiko Anda dalam penyakit jantung koroner.

Buah-buahan
Selain sayur-sayuran, buah-buahan juga memiliki kadar serat dan antioksidan yang baik untuk kesehatan jantung. Beberapa buah yang baik untuk kesehatan jantung yaitu apel, anggur, tomat, dan jeruk.

Gandum
Alternatif dari beras putih sebagai sumber karbohidrat yang baik untuk jantung yaitu gandum. Olahan makanan dari gandum seperti roti gandum bisa menurunkan risiko penyakit jantung koroner karena memiliki serat serta vitamin E yang baik untuk menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.

Kacang-kacangan
Beberapa jenis kacang-kacangan seperti kacang tanah, almond, kacang hitam, kedelai, dan hazelnut merupakan sumber lemak baik atau lemak tak jenuh yang berguna untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. 

Protein rendah lemak
Protein merupakan salah satu zat yang dibutuhkan tubuh untuk proses produksi enzim dan memperbaiki sel. Namun beberapa protein diketahui memiliki kandungan lemak yang tinggi seperti daging merah. Oleh karena itu, protein dengan lemak seperti daging ayam, produk susu, hingga putih telur bisa jadi pilihan alternatif dalam memenuhi asupan protein Anda.

Itulah beberapa makanan yang yang bisa dikonsumsi untuk menurunkan risiko penyakit jantung koroner. Mari kita turunkan risiko penyakit jantung koroner dengan merencanakan gaya hidup sehat dari sekarang.

MyCardia merupakan pusat layanan jantung dan pembuluh darah dari Eka Hospital. Kami menawarkan serangkaian program dalam melawan berbagai masalah jantung didampingi oleh dokter spesialis, mulai dari pemasangan pacu jantung, bedah katup jantung, intervensi jantung, hingga teknologi terbaru yaitu Ablasi Beku (Cryoablation) yang dapat membuat tindakan ablasi aritmia jantung lebih efektif dan lebih cepat. (rilis)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Disbun Bengkalis kerjasama dengan BPDPKS.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Disbun Bengkalis Gandeng BPDPKS Dukung Kemajuan Perkebunan Sawit
Hujan deras.(ilustrasi/int)BMKG Prediksi Riau Masih Diguyur Hujan Sore Hingga Malam Nanti
Walikota Dumai, H Paisal bersama kafilah Dumai di MTQ ke-42 Riau.(foto: bambang/halloriau.com)Bertahan di 5 Besar MTQ ke-42 Riau, Wako Apresiasi Kafilah Dumai
  Sebaran titik panas di Sumatera.(ilustrasi/int)Pagi ini Ada 8 Hotspot di Sumatera, Pekanbaru 1 Titik Panas
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) (foto:int) DPP PKB Undang 6 Bacalon Gubri ke Jakarta, Ada Abdul Wahid, Edy Natar Hingga Firdaus
Ketua Tim Satlak KONI Riau dr Nurzelly. Persiapan Atlet Menuju PON Aceh-Sumut, KONI Riau Terapkan Inovasi Sport Science dan Sport Medicine
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved