www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Sempat Nyungsep, Kini Harga Cabai Merah di Pekanbaru Mulai Pedas Lagi
 
Cara Efektif Bersihkan Headphone Jack di Smartphone yang Kotor
Senin, 21 Oktober 2019 - 18:12:37 WIB

JAKARTA  - Headphone jack adalah salah satu komponen penting yang ada di smartphone saat ini. Dengan adanya lubang ini di smartphone, pengguna bisa mendengarkan musik atau menonton video secara lebih personal.

Sayang, tak seluruh pengguna smartphone merawat atau membersihkan bagian itu. Padahal, kondisi lubang audio jack yang bersih dapat menunjang kemampuannya.

Berikut ini ada beberapa cara untuk membersihkan lubang headphone yang dilansir dari Tekno Liputan6.com. Dengan cara ini, diharapkan komponen penting tersebut dapat terjaga lebih lama.

Kaleng Kompresor


Bagi kamu yang kerap membersihkan komputer, mungkin sudah tak asing dengan kompresor udara berbentuk kaleng. Alat ini biasanya digunakan untuk membersihkan bagian dalam komputer.

Sama seperti saat digunakan pada komputer, kamu cukup mengembuskan alat ini ke lubang itu.

Salah satu keuntungan penggunaan alat ini adalah potensi kerusakan yang dihasilkan sangat kecil.

Kapas

Saat memakai kapas, kamu dapat mengaitkannya ke penyangga agar bisa mengusap bagian dalam.

Kamu juga bisa mengoleskan alkohol di kapas tersebut. Sebagai catatan, penggunaan alkohol saat membersihkan lubang sebaiknya tak dilakukan terlalu sering.

Meski sangat membantu saat membersihkan bagian dalam, penggunaan alkohol dapat menyebabkan korosi.


Headphone Jack

Meski jarang diketahui, jack pada headphone sebenarnya dapat digunakan untuk membersihkan bagian dalam lubang. Kamu juga bisa mengoleskan alkohol saat membersihkan bagian tersebut.

Namun, pastikan smartphone dalam keadaan mati saat memakai alkohol. Caranya, kamu cukup meletakkan sedikit alkohol pada ujung headphone jack dan mencoloknya ke lubang di smartphone.

Perlu diingat, saat menggunakan metode ini kamu harus sangat berhati-hati agar tak menyebabkan kerusakan perangkat. Selain itu, jangan masukkan cairan alkohol langsung ke bagian dalam lubang headphone. (*)




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Harga cabai merah keriting di Kota Pekanbaru mulai naik jadi Rp50 ribu per Kg (foto/riki)Sempat Nyungsep, Kini Harga Cabai Merah di Pekanbaru Mulai Pedas Lagi
Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto (foto/Yuni)Jelang Peresmian, Pj Gubri Minta Kasatpol PP Kerahkan Personel Pantau Quran Center
Ilustrasi hujan lebat mengguyur Riau sore ini (foto/int)Peringatan Dini: Waspada Hujan Lebat Mengguyur Riau Sore Ini
  Akhir pekan harga emas melejit di Pekanbaru (foto/int)Wow, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Melejit Jadi Rp1.345.000
Taman Rekreasi Alam Mayang Pekanbaru meriahkan libur Lebaran (foto/int)16 Ribu Wisatawan Kunjungi Taman Rekreasi Alam Mayang Saat Libur Lebaran
Karhutla masih membayangi sejumlah provinsi di Sumatera, termasuk Riau (foto/int)Titik Api di Riau Nihil, Hotspot Sumatera Terdeteksi di 4 Provinsi Pagi Ini
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved