www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
 
Para Bos Perusahaan Kosmetik di China Cuci Kaki Pegawainya Berkinerja Baik
Selasa, 12 November 2019 - 12:43:47 WIB

JINAN - Dua petinggi perusahaan kosmetik di China berterima kasih kepada karyawan atas kesetiaan dan kerja keras mereka dengan cara membasuh kaki karyawannya yang dianggap memiliki kinerja paling baik.

Kepala perusahaan kosmetik yang tidak disebutkan namanya di Jinan, Provinsi Shandong China, menunjukkan rasa terima kasih yang luar biasa.

Dalam sebuah video viral di media sosial, dikutip okezone, kedua bos wanita ini terlihat sedang membasuh kaki karyawan.

Acara dilaporkan berlangsung pada 2 November lalu, di kantor pusat sebuah perusahaan yang berspesialisasi dalam penjualan produk kosmetik, melansir South China Morning Post, Selasa (12/11/2019).

Dalam video pendek itu, kedua eksekutif terlihat berjalan menyusuri lorong, menyatukan tangan dan membungkuk ke arah panggung, tempat delapan karyawan duduk, di belakang bak air kecil.

Mereka kemudian bergerak menuju panggung, berlutut, melepas sepatu dari kaki karyawan mereka dan mencucinya dengan tangan.

Tindakan mencuci kaki karyawan dilaporkan dimaksudkan untuk menunjukkan rasa terima kasih manajemen atas kerja keras mereka, tetapi juga meningkatkan moral karyawan.

Namun, beberapa orang memuji sikap kedua bos itu, tetapi yang lain menganggap sikap kedua pimpinan itu palsu dan menjijikkan.

“Bos itu sangat licik. Mencuci kaki untuk karyawan berarti mereka [karyawan] tidak bisa meminta imbalan finansial,” tulis seorang warganet di Weibo, media sosial seperti Twitter versi China.

“Siapa yang menemukan kelas rendah seperti itu untuk membasuh kaki orang lain di siang hari bolong? Dan siapa yang akan menganggapnya menarik?” komentar yang lain.

Hal Ini bukan pertama kalinya bos di China memilih untuk mencuci kaki karyawan mereka di depan umum untuk menunjukkan rasa terima kasih mereka. Tiga tahun lalu, bos di Shenzen melakukan hal yang sama selama pertemuan tahunan. (*)




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru naik lagi di akhir pekan (foto/int)Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
Normalisasi drainase dilakukan PUPR Pekanbaru (foto/int)Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
Pj Walikota Pekanbaru Muflihun.Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  Ilustrasi proses water bombing titik Karhutla di Riau (foto/int)BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
Bupati Siak Alfedri dan Wakil Bupati Siak Husni MerzaAlfedri Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
Indra Gunawan Eet.Indra Gunawan Eet Disiapkan Maju di Pilkada Bengkalis 2024, Kembali Bertarung dengan Kasmarni
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved